BisnisYuk

HATM Akhiri Sewa Kapal MV Majestic Laksono

HATM Akhiri Sewa Kapal MV Majestic Laksono

MOMSMONEY.ID - PT Habco Trans MaritimaTbk (HATM) resmi mengakhiri kerjasama sewa menyewa kapal dengan PT Cakra Buana Resources Energi Tbk (CBRE) pada 4 Oktober 2024. Kerjasama ini, yang berlangsung selama 4 bulan, berbentuk time charter di mana HATM menyewa kapal MV. Majestic Laksono milik CBRE. 

Dalam keterbukaan informasi hari ini (11/10), manajemen HATM menyebut awalnya tujuan penyewaan kapal ini adalah untuk menambah kapasitas angkut HATM dan mengakomodir kebutuhan pasar akan angkutan komoditi yang berpotensi meningkatkan pendapatan dan laba perusahaan.

"Namun, kerjasama yang awalnya diproyeksikan berlangsung selama 10 tahun ini harus diakhiri karena kapal MV. Majestic Laksono mengalami kerusakan sejak 30 Juli 2024 hingga waktu terminasi pada 4 Oktober 2024," ujar manajemen dalam keterbukaan informasi BEI, Jumat (11/10/2024)

Baca Juga: Begini Rekomendasi Saham bagi Barisan Emiten yang Bentuk Usaha Patungan (JV)

Kerusakan tersebut membuat kapal tidak layak beroperasi, sehingga tidak dapat mencapai target operasi yang telah disepakati dalam perjanjian Time Charter antara HATM dan CBRE. Sebagai langkah mitigasi untuk mencegah potensi kerugian, HATM memutuskan untuk mengakhiri kerjasama ini. 

Untuk menggantikan posisi MV. Majestic Laksono, HATM akan menyediakan kapal pengganti sehingga kebutuhan pelanggan tetap dapat diakomodir dengan baik dan perusahaan tidak kehilangan potensi pendapatan. Sebagai perusahaan yang bergerak dalam bidang pengangkutan laut dalam negeri untuk barang umum, HATM Saat ini, HATM memiliki 5 unit kapal bulk carrier.

Baca Juga: Berlaku Hari Ini (31/5): 10 Saham Pindah ke Papan Utama, 112 Saham ke Pengembangan

Selanjutnya: Catat Kinerja Baik, Ini Tantangan Holding BUMN untuk Lima Tahun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News