M O M S M O N E Y I D
Bugar

Catat! Ini 5 Makanan Pantangan untuk Penderita Kanker Serviks

Catat! Ini 5 Makanan Pantangan untuk Penderita Kanker Serviks
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa makanan pantangan untuk penderita kanker serviks yang perlu Anda ketahui dan sebaiknya tidak dikonsumsi.

Kanker serviks menjadi ancaman mematikan untuk wanita. Itu sebabnya diharapkan lebih memperhatikan dan menjaga kesehatan rahim agar terhindar dari penyakit ini.   

Melakukan pola hidup sehat bisa menghindarkan dari kanker serviks. Salah satunya adalah mengatur pola makan dan menghindari makanan pantangannya.    

Dilansir dari Cancer Care, berikut ini beberapa makanan pantangan untuk penderita kanker serviks yang perlu Anda ketahui dan sebaiknya tidak dikonsumsi, antara lain: 

Baca Juga: Moms Harus Waspada! Inilah Penyebab Utama Kanker Serviks

1. Makanan yang digoreng

Makanan pantangan untuk penderita kanker serviks yang pertama adalah makanan yang digoreng. 

Hal ini karena minyak goreng mengandung lemak trans yang bersifat karsinogen. Pengidap kanker serviks sebaiknya menghindari makanan ini.

Minyak yang sudah dipakai secara berulang bisa memperburuk gejala kanker serviks. 

2. Makanan cepat saji

Makanan pantangan untuk penderita kanker serviks yang kedua adalah makanan cepat saji. 

Makanan cepat saji memang dinilai menjadi makanan tepat saat Anda kelaparan.   

Namun, sebaiknya jangan terlalu sering mengonsumsi makanan cepat saji ketika Anda mengidap penyakit kanker, termasuk kanker serviks.    

3. Makanan yang dipanggang

Makanan pantangan untuk penderita kanker serviks yang ketiga adalah makanan yang dipanggang. 

Selain gorengan, makanan yang diolah dengan cara dipanggang juga sebaiknya dihindari.   

Jenis makanan ini bersifat karsinogen yang meningkatkan perkembangan sel-sel kanker.   

4. Mengonsumsi alkohol

Makanan pantangan untuk penderita kanker serviks yang keempat adalah mengonsumsi alkohol. 

Mengonsumsi alkohol dapat meningkatkan risiko seseorang terkena kanker. Jadi selama pemulihan, Anda perlu menghindari konsumsinya.

Semakin banyak alkohol yang dikonsumsi, maka risiko tersebut juga akan semakin meningkat.

Baca Juga: 4 Masalah Kesehatan yang Sering Dialami Wanita

5. Daging olahan

Makanan pantangan untuk penderita kanker serviks yang kelima adalah daging olahan. 

Sebaiknya batasi pengonsumsian daging olahan jika kamu didiagnosis mengidap kanker serviks.   

Daging olahan adalah daging yang diolah dengan dengan cara diawetkan melalui pengasinan, pengasapan, atau pengawetan.   

Jenis makanan ini memiliki kandungan pengawet yang bisa meningkatkan risiko kanker serviks serta memperburuk kondisi kesehatan.    

Mengenali makanan pantangan penderita kanker serviks dapat membantu pasien melewati hari-hari kesembuhannya dengan lebih baik dan sehat.    

Apabila Anda masih punya pertanyaan seputar pengobatan kanker serviks atau kondisi lainnya, Anda dapat berdiskusi langsung dengan dokter. 

Itulah beberapa makanan pantangan untuk penderita kanker serviks yang perlu Anda ketahui dan sebaiknya tidak dikonsumsi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Punya Mental Baja, 6 Zodiak Ini Jarang Terlihat Menangis

Tak mudah menunjukkan kerentanan. Kenali 6 zodiak yang tidak mudah menangis dan selalu terlihat bahagia.

7 Kunci Hidup Sehat Ala Gen Z, Cara Simpel Atasi Stres & Jaga Imun

Dari mental hingga pola makan, Gen Z punya solusi simpel untuk hidup sehat. Pelajari 7 tips praktis ini demi tubuh bugar dan pikiran tenang.

Perayaan Imlek Kian Meriah, Coba 4 Resep Ayam Lezat Ini Sekarang

Ciptakan kehangatan Imlek dengan 4 resep ayam spesial. Resep autentik dan praktis ini siap jadi favorit. Temukan panduannya di sini!

Langkah Preventif untuk Atasi Gejala Asam Urat? Waspadai Penyebab Utamanya

Lakukan langkah preventif untuk mengatasi gejala asam urat tinggi seperti pembengkakan dan nyeri sendi. Cari tahu penyebab yang sering diabaikan.

Promo JSM Alfamidi 29 Januari-1 Februari 2026, Durian Monthong Lokal Lebih Murah

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi Spesial Gajian periode 29 Januari-1 Februari 2026 untuk belanja kebutuhan keluarga.

Promo JSM Indomaret sampai 1 Februari 2026, Detergent Diskon hingga 35%

Promo JSM Indomaret tawarkan diskon besar untuk kebutuhan harian Anda. Cek cara dapatkan ekstra diskon dari ShopeePay hingga Binadigital.

Katalog Promo JSM Superindo Diskon hingga 40% Periode 30 Januari-1 Februari 2026

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 30 Januari-1 Februari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.

Promo JSM Alfamart 30 Januari-1 Februari 2026, Minyak Goreng Diskon Besar!

Promo JSM Alfamart Spesial Gajian hadir 30 Januari-1 Februari 2026. Beragam produk rumah tangga dan kebutuhan dapur diskon besar.

Jadwal KRL Jogja Solo Akhir Pekan 31 Januari dan 1 Februari 2026, Catat Jamnya

Cek jadwal KRL Jogja Solo dari Yogyakarta ke Palur di tanggal 31 Januari dan 1 Februari 2026. Jangan lupa catat jadwalnya, ya.

Jadwal KRL Solo-Jogja Akhir Pekan 31 Januari dan 1 Februari 2026, Cek Waktunya

Ini jadwal KRL Solo-Jogja yang berangkat dari Stasiun Palur ke Yogyakarta akhir pekan 31 Januari dan 1 Februari 2026. Jangan lupa jamnya, ya.