M O M S M O N E Y I D
Santai

Ingin Tetap Aktif Saat Menstruasi? Coba Lakukan 4 Olahraga Ringan Ini Saja

Ingin Tetap Aktif Saat Menstruasi? Coba Lakukan 4 Olahraga Ringan Ini Saja
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ingin tetap aktif berolah raga walau sedang menstruasi? Coba lakukan beberapa jenis olahraga ringan ini saja.

Tak perlu takut jika ingin tetap aktif seharian saat menstruasi dengan melakukan olahraga.

Ada beberapa jenis olahraga yang dapat dilakukan para wanita ketika sedang dalam masa menstruasi.

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi olahraga yang dapat dilakukan ketika dalam masa menstruasi.

Baca Juga: Kapan sih Waktu yang Tepat buat Pacaran Lagi setelah Putus? Ini 5 Tandanya

Dance workout

Olahraga yang menggabungkan dua aktivitas yaitu menari dan olahraga ini cocok untuk dijadikan pilihan olahraga saat sedang menstruasi.

Dance workout juga memiliki manfaat yang baik, dapat membantu meningkatkan mood dan membakar kalori dengan efektif juga.

Berenang

Berenang, menurut laman Byrdie, merupakan olahraga ringan yang juga tetap dapat dilakukan saat sedang dalam masa menstruasi.

Olahraga berenang dapat membantu meringankan gejala PMS secara fisik dan psikologis. Selain itu, dengan melakukan olahraga berenang, pengaturan mood, anxiety, kram, hingga kelelahan yang terjadi saat sedang menstruasi dapat berkurang.

Baca Juga: Selain Bikin Lega, Ini 4 Keuntungan Menangis bagi Kesehatan

Angkat beban ringan

Olahraga angkat beban ternyata masih dapat dilakukan saat sedang menstruasi. Laman Flo menjelaskan, yang perlu diperhatikan adalah gunakan beban yang lebih ringan dari biasanya.

Hindari mengangkat beban berat saat sedang menstruasi. Angkat beban juga bisa memberikan manfaat untuk meningkatkan fleksibilitas otot dan kekuatan.

Yoga dan pilates

Olahraga yang satu ini juga pastinya menjadi salah satu olahraga ringan yang masih dapat dilakukan ketika sedang dalam masa menstruasi.

Kedua olahraga ini dapat membantu membuat tubuh menjadi lebih rileks dan lebih kalem. Di samping itu sirkulasi darah dan kekuatan otot perut juga dapat dilatih dengan olahraga ini. Yang tentunya, berguna untuk mengurangi kram menstruasi.

Itulah tadi beberapa jenis olahraga ringan yang masih tetap bisa dilakukan perempuan walau sedang menstruasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Gaya Hidup Urban Bikin Jasa Bersih-Bersih Lewat Aplikasi Kian Populer

​bTaskee mencatat tren masyarakat Indonesia yang makin mengandalkan aplikasi untuk urusan bersih-bersih rumah.

Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026

Simak Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026 untuk belanja kebutuhan keluarga.

Awas Hujan Ekstrem di Jabodetabek, Cek Peringatan Dini Cuaca Terbaru (22/1) dari BMKG

Peringatan dini BMKG terbaru cuaca hari ini Kamis (22/1) di Jabodetabek dengan status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem.

Promo Subway Chicken Slice Tebus Murah Rp 20 Ribu, Nikmati Hematnya Hari Ini Saja

Promo Subway Double Date Deals hadir hari ini saja, 22 Januari 2026. Tebus murah Chicken Slice 6-inch cuma Rp 20 ribu. Cek syaratnya sekarang!

40 Tahun ParagonCorp, Intip Keseruan Beauty Science Tech 2026

​Memasuki usia 40 tahun, ParagonCorp mengajak publik melihat lebih dekat transformasi industri kecantikan lewat ajang Beauty Science Tech 2026.

Hasil Indonesia Masters 2026 Sementara: 6 Ganda Indonesia Tembus Babak Perempat Final

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (22/1), enam ganda Indonesia menembus babak perempat final.

Properti Premium Masih Dilirik, Ini Catatan Penting bagi Investor

​Minimnya pengembangan hunian baru di kawasan Dharmawangsa menempatkan proyek seperti Savyavasa dalam perhatian pembeli jangka panjang.

Kesempatan Terakhir Promo Chatime Serba Rp 26 Ribu & Snowy Cheese Cupbop Favorit

Promo Gebyar Chatime Rp 26 ribu untuk minuman favorit berakhir hari ini. Segera kunjungi outlet terdekat dan manfaatkan kesempatan terakhirnya!

Begini Cara Buka Konten Sensitif yang Tersembunyi di X

Ingin tahu cara melihat konten sensitif di X? Pengaturan privasi X memungkinkan untuk mengaksesnya. Ikuti panduan lengkapnya!

Drakor Medis Ini Bikin Anda Ikut Merasakan Tekanan Ruang Operasi

Pilihan drakor ini menyingkap sisi gelap rumah sakit dan tantangan para medis. Temukan kisah tentang kedokteran yang menguras emosi di sini.