M O M S M O N E Y I D
Santai

HP Murah Infinix Smart 10 Cuma Rp 1 Jutaan, Punya Fitur Audio Booster 300%

HP Murah Infinix Smart 10 Cuma Rp 1 Jutaan, Punya Fitur Audio Booster 300%
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - HP murah Infinix Smart 10 membawa fitur audio booster 300% di harga Rp 1 jutaan.

Di dalam kotak, Anda akan menemukan ponsel, kabel pengisi daya USB-C, adaptor pengisi daya 10W, casing transparan, dan alat pelepas SIM.

Kali ini Infinix tidak menambahkan earphone. Lapisan titanium silvernya memberikan kesan kelas menengah yang layak. Tombol volume dan tombol daya gadget ini terletak di samping.

Beralih ke bagian atas dan bawah, Anda akan melihat speaker ganda dan jack earphone 3,5mm yang andal di samping port USB-C. Salah satu fitur unggulan Smart 10 adalah performa audionya. 

Oluwadamilare Akinpelu, pengamat gadget dari Technext24.com, memaparkan, speaker stereo ganda menghasilkan suara yang keras, jernih, dan jauh lebih baik dari pesaingnya di harga ini.

Ini dia spesifikasi menarik dari HP murah Infinix Smart 10:

Baca Juga: Rekomendasi HP Samsung Kelas Atas untuk Kado Natal & Tahun Baru

Layar seluas 6,67 inci dengan refresh 120 hz

Saat Anda membeli perangkat ini, akan ada layar 6.67 inci dengan refresh tinggi 120 Hz. Namun, resolusi layarnya dibatasi hingga 720p dengan kecerahan mencapai 700 nits.

Meski terjangkau, Infinix tetap menghadirkan fitur dynamic bar dan always on display yang mirip dengan iPhone. rasio layar ke bodinya mencapai 90,26% dengan touch sampling rate 240 Hz.

Di balik layarnya, Smart 10 menggunakan chip Unisoc T7250, sedikit lebih baik dari T615 yang ada pada Infinix Smart 9. Kapasitas penyimpanannya mulai dari 64GB dan 128 GB dengan RAM 4GB, lengkap bersama IR blaster.

Terlepas dari harganya, Infinix telah menyertakan beberapa fitur berbasis AI. Asisten Folax dapat menangani tugas-tugas dasar seperti mengatur jadwal atau pengingat. 

Anda juga mendapatkan alat AI seperti ringkasan dokumen dan asisten penulisan yang akan sangat berguna bagi pelajar.

Baca Juga: Samsung Galaxy A36 Akan Mendapatkan Pembaruan hingga 2031, Ini Dia Ulasannya!

Kameranya cukup baik di siang hari

Pengaturan kameranya sederhana, lensa tama 8MP dan depth sensor 2MP di bagian belakangnya cukup baik di siang hari. Kamera selfie 8MP berkinerja lebih baik dalam beberapa skenario, berkat flash khusus. 

Infinix menambahkan AI cam, fitur beauty dan mode super night yang mendukung performa lensa. Kamera utamanya hadirkan resolusi 2K@30fps dan 1080p@30fps.

Daya tahan baterainya cukup baik dengan kapasitas 5000 mAh yang bisa bertahan seharian untuk penggunaan normal. Pengisian dayanya juga lebih baik dari Smart 9, ada fast charging 10W yang bisa mengisi daya sekitar 60 menit. 

Itulah detail lengkap yang menjelaskan tentang spesifikasi dan fitur keren dari HP murah Infinix Smart 10.

Selanjutnya: Daftar Kode Redeem ZZZ Edisi Live Streaming Versi 2.5 (Desember 2025), Klaim Sekarang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Superindo Hari Ini 26-29 Januari 2026, Jambu Crystal-Bawang Merah Harga Spesial

Cek promo Superindo hari ini periode 26-29 Januari 2026 untuk belanja hemat selama weekday.         

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 24-31 Januari 2026, Indomie Jumbo Beli 3 Hemat

Moms, Alfamart kembali dengan promo Paling Murah Sejagat yang berlaku 24-31 Januari 2026. Banyak produk diskon.

Ini 5 Kripto Top Gainers di saat Pasar Turun, RIVER Jawaranya!

Di pasar yang sedang melemah, RIVER justru naik tajam menempati puncak kripto top gainers 24 jam terakhir.  

Bahan Alami untuk Ginjal Sehat, Asam Urat Normal: Rahasia Alami Cegah Komplikasi

Jangan biarkan asam urat mengganggu aktivitas Anda. Temukan panduan lengkap bahan alami dan perubahan gaya hidup untuk menjaga ginjal tetap sehat.

Promo PSM Alfamart Periode 24-31 Januari 2026, Kilau Nipis Beli 1 Gratis 1

PSM Alfamart tawarkan diskon hingga 31 Januari 2026! Cek daftar produk dan cara dapat cashback Gopay atau ekstra diskon ShopeePay.

IHSG Diprediksi Konsolidatif, Ini 3 Rekomendasi Saham Uptrend Pekan Ini dari IPOT

Pekan ini, investor dan trader disarankan mencermati peluang pada saham-saham defensif maupun saham yang masih dalam tren naik.

7 Promo Kopi Payday Januari 2026, Nikmati Diskon hingga 70% di Starbucks

Ingin ngopi hemat setelah gajian? 7 brand kopi ternama siapkan diskon fantastis di Januari ini. Cek semua promonya!

HP Vivo Rp 1 Jutaan RAM 8GB: Jangan Sampai Salah Pilih, Cek Perbandingannya!

Ingin HP murah tapi RAM besar? Vivo tawarkan opsi Rp 1 jutaan dengan 8GB RAM. Temukan model terbaik yang sesuai kebutuhan Anda! 

Spesial Gajian, Katalog Promo Alfamidi Hemat Satu Pekan 26 Januari-1 Februari 2026

Belanja mingguan bisa lebih irit dengan promo Alfamidi Hemat Satu Pekan. Banyak produk diskon menanti.

Investasi ORI029 Tawarkan Kupon hingga 5,8%, Bisa Dibeli Mulai Hari ini

Obligasi Ritel Indonesia seri ORI029 bisa dibeli melalui 28 mitra distribusi. Simak daftarnya di sini!