M O M S M O N E Y I D
HOME, Bugar

Inilah Sederet Manfaat Jantung Pisang yang Perlu Anda Ketahui

Inilah Sederet Manfaat Jantung Pisang yang Perlu Anda Ketahui
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Jantung pisang merupakan cikal bakal buah pisang dan bisa nikmati sebagai olahan makanan yang enak.  

Bagian dari pohon pisang ini terdiri dari kulit luar yang berwarna merah tua, daging berwarna putih kekuningan yang ada di dalamnya, dan bunga pisang yang berada di bagian atasnya.  

Dalam jantung pisang terdapat kalium, vitamin A, vitamin C, vitamin E, mineral, asam lemak, asam amino esensial dan nonesensial yang diperlukan oleh tubuh, dilansir dari Mayo Clinic.

Selain itu, jantung pisang juga mengandung banyak antioksidan, seperti polifenol, flavonoid, dan antosianin, terutama di bagian bunganya.   

Bagi sebagian orang, jantung pisang bukan bahan asing dalam masakan. Bunga pisang yang berwarna ungu ini cukup banyak diolah dalam bentuk gulai atau tumis jantung pisang.  

Baca Juga: Konsumsi 5 Makanan Ini untuk Mengurangi Gejala Asam Lambung

Dirangkum dari Mayo Clinic, inilah beberapa manfaat jantung pisang yang baik untuk kesehatan tubuh yang perlu Anda ketahui, antara lain: 

1. Mencegah penuaan dini

Manfaat jantung pisang yang baik untuk kesehatan tubuh pertama adalah mencegah penuaan dini.  

Tingginya kandungan vitamin E pada jantung pisang juga memberikan manfaat baik untuk kesehatan kulit. 

Vitamin E terbukti mampu mengurangi kerusakan sel-sel tubuh yang sehat akibat radikal bebas dan memperlambat proses penuaan sel, serta mengurangi kerutan di wajah.   

2. Mengatasi diabetes dan anemia

Manfaat jantung pisang yang baik untuk kesehatan tubuh kedua adalah mengatasi diabetes dan anemia.  

Jantung pisang dipercaya dapat mengurangi kadar gula darah dan meningkatkan hemoglobin dalam tubuh.  

Selain itu, kandungan jantung pisang, yakni serat dan zat besi, dapat membantu memproduksi sel darah merah sehingga mengatasi gejala anemia.   

3. Melancarkan pencernaan

Manfaat jantung pisang yang baik untuk kesehatan tubuh ketiga adalah melancarkan pencernaan.  

Serat pada jantung pisang didominasi oleh serat tidak larut air. Jenis serat ini diketahui sangat baik untuk kesehatan sistem pencernaan.  

Serat ini juga dapat menghindarkan Anda dari berbagai masalah pencernaan, seperti sembelit, maag, wasir, dan radang usus.  

Baca Juga: Ini 5 Buah Terbaik untuk Penderita Diabetes yang Perlu Dicoba

4. Menangkal radikal bebas

Manfaat jantung pisang yang baik untuk kesehatan tubuh keempat adalah menangkal radikal bebas.  

Radikal bebas biasanya dihasilkan oleh polusi udara dan radiasi sinar ultraviolet dari paparan cahaya matahari.  

5. Tinggi kandungan antioksidan

Manfaat jantung pisang yang baik untuk kesehatan tubuh kelima adalah tinggi kandungan antioksidan.  

Kandungan jantung pisang terdiri dari vitamin, flavonoid, dan protein. Ketiganya memiliki efek antioksidan yang baik bagi tubuh.   

Antioksidan yang terdapat pada ekstrak jantung pisang, dipercaya dapat menstabilkan radikal bebas yang bisa menjadi penyebab timbulnya berbagai penyakit kronis.   

Namun, ingat pula, di samping jantung pisang, masih ada banyak makanan lain yang bisa membawa manfaat untuk kesehatan.  

Jadi, penting juga bagi Anda untuk melibatkan berbagai variasi makanan bergizi ke dalam menu harian. 

Bila perlu, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter untuk menentukan menu terbaik sesuai dengan kondisi kesehatan Anda. 

Itulah sederet manfaat jantung pisang yang baik untuk kesehatan tubuh yang perlu Anda ketahui.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal KRL Solo–Jogja untuk 3-4 Januari 2026, Ini Akhir Jam Tambahannya

Berikut jadwal KRL Solo Jogja yang berangkat dari Stasiun Palur menuju Yogyakarta untuk 3-4 Januari 2026. Cek akhir jam tambahannya.

Agak Laen: Menyala Pantiku! di Puncak, Ini 10 Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa

Tembus 10,25 juta penonton, film Agak Laen: Menyala Pantiku! menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa.

Awali Tahun Dengan Membangun Kebiasaan Sehat ala Planet Sports

Planet Sports memberikan kiat untuk membangun kebiasaan sehat di 2026 yang bisa Anda lakukan.       

Hujan Sangat Deras di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (3/1)

BMKG memberikkan peringatan dini cuaca besok Sabtu 3 Januari 2026 dan dan Minggu 4 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (3/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Sini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Sabtu (3/1) dan Minggu (4/1) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat di wilayah berikut ini.

Tiga Gim Roblox yang Wajib Dicoba di POCO Pad M1

Rekomendasi tiga gim di Roblox dengan berbagai genre yang wajib dicoba di POCO Pad M1, ini detilnya   

Melanggar Aturan Dekorasi Rumah Justru Bikin Hunian Lebih Nyaman, Ini Alasannya

Simak cara cerdas mendekorasi rumah dengan melanggar aturan lama agar hunian Anda terasa lebih nyaman, personal, dan relevan ke depan.

Inspirasi Menata Garasi Rumah biar Lebih Rapi, Fungsional dan Mudah Dirawat

Cek yuk, beberapa ide menata garasi agar rapi dan fungsional. Solusi penyimpanan modern ini bikin rumah lebih nyaman dan mudah dirawat.

Tren Ruang Tamu 2026 Terbaru yang Lebih Personal, Nyaman dan Cocok untuk Hunian

Simak tren ruang tamu 2026 yang mengutamakan kenyamanan, warna alami, furnitur lembut, dan dekor bermakna untuk rumah kamu.

Promo Superindo Hari Ini 2-4 Januari 2026, Ada Diskon 45% dan Beli 1 Gratis 1

Cek promo Superindo hari ini periode 2-4 Januari 2026 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.