CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Santai

Cegah Praktek Percaloan, ASDP Dorong Pengguna Pesan Tiket Secara Online Lewat Ferizy

Cegah Praktek Percaloan, ASDP Dorong Pengguna Pesan Tiket Secara Online Lewat Ferizy
Reporter: Lidya Yuniartha  |  Editor: Lidya Yuniartha


MOMSMONEY.ID - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) terus mensosialisasikan pembelian tiket ferry secara online melalui Ferizy. Pembelian tiket secara online pun disebut memberi banyak manfaat bagi pengguna jasa, yakni lebih cepat dan dapat meminimalisir antrean di pelabuhan.

Memperkuat reservasi tiket secara online tersebut, ASDP pun merancang program "Say No to Calo" yang bertujuan melindungi pengguna jasa dari praktek percaloan. Program ini efektif berlaku mulai Senin (1/7) di empat pelabuhan utama yakni Pelabuhan Merak, Bakauheni, Ketapang, dan Gilimanuk.

Corporate Secretary ASDP Shelvy Arifin menjelaskan, kehadiran calo berdampak negatif terhadap pelayanan di pelabuhan, mulai dari ketidaknyamanan penumpang karena mendapatkan tiket dengan harga yang melambung sangat tinggi dari harga resmi.

"Selain itu, banyak pengguna jasa melaporkan yang mengalami kerugian saat membeli tiket via calo karena boarding pass tidak dapat digunakan saat masuk ke pelabuhan. Hal ini tentu menjadi concern kami untuk dibenahi," ujar Shelvy dalam keterangan tertulis, Minggu (6/7).

Baca Juga: LRT Jabodebek Terapkan Tarif Tap In dan Tap Out di Stasiun Sama, Ini Rinciannya

Karenanya, ASDP meningkatkan patroli di pelabuhan dan menerapkan sistem geofencing yang memastikan pembelian tiket hanya bisa dilakukan melalui loket resmi dan aplikasi Ferizy. Hanya penumpang dengan tiket resmi yang dapat masuk ke area pelabuhan, berkat filterisasi ketat di titik masuk.

ASDP juga mempermudah pembelian tiket melalui layanan tiket online Ferizy karena saat ini sudah tidak ada lagi penjualan tiket di pelabuhan. Pemesanan tiket ferry pun sekarang bisa dilakukan hingga 60 hari sebelum keberangkatan lewat aplikasi Ferizy, dengan pembayaran via transfer bank, virtual account, atau e-wallet.

Melalui mekanisme transfer bank dan virtual account tersedia layanan Bank BRI, Mandiri, BNI, dan BCA, hingga layanan e-wallet seperti LinkAja, ShopeePay, OVO, dan Dana. Ini memudahkan pengguna karena dapat memilih metode yang paling nyaman sesuai kebutuhan masing-masing.

"Dengan kemudahan ini, kami sangat mengharapkan kerjasama dan konsistensi pengguna jasa dan seluruh masyarakat agar tidak lagi membeli tiket melalui calo," tambah Shelvy.

Saat ini terdapat 28 pelabuhan yang telah menerapkan pemesanan tiket online yaitu Merak, Bakauheni, Ketapang, Gilimanuk, Ajibata, Ambarita, Jangkar, Sape, Labuan Bajo, Lembar, Padangbai, Jepara, Karimun Jawa, Ujung, Kamal, Kayangan, Pototano, Tanjung Kalian, Pagimana, Gorontalo, Galala, Hunimua, Waipirit, Namlea, Batulicin, Tanjung Serdang, Bajoe, dan Kolaka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Semifinal Australian Open 2025: Indonesia Segel Juara Ganda Putra dan Putri

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), Indonesia menyegel gelar juara ganda putra dan ganda putri.

Rekomendasi 6 Film Romantis Tapi Realistis Seperti Kisah Cinta Asli

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi film-film romantis yang memiliki cerita relatable dan realistis dengan dunia nyata.​  

7 Cara Efektif Atasi Batuk dan Pilek yang Layak Dicoba

Adakah cara efektif atasi batuk dan pilek yang layak dicoba? Yuk, intip pembahasan lengkapnya di sini!

Hasil Semifinal Australian Open 2025: Indonesia Pastikan Gelar Juara Ganda Putra

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), Indonesia memastikan gelar juara ganda putra setelah terjadi all Indonesian final.

5 Zodiak Ini Paling Cepat Jatuh Cinta pada Lawan Jenis, Jangan Dibikin Baper Deh

Sudah tahu belum jika ada beberapa daftar zodiak yang mudah jatuh cinta dengan cepat? Ini daftarnya.

7 Rekomendasi Film Romantis Asal Tiongkok dengan Cerita Manis

Berikut beberapa rekomendasi film China yang manis dan menyentuh yang cocok ditonton penggemar film dari Tiongkok.​  

Kunjungi 5 Museum Seni dan Sejarah Ini Saat di Jogja

Ada beragam museum dari seni sampai sejarah yang bisa dikunjungi ketika sedang liburan di Yogyakarta, lho.  

Panduan Konsumsi Obat Asam Urat Febuxostat, Periksa Efek Sampingnya Juga Ya!

Obat asam urat febuxostat digunakan bisa diminum kalau obat asam urat allopurinol tidak kunjung menurunkan kadar asam urat.  

Promo Midea Hadir sampai 31 Desember, Diskon hingga 20% untuk Semua Produk

​Midea menghadirkan promo akhir tahun dengan diskon hingga 20% yang berlaku nasional sampai 31 Desember 2025.

Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 22 November 2025 Turun

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.341.000 Sabtu pagi (22/11/2025), turun Rp 7.000 dibanding Jumat  pagi (21/11/2025).