M O M S M O N E Y I D
Hemat

Cek Daftar Harga HP Samsung Terbaru 2023 di Galaxy A Series Periode Februari

Cek Daftar Harga HP Samsung Terbaru 2023 di Galaxy A Series Periode Februari
Reporter: Prihastomo Wahyu Widodo  |  Editor: Prihastomo Wahyu Widodo


MOMSMONEY.ID - Kehadiran Samsung A14 5G meramaikan daftar harga HP Samsung terbaru 2023 di Galaxy A Series. Semakin banyaknya pilihan, jelas akan membuat Anda semakin tertarik.

Dengan harga Rp 2 jutaan, Samsung A14 5G membuat daftar harga HP Samsung terbaru 2023 ini berisi semakin banyak produk murah. Daftar ini pun jelas akan cocok untuk Anda yang memiliki budget terbatas.

Harga HP Samsung A14 5G secara resmi dibanderol Rp 2.899.000. Dengan harga yang relatif terjangkau itu, sederet spesifikasi seperti chipset 5G, RAM 6GB, serta kamera 50MP sudah bisa Anda dapatkan.

Baca Juga: Lakukan Secara Rutin, 5 Cara Ini Cepat Megecilkan Paha dengan Mudah

Beberapa nama lain tentu juga bisa jadi pilihan menarik untuk Anda. Samsung A04s, Samsung A13, serta Samsung A23 adalah nama-nama populer yang ada dalam daftar harga HP Samsung terbaru dari Galaxy A Series.

Samsung A04s saat ini jadi salah satu HP 2 jutaan terlaris di pasaran. Bukan tanpa alasan, HP Samsung terbaru ini dibekali memori 4/128GB, kamera 50MP, serta prosesor Exynos 850. 

Dengan spesifikasi yang sangat menarik itu, harga HP Samsung A04s hanya Rp 2.099.000. Jelas, sangat terjangkau untuk ukuran HP Samsung.

Baca Juga: Harga Naik! Cek Harga BBM Pertamina dan Shell di Februari 2023

Di kelas sejutaan, Samsung A04 wajib Anda lirik. Kamera 50MP serta layar HD+ jadi daya tarik. Harga HP Samsung A04 dibanderol hanya Rp 1.499.000.

Untuk sementara Samsung Galaxy A04 juga jadi produk termuda dalam daftar harga HP Samsung terbaru 2023 kali ini.

Di kelas yang lebih tinggi, Samsung Galaxy A13 juga masih sangat populer di pasaran. Kamera 50MP, prosesor Exynos 850, serta memori hingga 6/128GB jadi andalannya.

Baca Juga: Inspiratif Banget, Ini 5 Film tentang Perempuan dengan Cerita Penuh Motivasi

Harga HP Samsung A13 untuk varian terbaiknya saat ini masih dibanderol hanya Rp 2.699.000.

Di kelas 3 jutaan, nama Samsung A23 belakangan mulai dari nama populer dalam daftar harga HP Samsung terbaru 2023 ini. 

HP ini dibekali prosesor Snapdragon 680, RAM 6GB + 6GB, dan kamera 50MP. Dengan sederet keunggulan itu, harga HP Samsung A23 dibanderol hanya Rp 3.299.000.

Untuk lebih lengkapnya, mari simak daftar harga HP Samsung terbaru 2023 dari Galaxy A Series berikut ini.

