M O M S M O N E Y I D
Bugar

Ini 5 Cara Sederhana Mengatasi Penyakit Gondongan, Anda Bisa Jajal

Ini 5 Cara Sederhana Mengatasi Penyakit Gondongan, Anda Bisa Jajal
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa cara sederhana mengatasi penyakit gondongan yang bisa Anda lakukan.

Gondongan merupakan penyakit yang terjadi pada bagian kelenjar getah bening parotis dan disebabkan oleh infeksi virus, sehingga kelenjar parotis mengalami pembengkakan. 

Kelenjar parotis memiliki fungsi untuk memproduksi air liur. Penyakit gondongan dapat dialami oleh siapa saja di usia berapapun. 

Virus Paramyxovirus mudah menyebar melalui air liur pengidap gondongan yang batuk atau bersin. Orang sehat dapat tertular secara langsung maupun tidak langsung. 

Penularan secara langsung terjadi melalui hidung dan mulut, sedangkan penularan tidak langsung terjadi ketika seseorang terpapar virus penyebab penyakit gondongan melalui barang-barang yang terkontaminasi. 

Baca Juga: Kenali Penyebab Diare Berkepanjangan pada Lansia

Untuk mengatasinya, melansir dari Web MD, inilah beberapa cara sederhana mengatasi penyakit gondongan yang bisa Anda lakukan, antara lain: 

1. Banyak beristirahat

Cara sederhana mengatasi penyakit gondongan yang pertama adalah banyak istrirahat. Istirahat dapat membuat sistem kekebalan tubuh cepat pulih.

Selain itu, hindarilah terlalu banyak berbicara, agar rahang Anda juga dapat beristirahat dengan cukup. 

2. Mengompres menggunakan kompres es

Cara sederhana mengatasi penyakit gondongan yang kedua adalah mengompres menggunakan kompres es. Kompres es batu dapat digunakan sebagai obat gondongan di rumah.

Kompres mampu mengurangi nyeri pembengkakan. Ini merupakan cara yang sangat baik untuk meredakan peradangan akibat gondongan. 

3. Mengoleskan gel lidah buaya

Cara sederhana mengatasi penyakit gondongan yang ketiga adalah mengoleskan gel lidah buaya. Obat gondongan alami salah satunya adalah gel lidah buaya.

Oleskan gel lidah buaya secara perlahan pada gondongan anak. Sifat antiinflamasi lidah buaya dapat meringankan rasa sakit, pembengkakan, dan peradangan. 

Baca Juga: Kenali Gejala Asam Urat di Usia Muda dan Cara Mencegahnya

4. Meminum banyak cairan

Cara sederhana mengatasi penyakit gondongan yang keempat adalah minum banyak cairan. Anda harus minum banyak cairan untuk menghindari dehidrasi akibat demam.

Perbanyaklah minum air putih agar tubuh selalu terhidrasi. Obat gondongan alami ini juga memungkinkan Anda segera sembuh. 

5. Mengonsumsi obat penghilang rasa sakit

Cara sederhana mengatasi penyakit gondongan yang terakhir adalah mengonsumsi obat penghilang nyeri atau rasa sakit seperti ibuprofen dan paracetamol.

Untuk pengobatan anak, pastikan anak tidak mengonsumsi obat yang direkomendasikan untuk orang dewasa. 

Mengatasi penyakit gondongan membutuhkan waktu beberapa minggu. Tidak ada salahnya lakukan pencegahan terhadap penyakit ini dengan memberikan vaksinasi MMR pada anak-anak. 

Selain itu, menjaga kebersihan tangan dan lingkungan menjadi cara yang bisa dilakukan untuk mencegah penyakit gondongan.  

Itulah beberapa cara sederhana mengatasi penyakit gondongan yang bisa Anda lakukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Kumamoto Masters 2025, Gregoria Mariska Tunjung Kembali Mencapai Laga Puncak

Hasil Kumamoto Masters 2025 Babak Semifinal Sabtu (15/11), Gregoria Mariska Tunjung kembali mencapai partai puncak turnamen BWF Super 500 ini.

Prediksi Laga Portugal vs Armenia Pada 16 November 2025 di Kualifikasi Piala Dunia

Simak prediksi Portugal vs Armenia Minggu 16 November 2025, malam WIB di Estadio do Dragao bakal jadi laga yang ditunggu pecinta bola. 

8 Rebusan Daun yang Efektif Turunkan Kolesterol Tinggi

Adakah rebusan daun yang efektif turunkan kolesterol tinggi? Yuk, intip selengkapnya di sini!          

iPhone 16 Paling Canggih di Kelas Flagship? Ada Fitur LiDAR Scanner dan UWB 2!

IPhone 16 jadi ponsel flagship super canggih karena hadirkan fitur LiDAR scanner & UWB 2. Fitur UWB ini juga dimiliki pesaingnya, Google Pixel 9.

12 Buah yang Cepat Turunkan Kadar Kolesterol Tinggi, Mau Coba?

Mari intip daftar buah yang cepat turunkan kadar kolesterol tinggi berikut ini. Ada apa saja, ya?   

4 Minyak yang Cocok Digunakan saat Diet Turunkan Berat Badan

Ternyata ini beberapa minyak yang cocok digunakan saat diet turunkan berat badan. Kira-kira apa saja, ya?

3 Alasan Mengapa Pemilik iPhone Lebih Gampang Ditipu, Cek Solusinya di Sini!

Ada beberapa alasan mengapa pemilik iPhone lebih gampang ditipu dibandingkan pemilik Android. Pengguna Android seringnya pakai kata sandi unik.

Manfaat Minum Jus Bit untuk Tekanan Darah yang Jarang Diketahui

Ternyata ini dia manfaat minum jus bit untuk tekanan darah yang jarang diketahui!                    

Apakah Perlu Minum Obat Asam Urat Seumur Hidup? Ini Dia Jawaban dari Dokter!

Apakah perlu minum obat asam urat seumur hidup? Obat asam urat seperti allopurinol dan febuxostat bisa bantu mengelola kadar asam urat dengan baik

7 Manfaat Konsumsi Makanan Berserat untuk Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat konsumsi makanan berserat untuk kesehatan tubuh, ya? Cari tahu di sini, yuk!