M O M S M O N E Y I D
Santai

Cek 6 Tanda Anda dan Pasangan Sama-Sama Siap Menikah di Sini

Cek 6 Tanda Anda dan Pasangan Sama-Sama Siap Menikah di Sini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Jangan terburu-buru, kenali beberapa tanda Anda dan pasangan siap menikah berikut ini.

Untuk menuju ke jenjang pernikahan tentunya perlu keyakinan dan kesiapan dari masing-masing pasangan, terutama untuk saling berkomitmen.

Rasa yakin dan siap pun terkadang bukan hal yang mudah untuk disadari. Namun ada beberapa tanda yang bisa dijadikan indikatornya.

Simak, yuk, beberapa tanda yang menunjukkan Anda dan pasangan sudah siap untuk menikah berikut:

Baca Juga: 6 Film Romantis Ini Cocok Ditonton Saat Lagi Jatuh Cinta

Mulai melibatkan pasangan

Jika Anda mulai melibatkan pasangan dalam kegiatan sehari-hari dan rencana di masa depan, maka hal tersebut merupakan satu tanda positif Anda sudah siap menikah. 

Pasangan Anda saat ini tak hanya Anda libatkan dalam hal-hal seperti acara keluarga atau pernikahan saja. Namun, Anda juga merasa bahwa Anda ingin bersama terus dengan pasangan Anda di masa depan.

Ikatan yang kuat

Bonding dan juga intimasi adalah hal yang penting untuk dibangun sebelum menikah. Jika Anda dan pasangan telah memiliki ikatan kuat, maka Anda sudah dianggap siap untuk menikah.

Hal tersebut bisa tecermin dari bagaimana Anda dan pasangan menyelesaikan masalah, membuat keputusan, melakukan negosiasi, dan mencari jalan keluar atas segala permasalahan.

Baca Juga: Siapkan 7 Perlengkapan Penting Ini Dalam Tas Melahirkan Ya, Moms

Merasa sebagai satu kesatuan

Kesiapan Anda dan pasangan untuk menikah juga bisa dilihat dari bagaimana cara Anda berdua berpikir dan membicarakan masa depan. 

Salah satu contohnya adalah dengan menganggap Anda berdua adalah satu kesatuan bukan lagi satu individu. Kata “kami” adalah salah satu indikator pasangan yang telah merasa sebagai satu kesatuan, loh.

Berbagi emosi

Hal lainnya yang juga bisa menjadi tanda Anda dan pasangan siap menikah adalah Anda berdua dapat dengan terbuka untuk berbagi emosi.

Rasa insecure, ketakutan, kesedihan, rasa rapuh, hingga kesenangan, adalah hal-hal yang penting untuk dibagikan bersama dengan pasangan.

Jika Anda berdua sudah mulai merasa nyaman untuk melakukan hal tersebut, maka Anda berdua sudah siap juga untuk menuju jenjang selanjutnya.

Baca Juga: Pasutri Perlu Tabungan Bersama? Ini Keuntungan Punya Tabungan Bersama Pasangan

Membicarakan pernikahan

Tanda penting yang menjadi tanda bahwa Anda siap menikah adalah Anda dan pasangan sudah mulai membicarakan pernikahan bersama.

Laman Cosmopolitan menyebutkan, Anda atau pasangan tak hanya membayangkan pernikahan suatu hari. Namun Anda berdua telah mulai membangun rencana untuk menikah dan hidup bersama di kemudian hari.

Memiliki pemikiran yang sama

Laman Mind Body Green menjelaskan, pasangan yang telah siap menikah akan memiliki banyak pemikiran, visi dan misi yang sama. Terutama dalam hal kehidupan pernikahan.

Seperti ingin memiliki anak atau tidak, pola asuh anak, keuangan, agama, tempat tinggal, hingga kewajiban rumah tangga adalah hal-hal yang harus disetujui kedua pasangan sebelum menikah.

Nah, itulah tadi beberapa tanda Anda dan pasangan sama-sama saling siap untuk menikah. Cek lagi, yuk!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Indomaret Super Hemat Terbaru sampai 21 Januari 2026, Sunlight Hemat Banyak!

Promo Indomaret Super Hemat terbagi menjadi dua kategori, yakni Food & Beverages dan Personal & Home Care. Cek di sini.

Promo Sultan Isra Miraj di Emado’s 8 Ayam & 10 Porsi Nasi Mandhi Harga Spesial

Emado's hadirkan promo paket Sultan Isra Miraj 8 ayam dan 10 nasi mandhi. Dapatkan harga spesial mulai 15-18 Januari 2026 sebelum promo ditutup.

Hari Terakhir Promo Hemat HokBen KA99ET Bank Saqu & 15 Tahun Chatime Diskon Spesial

Promo HokBen dan Chatime kompak beri harga spesial hari ini. Mulai dari Hoka Hemat Rp9.900 hingga Milk Tea Rp15.000. 

Promo Whoosh Libur Isra Miraj 2026: Tiket Murah untuk Long Weekend sampai 18 Januari

Whoosh hadirkan promo libur Isra Miraj 2026. Ada tiket murah untuk perjalanan liburan Anda dengan periode pemesanan 14-18 Januari.

Daftar HP Murah Spek Dewa Harga 4 Juta: Ada yang Tawarkan Baterai Jumbo 7300 mAh

Membeli HP 4 jutaan ternyata bisa dapat spek dewa, baterai 7300 mAh dan AnTuTu 1,5 juta. Ada selisih performa yang harus diwaspadai sebelum beli.

Waspadai Profit Taking, Ini Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Kamis (15/1)

IHSG rawan mengalami koreksi pada perdagangan Kamis (15/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Naik, Harga Emas Antam Hari Ini Kamis (15/1) Kembali Ukir Rekor Tertinggi Baru

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.675.000 Kamis (15/1/2026), naik Rp 10.000 dibanding harga Rabu (14/1/2026).

IHSG Berpotensi Terkoreksi, Simak Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Kamis (15/1)

IHSG diproyeksikan terkoreksi pada perdagangan Kamis (15/1/2026).​ Cek daftar rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ untuk hari ini.

Masih Lanjut Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Kamis (15/1)

IHSG masih memiliki peluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Kamis (15/1/2026​). Simak rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Kamis 15 Januari 2026

Simak ramalan zodiak keuangan dan karier hari ini Kamis 15 Januari 2026, lengkap peluang kerja, strategi, dan arah profesional Anda.