Baca Juga: Semakin Dicari, Intip Spesifikasi dan Harga HP Samsung A13 di Januari 2023

Daftar Harga HP Samsung Terbaru 2023 di Galaxy A Series (Februari)

  • Galaxy A03 (3/32GB): Rp 1.399.000
  • Galaxy A03 (4/64GB): Rp 1.699.000 
  • Galaxy A04e (3/32GB): Rp 1.299.000
  • Galaxy A04 (3/32GB): Rp 1.499.000
  • Galaxy A04 (4/64GB): Rp 1.799.000
  • Galaxy A04s (4/64GB): Rp 2.099.000 
  • Galaxy A13 (4/64GB): Rp 2.199.000
  • Galaxy A13 (4/128GB): Rp 2.499.000
  • Galaxy A13 (6/128GB): Rp 2.699.000 
  • Galaxy A14 5G (6/128GB): Rp 2.899.000
  • Galaxy A23 (6/128GB): Rp 3.299.000
  • Galaxy A23 5G (6/128GB): Rp 3.999.000
  • Galaxy A33 5G (6/128GB): Rp 4.499.000
  • Galaxy A33 5G (8/128GB): Rp 4.799.000
  • Galaxy A33 5G (8/256GB): Rp 5.299.000
  • Galaxy A53 5G (8/128GB): Rp 5.799.000
  • Galaxy A53 5G (8/256GB): Rp 6.299.000
  • Galaxy A73 5G (8/256GB): Rp 7.799.000

Itu dia daftar harga HP Samsung terbaru 2023 dari Galaxy A Series di bulan Februari. Banyak produk yang tersedia memang sudah ada sejak 2022, tapi performanya masih sangat bisa diandalkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

8 Khasiat Minum Jus Wortel secara Rutin untuk Kesehatan Tubuh

Ada beberapa khasiat minum jus wortel secara rutin untuk kesehatan tubuh. Mari intip selengkapnya berikut ini!

Jangan Sampai Ketinggalan! Ini Tren Dekorasi 2026 yang Bisa Ubah Tampilan Rumah Anda

Tren dekorasi rumah 2026 makin hangat dan natural, cek inspirasi desain terbaru yang cocok untuk hunian modern saat ini. Catat ulasannya, yuk.

Kenyamanan Kamar Mandi 2026: Ubah Tampilan Jadi Spa Pribadi, Rasakan Manfaatnya!

Cek tren spa rumahan terbaru yang bikin kamar mandi makin nyaman, relevan untuk gaya hidup modern, dan bantu jaga kesehatan mental.

Kualitas Hidup Meningkat: Ide Desain Perpustakaan Rumah Wajib Anda Coba

Cek ide desain perpustakaan rumah ini yang nyaman, estetik, dan relevan untuk gaya hidup modern, yuk buat sudut baca impianmu.

4 Cara Menurunkan Berat Badan 10 Kg dalam Sebulan, Tidak Mustahil!

Mau berat badan turun 10 kg? Cari tahu 4 cara menurunkan berat badan 10 kg dalam sebulan di sini, Moms.

8 Daftar Rebusan Daun yang Bisa Bantu Turunkan Kolesterol Tinggi

Intip daftar rebusan daun yang bisa bantu turunkan kolesterol tinggi berikut ini, yuk! Apa saja?         

Fatwa MUI Ungkap Keunikan Tabungan Emas Non-Tunai, Kok Bisa Halal? Simak Yuk

Yuk simak, tabungan emas syariah jadi cara aman menabung emas halal secara digital dengan akad jelas dan sesuai fatwa.

Gula Darah Tinggi? Ternyata Air Putih Bisa Jadi Solusi Alami Tak Terduga

Banyak yang tak sadar, kurang minum air putih picu lonjakan gula darah. Pahami risiko dehidrasi dan cara kerjanya sebelum terlambat.

Awas Rugi! Jangan Salah Hitung Bunga Deposito, Ini Panduannya

Kesalahan hitung bunga deposito bisa bikin rugi. Cek panduan  cara menghitung bunga bersih dan pajak agar ekspektasi keuntungan tidak meleset.

Uang Terasa Cepat Habis? Hindari Risiko Ini dengan Pisahkan Rekening Anda Sekarang

Rekening giro dan tabungan punya fungsi berbeda. Yuk cek cara memanfaatkannya agar keuangan lebih rapi dan siap menghadapi kebutuhan hidup.