M O M S M O N E Y I D
AturUang

Ini 5 Tips Membeli Asuransi Kecelakaan Diri yang Wajib Anda Tahu

Ini 5 Tips Membeli Asuransi Kecelakaan Diri yang Wajib Anda Tahu
Reporter: Ramadhan Widiantoro  |  Editor: Ramadhan Widiantoro


MOMSMONEY.ID - Memilih asuransi kecelakaan diri di tahun 2025 bisa jadi PR banget kalau nggak tahu caranya. Berikut 5 tips membeli asuransi kecelakaan tahun ini.

Soalnya, produk dan perusahaan asuransi makin banyak, dan semuanya kelihatan bagus di iklan. Tetapi, apakah semua sesuai kebutuhan dan benar-benar bisa diandalkan saat terjadi kecelakaan? 

Nah, daripada beli produk yang akhirnya bikin Anda kecewa, mending baca dulu tips beli asuransi kecelakaan diri ini. Biar keputusan Anda makin yakin dan nggak asal pilih!

Berikut 5 tips beli asuransi kecelakaan diri dari mylifeguard.id yang wajib Anda perhatikan syaratnya:

Baca Juga: Enggak Mau Menyesal Belakangan? Ini Waktu Terbaik Beli Asuransi Kesehatan

1. Pilih perusahaan asuransi kecelakaan diri yang terpercaya

Sebelum beli asuransi kecelakaan diri, pastikan dulu perusahaannya punya reputasi yang bagus dan sudah diawasi OJK. 

Eggak mau, kan, sudah bayar premi rutin tetapi giliran klaim malah ribet? Cek juga review dari pengguna lain dan pastikan mereka memberikan info produk yang transparan tanpa syarat tersembunyi.

2. Sesuaikan polis asuransi kecelakaan diri dengan kebutuhan

Setiap orang punya kebutuhan yang berbeda soal perlindungan diri. Makanya, tips beli asuransi kecelakaan diri yang satu ini penting banget: jangan ambil polis yang nggak sesuai gaya hidup atau penghasilan Anda. 

Misalnya, kalau aktivitas Anda cenderung aktif dan berisiko, pilih polis dengan perlindungan lebih lengkap, tetapi tetap sesuaikan sama kemampuan bayar premi.

Baca Juga: Pentingnya Memahami Isi Polis Asuransi untuk Perlindungan yang Maksimal

3. Cari asuransi kecelakaan diri dengan klaim yang gampang

Enggak kalah penting, cari tahu seberapa mudah proses klaim dari asuransi kecelakaan diri yang mau Anda beli. 

Apakah bisa klaim online? Berapa lama prosesnya? Dokumen apa saja yang dibutuhkan? Tips beli asuransi kecelakaan diri ini sering dilupain, padahal proses klaim yang ribet bisa bikin stres di tengah situasi darurat.

4. Bandingkan manfaat asuransi kecelakaan diri sebelum beli

Jangan cuma lihat premi yang murah. Bandingkan juga manfaat dari masing-masing produk asuransi kecelakaan diri. 

Apa saja yang ditanggung? Ada tambahan perlindungan atau tidak? Tips beli asuransi kecelakaan diri ini akan membantu Anda memilih yang benar-benar worth it dan enggak cuma gimmick promo doang.

Baca Juga: Langkah Cerdas Asuransi untuk Pasangan yang Akan Menikah untuk Menuju Masa Depan

5. Enggak usah nunggu, beli asuransi kecelakaan diri sekarang juga

Tips terakhir ini simpel tapi penting banget: jangan nunda! Semakin cepat Anda punya asuransi kecelakaan diri, semakin cepat juga Anda terlindungi dari risiko finansial yang nggak terduga. 

Lagipula, harga premi sekarang banyak yang terjangkau, jadi enggak ada alasan buat menunggu nanti-nanti.

Kalau Anda ingin merasa aman di tengah aktivitas harian yang penuh risiko, yuk mulai ambil langkah dari sekarang. 

Semoga lima tips beli asuransi kecelakaan diri di atas bisa bantu Anda ambil keputusan terbaik tahun ini!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Skin Rash Cream GENTLY Baby Terbukti Efektif Lindungi Si Kecil dari Ruam Popok

Terjual lebih dari 1000+ pcs perbulan, membuktikan Skin Rash Cream menjadi produk kecintaan banyak orang tua untuk atasi ruam popok pada Si Kecil.

7 Daftar Makanan yang Mengandung Serat Tidak Larut untuk Mencegah Sembelit

Ini daftar makanan yang mengandung serat tidak larut untuk mencegah sembelit. Cek selengkapnya di sini!

9 Tanda pada Tubuh Jika Terlalu Banyak Konsumsi Garam, Pusing Salah Satunya

Apa saja tanda pada tubuh jika terlalu banyak konsumsi garam, ya? Intip pembahasannya di sini, yuk! 

5 Manfaat Pepaya Jika Dikonsumsi Secara Teratur, Cegah Katarak hingga Kanker

Selain lezat, pepaya juga punya banyak manfaat. Berikut ini 5 manfaat pepaya jika dikonsumsi secara teratur.

5 Sayuran Penurun Tekanan Darah Alami yang Terbukti Efektif

Ini dia daftar sayuran penurun tekanan darah alami yang terbukti efektif. Mau coba?                 

Ramalan Zodiak Karier dan Keuangan Besok Kamis 6 November 2025: Ada Peluang Besar!

Berikut ramalan zodiak besok Kamis 6 November 2025 yang menunjukkan peluang besar dalam urusan karier serta keuangan Anda kedepan.

Manfaat Makan Oatmeal untuk Menurunkan Tekanan Darah yang Jarang Diketahui

Inilah manfaat makan oatmeal untuk menurunkan tekanan darah yang jarang diketahui. Apa saja?          

Ini Cara Mencegah Penyakit Retina Degenerasi Makula yang Jadi Penyebab Kebutaan

Berikut ini cara mencegah penyakit retina degenerasi makula dan edema makula yang jadi penyebab kebutaan.

6 Susu yang Paling Sehat untuk Diminum, Baik untuk Kesehatan Tubuh

Apa susu yang paling sehat untuk diminum, ya? Yuk, intip beberapa daftarnya berikut ini!                 

Bolehkah Penderita Darah Tinggi Minum Kopi? Ini Jawabannya

Sebenarnya, bolehkah penderita darah tinggi minum kopi atau tidak? Mari cari tahu jawabannya di sini!