M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Coba 5 Cara Menjinakkan Kucing Galak dan Agresif

Coba 5 Cara Menjinakkan Kucing Galak dan Agresif
Reporter: Nur Afitria Cika  |  Editor: Nur Afitria


MOMSMONEY.ID - Apakah kucing Anda terlalu galak dan agresif? Anda bisa menyimak cara menjinakkan kucing galak dan agresif di artikel ini.

Seperti diketahui, setiap kucing memiliki kepribadian yang berbeda-beda. Ada kucing yang galak, agresif, pemalu hingga pendiam.

Namun terkadang menjinakkan kucing galak dan agresif tidaklah mudah. Sebab, ada cara tertentu yang harus dilakukan.

Mengutip Cattime, berikut cara menjinakkan kucing galak dan agresif. 

1. Waktu bermain 

Kucing Bermain
Kucing Bermain

Salah satu penyebab kucing galak dan agresif yaitu karena kurangnya waktu bermain. 

Cobalah mengajak kucing Anda bermain dengan tongkat bulu atau bola. 

Apa pun mainan yang Anda gunakan, bersikap seolah-olah mainan itu adalah mangsa, sembunyikan di sudut-sudut, dan “lari” dari kucing, sehingga mereka akan mengira mereka sedang berburu.

Bermainlah dengan kucing Anda setiap hari untuk membakar energi dan membuatnya tetap tenang. Waktu bermain ini juga akan menciptakan ikatan kasih sayang antara Anda dan kucing Anda.

Baca Juga: Melatih Kucing Buang Air di Toilet Ternyata Ide Buruk, Ini Alasannya

2. Suara 'FFFF'

Kucing berkomunikasi melalui gerakan, kontak mata, tonjolan ekor dan kepala, dan terdengar seperti mendesis.

Membuat suara "ffff" yang panjang meniru desisan dapat membuat kucing mengerti bahasa tersebut sehingga bisa menjadi langkah menjinakkan kucing galak. 

3. Gunakan produk herbal

Anak bermain bersama kucing
Anak bermain bersama kucing

Banyak ahli kucing merekomendasikan produk herbal yang menenangkan dan melepaskan aroma menenangkan di dalam ruangan.

Tempatkan produk tersebut di ruangan. Aroma yang menenangkan memberi sinyal kepada kucing bahwa semuanya baik-baik saja.

Baca Juga: Rumah Bau Pipis Kucing? Begini Cara Menghentikan Kucing Spraying Sembarangan

4. Alihkan perhatian dari kucing lain

Kucing Anda mungkin menjadi cemas dan agresif jika kucing liar lain berkeliaran di luar.

Anda bisa mengalihkan perhatiannya dari kucing liar. Semprotan air yang lembut akan mendorong kucing liar untuk pergi tanpa menyakiti mereka.

5. Pohon kucing 

Pohon kucing menjadi salah satu cara yang bagus untuk menjinakkan kucing galak dan agresif. 

Memanjat pohon dapat membantu mereka mengeluarkan energi yang terpendam. 

Pohon kucing bahkan dapat membantu kucing yang gelisah keluar dari kandangnya dan nongkrong ketika orang berkunjung.

Nah itulah cara menjinakkan kucing galak dan agresif dengan mudah dan tanpa drama. Selamat mencoba!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Cuma Hari Ini! Promo Anniversary ke-14 Tous Les Jours, Semua Produk Diskon 30%

Tous Les Jours hadirkan promo spesial ulang tahun ke-14. Nikmati promo hanya sehari dengan belanja kue, roti, hingga minuman dengan diskon 30%.

Cara Gunakan AI di HP untuk Pemasaran,Manfaatkan Teknologi untuk Kemajuan Bisnis

Cara menggunakan AI di HP untuk pemasaran bisnis dinilai akan lebih efektif dan menarik. AI bisa menjadi penyelamat bagi para pemilik usaha.  

6 Daftar HP Murah Harga Rp 1 Jutaan yang Masih Worth It di 2025, Ini Spesifikasinya!

Banyak pengguna yang mencari HP murah di harga Rp 1 jutaan. Jika berpikir akan mendapatkan spesifikasi yang biasa, tentu Anda salah.

Katalog Promo JSM Alfamart Periode 14-16 November 2025, Indomie Beli 5 Lebih Hemat

Harga promo JSM Alfamart periode 14-16 November 2025 tidak berlaku di wilayah NTT, Balikpapan, Samarinda, dan Sorong.

Katalog Promo JSM Alfamidi Periode 14-16 November 2025, Diskon Pesta Mangga!

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi periode 14-16 November 2025 untuk belanja hemat selama akhir pekan ini.

iPhone 17 Pro Usung Kamera Telefoto Zoom Optik 4x yang Nggak Ada di iPhone Air

 iPhone 17 Pro punya lensa telefoto yang tidak ada di iPhone Air. Ada empat ponsel baru yang ditawarkan iPhone 17, Pro, Pro Max dan iPhone Air.

7 Negara Terbaik untuk Liburan Natal: Jepang hingga Islandia Semua Penuh Keajaiban

Sederet negara ini jadi tujuan yang cocok untuk menghabiskan liburan Natal. Mulai dari Tokyo Jepang sampai Islandia hadirkan keajaiban.

Harga Emas Antam Hari Ini Jumat 14 November 2025 Naik

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.398.000 pada Jumat pagi (14/11), naik Rp 2.000 dibanding Kamis pagi  (13/11).

IHSG Diprediksi Menguat, Ini Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Jumat (14/11)

IHSG berpeluang menguat pada perdagangan Jumat (14/11), setelah terkoreksi pada sesi sebelumnya. Ini rekomendasi saham BRI Danareksa Sekuritas​

Promo Gokana x Blu 11-14 November, Nikmati Menu Favorit dan Dapatkan Cashback 50%

Gokana hadirkan promo spesial dengan Blu dari 11-14 November. Anda bisa menikmati menu favorit Gokana dan mendapat cashback sampai 50%.