M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Dari Croissant Sampai Bakso, Catat 6 Kuliner Wajib Coba di Kota Malang Ini

Dari Croissant Sampai Bakso, Catat 6 Kuliner Wajib Coba di Kota Malang Ini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Saat berkunjung dan berwisata ke Kota Malang, beberapa rekomendasi kuliner ini tidak boleh sampai dilewatkan, ya.

Malang merupakan kota destinasi wisata yang semakin banyak dikunjungi turis lokal dan mancanegara.

Selain terkenal dengan Kota Wisata Batu, banyak juga kuliner yang populer di Malang.

Baca Juga: 6 Coffee Shop di Bali Ini Nyaman Banget Dibuat Tempat Kerja, Kunjungi yuk

Dari mulai kafe hingga resto, semua kuliner Malang wajib masuk dalam daftar kunjungan ketika berkunjung ke Malang.

Bagi yang berencana datang ke Malang, jangan lupa kunjungi beberapa rekomendasi kuliner di Malang ini ya.

Hok Lay Restaurant

Merupakan resto jadul, Hok Lay juga tak boleh ketinggalan untuk dikunjungi jika ingin mencoba kuliner khas Malang. Menariknya, Hok Lay menyediakan cwie mie Malang terbaik dan juga lunpia dengan rasa otentik yang tak kalah enak.

Jika mampir ke resto legendaris Malang ini, jangan lupa untuk mencoba minuman khasnya, fosco.

Bakso Bakar Pak Man

Bagi yang menyukai kuliner bakso bakar, warung bakso yang satu ini tak boleh sampai lupa untuk dicoba. Menyediakan menu bakso bakar, warung ini juga salah satu warung bakso legendaris yang telah berdiri sejak 1965.

Rasa bakso yang lembut serta bumbu pedas manis yang mantap menjadi keunggulan dari bakso bakar ini. Bagi yang ingin membawa pulang sebagai oleh-oleh, warung bakso bakar ini juga menyediakan paket oleh-oleh.

Baca Juga: Anda Suka Menjelajahi Alam? Ini 5 Wisata Alam di Malang yang Wajib Dikunjungi

Rujak Manis Ananas Pak Bejo

Dikenal juga dengan nama Rumanas, rujak manis yang dikelola sejak lama oleh Pak Bejo ini merupakan kuliner legendaris Malang juga.

Warung rujak manis yang berlokasi di Jalan Mundu No. 2A ini sudah terkenal hingga kebanyakan pengunjungnya adalah orang dari luar Malang. Selain bersih dan enak, rujak manis Ananas Pak Bejo ini juga menyediakan bumbu rujak khas buatannya sendiri.

Retawu Deli

Kafe dengan review 4,7/5 dari Google ini menjadi tempat wajib yang harus dikunjungi saat datang ke Malang. Kafe ini terkenal karena menjual banyak menu croissants dengan rasa premium.

Tak perlu khawatir, harga yang ditawarkan juga masih terjangkau. Namun tentu saja, masalah rasa tak perlu diragukan lagi. Retawu Deli berlokasi di Jalan Retawu No. 4, dekat dengan Museum Brawijaya Malang.

Baca Juga: Cara Hemat Saat Liburan ke Luar Negeri Dijamin Gak Boros

Sego Sambel Cak Uut

Spesialis dalam menyajikan sajian sego sambel alias nasi sambal, resto Sego Sambal Cak Uut ini tak pernah sepi pengunjung. Bahkan saking terkenalnya warung ini, pengunjung yang datang harus rela antri untuk menikmati makanan di resto ini.

Varian nasi sambal dan lauk-pauk yang disediakan di resto ini bisa dipilih para pengunjungnya. Jangan lupa juga untuk mencoba dadar jagung yang populer di resto ini.

Bakwan Subur

Kalau makanan yang satu ini, khusus bagi yang bisa makan makanan non-halal, ya. Bakwan Subur merupakan bakwan non-halal populer di Malang.

Dari mulai pengunjung luar Malang hingga orang Malang sendiri suka dengan hidangan bakso dari Bakwan Subur ini. Tak salah jika tempat makan yang berlokasi di Jalan Wuni No.5 ini selalu ramai dengan pengunjung yang ingin menikmati enaknya bakwan ini.

Itulah tadi beberapa rekomendasi kuliner Malang yang harus dicoba saat berkunjung ke Malang, jangan lupa catat, ya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

6 Makanan yang Bikin Risiko Kanker Meningkat jika Dikonsumsi

Hati-hati! Rupanya ini, lho, makanan yang bikin risiko kanker meningkat jika dikonsumsi. Apa saja?    

Promo A&W Sharing Meal Januari 2026, Paket Aroma Chicken Hemat untuk Rame-Rame

A&W hadirkan promo Sharing Meal selama Januari 2026. Ada paket Aroma Chicken favorit yang hemat untuk santap nikmat bersama keluarga tercinta. 

Bukan Cuma Skincare, Ini 7 Buah Anti Penuaan Dini yang Kaya Antioksidan

Sederet buah-buahan ini memiliki kandungan bermanfaat bagi kulit, salah satunya antioksidan. Dapatkan kulit sehat dengan rutin mengonsumsinya.

Samsung A16 HP untuk Jangka Panjang, Ada Update OS 6 kali & Keamanan 6 Tahun

Samsung A16 adalah penerus Samsung A15. HP untuk jangka panjang ini tawarkan update OS selama 6 kali & update keamanan hingga 6 tahun lamanya.

Awal Tahun Hemat Pakai Promo HokBen & SeaBank, Beli Menu Favorit Free Hoka Hemat

HokBen hadirkan promo Exclusive Deals dengan SeaBank selama Januari 2026. Tiap beli menu apa saja, bisa dapat Hoka Hemat gratis.

Waspada! Akun WhatsApp Bisa Diretas Tanpa Perlu OTP, Ini Solusi yang Bisa Dicoba

Akun WhatsApp bisa diretas tanpa perlu OTP. Modus penipuan bernama GhostPairing memungkinkan peretas untuk memata-matai obrolan tanpa OTP. 

Promo JSM Alfamidi Periode 2-4 Januari 2026, Bimoli 5 Liter Harga Spesial!

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi periode 2-4 Januari 2026 untuk belanja hemat selama akhir pekan ini.  

Jadwal KRL Jogja–Solo untuk 3-4 Januari 2026, Cek Akhir Jam Tambahannya

Bagi kamu yang ingin bepergian dari Yogyakarta ke Solo, ini jadwal KRL Jogja–Solo untuk 3-4 Januari 2026, cek akhir jam tambahannya.  

7 Cara Menjaga Kesehatan Otak saat Usia Lanjut

Ada beberapa cara menjaga kesehatan otak saat usia lanjut, lho. Mari intip beberapa caranya di sini!​

Fenomena Flamingo Era: Saat Bunda Kehilangan Jati Diri demi Keluarga

Menjalani peran besar dalam sebuah keluarga, rupanya bunda merindukan kegiatan me time dalam keseharian