MOMSMONEY.ID - Harga minyak terus melonjak selama empat hari berturut-turut. Selasa (19/9) pukul 7.15 WIB, harga minyak WTI kontrak Oktober 2023 di New York Mercantile Exchange kembali naik 0,98% ke US$ 92,3 per barel yang merupakan harga tertinggi sejak Juni 2022. Lantas apa dampak kenaikan harga minyak bagi suatu negara?
Peneliti dari Pusat Ekonomi Makro dan Keuangan INDEF, Abdul Manap Pulungan mengatakan dampak kenaikan harga minyak terasa berbeda di tiap negara. Di Amerika kenaikan harga minyak bisa menimbulkan inflasi. Namun, di satu sisi tingkat pengangguran di AS masih aman sehingga tekanan dari harga minyak global relatif minor.
Namun, bagi negara yang situasinya berbeda, seperti Inggris dan negara-negara Eropa, dampak kenaikan harga minyak bisa menimbulkan masalah kenaikan inflasi yang lebih tinggi. Sementara negara tersebut masih banyak jumlah pengangguran.
Baca Juga: Alokasi Subsidi Energi pada Tahun 2024 Meningkat Jadi Rp 189,10 Triliun
"Saya melihat kenaikan harga minyak ini temporer saja, tidak akan signifikan seperti tahun 2022," kata Abdul dalam Talkshow Tumbuh Makna yang mengangkat tema Outlook Ekonomi Dunia dan Pengaruhnya Bagi Indonesia di Jakarta, (14/9), secara tertulis.
Sementara, Abdul mengamati Indonesia mampu melakukan penyesuaian dalam menghadapi kenaikan harga minyak. "Tinggal bagaimana kita melakukan penyesuaian internal dari kenaikan harga minyak," kata Abdul.
Wacana yang berkembang saat ini pun juga sudah banyak dalam penyesuaian kenaikan harga minyak, seperti meningkatkan diversifikasi produksi yang tidak hanya terbatas pada bahan-bahan mentah seperti minyak, tetapi bisa beralih ke energi terbarukan.
Kebijakan strategis juga harus dibuat untuk menekan negara-negara produsen minyak agar ke depan pembatasan produksi minyak dunia dapat dikontrol sebagaimana mestinya.
Terlebih di dalam negeri, kenaikan harga minyak dunia tentu dapat mendorong pemerintah Indonesia untuk menaikkan harga BBM. Menurut Abdul hal tersebut dapat dilakukan demi merawat fiskal agar defisit tetap di bawah 3%.
Baca Juga: Pemerintah Dorong Percepatan Pemanfaatan Sumber Energi Terbarukkan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News