M O M S M O N E Y I D
Santai

HP Oppo Terbaru Harga Mei 2025, Kenalan sama Fitur Canggih Oppo Find X8 Pro

HP Oppo Terbaru Harga Mei 2025, Kenalan sama Fitur Canggih Oppo Find X8 Pro
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - HP Oppo terbaru Oppo Find X8 Pro merupakan salah satu flagship dengan performa terbaik dan desain premium. Bukan hanya tampil keren, Oppo Find X8 Pro juga dibekali spesifikasi gahar yang membuat Anda betah bermain ponsel seharian. 

Dari prosesor super kencang, kamera beresolusi tinggi, sampai layar AMOLED berkualitas, semuanya dirancang untuk memanjakan pengguna. Oppo Find X8 Pro juga membawa fitur canggih di sisi teknologi kamera. 

Mulai dari fitur AI super pintar, stabilisasi gambar yang halus, hingga hasil foto malam hari yang tajam dan detail. Mengutip dari situs resmi Oppo, simak HP Oppo terbaru Oppo Find X8 Pro lengkap dengan fitur-fitur mewahnya berikut ini:

Baca Juga: Oppo F7 Harga Terbaru Mei 2025, Smartphone Kamera Selfie Terbaik di Kelasnya!

Harga 

Oppo kembali menunjukkan taringnya di pasar flagship dengan menghadirkan Oppo Find X8 Pro. Dibanderol dengan harga Rp 19.999.000, ponsel ini mengusung berbagai fitur eksklusif yang membuatnya mampu bersaing dengan Samsung S24 Ultra dan iPhone 16 Pro Max. 

Desain dan tampilan 

Oppo Find X8 Pro mengusung desain premium dengan layar lengkung empat sisi dan bodi yang ramping. Kamera belakang disusun dalam bentuk bundar mirip seperti OnePlus, namun dengan tonjolan kamera yang lebih rata, sehingga nyaman saat dimasukkan ke dalam saku.

Layar AMOLED 6,78 inci ponsel ini memiliki resolusi antara FHD dan QHD, serta dukungan refresh rate adaptif 1Hz–120Hz. Kecerahan maksimalnya mencapai 4.500 nits juga membuatnya sangat terang, bahkan lebih cerah dari Samsung S24 Ultra.

Bodi 

Lapisan pearl white pada bodi belakang menjadikan tampilan Oppo Find X8 Pro terlihat eksklusif. Menariknya, setiap unit pearl white memiliki pola unik, memberikan kesan personal bagi pemiliknya.

Selain cantik, bodinya juga tangguh. Dengan sertifikasi IP68 dan IP69, ponsel ini tahan air dan debu serta mampu bertahan dari semburan air bertekanan tinggi dan suhu ekstrem.

Kamera 

Oppo Find X8 Pro dibekali empat kamera belakang 50MP, menciptakan konsistensi kualitas dari ultrawide hingga zoom tinggi. Untuk zoom, Oppo menawarkan zoom optik 3x dan 6x, serta perbesaran digital hingga 120x dengan dukungan fitur AI telescope coom.

Kamera utama Oppo memberikan hasil gambar yang dramatis, kontras tinggi, dan warna tajam. Kamera ultrawidenya juga tajam dan penuh detail. Di kondisi malam, kamera ini menangani pencahayaan ekstrem lebih baik dibanding iPhone.

Kamera depan Oppo Find X8 Pro juga unggul dalam urusan selfie. Hasil potret menunjukkan warna kulit lebih alami, dan efek bokehnya sangat presisi. Oppo berhasil mengalahkan Samsung S24 Ultra dalam hal ini, terutama untuk pemotretan close up wajah.

Performa 

Alih-alih Snapdragon, Oppo memilih MediaTek Dimensity 9400 sebagai otak utamanya. Performa chipset ini tidak bisa diremehkan. Dalam benchmark Geekbench, hasil multicore Oppo Find X8 Pro mampu melampaui iPhone dan OnePlus 12. 

RAM besar 16GB dan penyimpanan 512GB juga membuat ponsel ini ideal untuk penyimpanan jangka panjang.

Baterai dan pengisian cepat

Oppo Find X8 Pro punya kapasitas baterai sebesar 5.910 mAh, lebih besar dari flagship android lainnya. Anda bisa streaming YouTube selama 3 jam, konsumsi dayanya juga lebih hemat dibanding Samsung S24 Ultra.

Oppo menyematkan pengisian kabel SuperVOOC 80W dan USB power delivery 55W, jadi Anda tetap bisa mengisi cepat meski tanpa charger Oppo bawaan. Ada juga pengisian nirkabel AirVOOC 50W yang kompatibel dengan casing Mag Charge milik Oppo.

Fitur tambahan

Uniknya, Oppo mengadopsi slider peringatan ala OnePlus. Fitur ini sangat memudahkan pengguna berpindah antara mode diam, getar, dan dering. 

Namun, posisi slider kadang menimbulkan sentuhan tak sengaja saat keluar-masuk saku. Ada juga tombol cepat di sisi bodi yang bisa langsung digunakan untuk memotret. 

Baca Juga: Oppo A58 Harga Terbaru Mei 2025 Murah, Fitur Canggih & Kekinian! Cek Sekarang

Itulah berbagai fitur-fitur mewah dari HP Oppo terbaru Oppo Find X8 Pro yang wajib Anda ketahui.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.