M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

Investasi Tak Bisa Instan, Perjalanan Ini Bisa Jadi Inspirasi

Investasi Tak Bisa Instan, Perjalanan Ini Bisa Jadi Inspirasi
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Banyak anak muda kini mulai tertarik berinvestasi, tapi sering kali tergoda cuan instan tanpa melihat strategi jangka panjang.

Salah satu contoh perjalanan yang bisa dipelajari datang dari Timothy Ronald.

Di usianya yang baru 24 tahun, Timothy tercatat memiliki 11 juta lembar saham Bank Central Asia (BBCA). Langkah ini membuat ia dijuluki sebagai “The Next Warren Buffett nya Indonesia.”

Perjalanan Timothy sendiri dimulai sejak usia 14 tahun, ketika ia mendalami buku-buku klasik karya Benjamin Graham.

Dari situ, ia belajar pentingnya melihat saham sebagai perusahaan, bukan sekadar angka naik turun. Prinsip itu terus ia terapkan dalam setiap keputusan investasinya.

Baca Juga: Kisah Adrian Maulana Terus Belajar dalam Dunia Investasi

“Investasi bukan hanya soal mengejar keuntungan cepat. Bagi saya, investasi adalah tentang kesabaran dan disiplin jangka panjang. Jika hasilnya adalah keuntungan, maka itu hanyalah buah dari prinsip yang benar dijalankan dengan konsisten,” ujarnya dalam keterangan resmi Rabu (27/8).

Keputusannya menaruh dana besar di BBCA juga bukan tanpa alasan. Menurut Timothy, bank swasta ini merepresentasikan stabilitas, kepercayaan publik, dan pertumbuhan ekonomi nasional.

Meski sempat disebut-sebut mirip Warren Buffett, Timothy menyebut dirinya hanya berusaha konsisten menjalankan prinsip.

"Kesuksesan tidak hanya diukur dari kapital yang berhasil dikumpulkan, tetapi juga dari seberapa besar saya mampu mendorong generasi muda Indonesia untuk berpikir jangka panjang,” katanya

 

Selanjutnya: 10 Daftar Serum Terbaik untuk Mencerahkan Wajah di Tahun 2025

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Peringatan Dini Cuaca Besok (5/11) di Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Rabu (5/11) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (5/11), Hujan Sangat Lebat Guyur Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Rabu 5 November 2025 dan Kamis 6 November 2025 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

5 Cara Menghilangkan Bopeng Bekas Jerawat Paling Ampuh, Bikin Wajah Mulus Lagi

Bopeng tak kunjung hilang? Ini 5 cara menghilangkan bopeng bekas jerawat paling ampuh yang bisa Anda coba.

Biar Barang Aman Sampai Tujuan, Lalamove Sediakan Asuransi Pengiriman Mulai Rp 500

Lalamove menyediakan layanan asuransi pengiriman barang dengan menggandeng PT Sompo Insurance Indonesia dan Qoala for Enterprise.

Mengenal 5 Jenis Newsfluencer, Wajah Baru Pemberitaan di Era Media Sosial

Berikut 5 jenis newsfluencer, seseorang yang memproduksi konten berita di platform media sosial​ yang memadukan unsur news dan influencer ​  

Promo Alfamart Kebutuhan Dapur 1-15 November 2025, Sasa Santan Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Kebutuhan Dapur periode 1-15 November 2025 untuk belanja kebutuhan dapur dengan lebih untung.  

Pasar Aset Kripto Makin Keok, Masih Tepat Beli Bitcoin?

Harga Bitcoin terus tertekan dengan turun 9,37% dalam tujuh hari terakhir. Simak bagaimana investor sebaiknya menyikapi!

Apakah Oatmeal Bisa untuk Diet? Ini Jawabannya

Sebenarnya, apakah oatmeal bisa untuk diet atau tidak, ya? Yuk, cari tahu jawabannya di sini!               

7 Tips Diet Alami Cepat Turun Berat Badan yang Layak Dicoba

Ada beberapa tips diet alami cepat turun berat badan yang bisa Anda coba. Penasaran? Yuk, intip di sini!

8 Daftar Sayuran yang Paling Cepat Turunkan Kolesterol Tinggi

Mari intip daftar sayuran yang paling cepat turunkan kolesterol tinggi berikut ini. Apa saja, ya?