MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terus menoreh rekor baru. Bagaimana potensi pergerakannya hari ini, Senin, 19 Januari 2026?
IHSG pada Kamis pekan lalu (15/1) ditutup dengan kenaikan 0,47% ke level 9.075,41. Indeks sempat menyentuh level 9.100 pada perdagangan intrahari. Sementara market pada Jumat (16/1) ditutup untuk memperingati Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW.
M. Nafan Aji Gusta, Senior Market Chartist Mirae Asset Sekuritas menilai, secara teknikal, IHSG masih terlihat uptrend. Akan tetapi, RSI sudah jenuh beli atau overbought, sehingga perlu mewaspadai adanya potensi aksi profit taking. Berdasarkan indikator, Stochastics K_D menunjukkan sinyal positif, bahkan MA20&60 berada dalam positive crossover.
Level support IHSG hari ini di 9.003 & 8.970. Sedangkan resistance diperkirakan di 9.147 & 9.181.
Sementara itu, pelaku pasar menyoroti rencana AS untuk memberlakukan tarif dagang 25% bagi negara-negara yang tidak mendukung rencana pendudukan AS terhadap Greenland karena dapat menyebabkan volatilitas tinggi di market.
Dari domestik, pelaku pasar akan menantikan Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia (BI) pada pekan ini di tengah tekanan pada nilai tukar rupiah serta ketidakpastian global yang masih berlangsung.
Baca Juga: Memilah Saham dengan Skor ESG Terbaik di Bursa
Rekomendasi saham
Di tengah kondisi IHSG yang sudah jenuh beli, Nafan menyarankan investor mengakumulasi saham dengan prospek solid dan undervalue, perhatikan juga tanda pembalikan penguatan saham. Jangan lupa, terapkan manajemen risiko dengan efektif.
Berikut sejumlah saham yang menjadi stock pick Mirae hari ini:
1. AALI – Bullish consolidation still intact
ACTION: BUY (MARGINABLE STOCK); especially with entry level area around 7650 – 7850.
TP1: 8050 (+3.87%)
TP2: 8300 (+7.10%)
Support: 7650 & 7550
2. INTP – Uptrend
ACTION: ADD (MARGINABLE STOCK); especially with entry level area at 6700 - 7000.
TP1: 7175 (+2.87%)
TP2: 7325 (+5.02%)
TP3: 7975 (+14.34%)
Support: 6700 & 6500
3. MEDC – Escalating
ACTION: ACCUMULATIVE BUY (MARGINABLE STOCK); especially with entry level area around 1425 – 1475.
TP1: 1495 (+2.40%)
TP2: 1540 (+5.48%)
TP3: 1810 (+23.97%)
Support: 1425 & 1375
Perlu diingat, rekomendasi ini bukan ajakan untuk membeli atau menjual saham tertentu. Sesuaikan keputusan investasi dengan tujuan keuangan dan profil risiko masing-masing.
Selanjutnya: Astrite Gratis: Klaim Kode Redeem Wuthering Waves yang Aktif pada Januari 2026
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News