M O M S M O N E Y I D
Santai

Cara Membuka Situs yang Diblokir di HP dan Laptop, Ini Solusinya Tanpa Ribet

Cara Membuka Situs yang Diblokir di HP dan Laptop, Ini Solusinya Tanpa Ribet
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Ada beberapa cara membuka situs yang diblokir yang dapat Anda gunakan. Setiap metode memiliki kelebihan dan kekurangannya.

Penting untuk diingat juga bahwa membuka situs yang diblokir mungkin melibatkan beberapa risiko. Misalnya, ada kemungkinan terkena malware jika menggunakan layanan yang tidak tepercaya. 

Oleh karena itu, Anda perlu berhati-hati dan hanya menggunakan cara yang aman dan sah. Dilansir dari Techpp.com, simak cara membuka situs yang diblokir yang wajib Anda coba berikut:

Baca Juga: Cara Cek Nomor Indosat Lewat USSD, Aplikasi, dan Layanan Pelanggan!

Cara membuka situs yang diblokir

1. Gunakan google translate untuk mengakses situs yang diblokir

Salah satu metode yang paling sederhana untuk membuka situs yang diblokir adalah dengan menggunakan Google translate. Aplikasi penerjemahan ini bertindak sebagai perantara yang memungkinkan Anda mengakses situs yang diblokir. 

Caranya sangat mudah: 

  • Masukkan URL halaman yang ingin Anda buka ke dalam kolom yang tersedia di google translate. 
  • Setelah itu, google translate akan menampilkan halaman web tersebut. 
  • Anda bisa mengakses semua konten halaman, termasuk media dan tautan yang ada di dalamnya.

2. Gunakan bit.ly

Jika situs web yang Anda coba akses diblokir berdasarkan nama domain, Anda bisa mencoba untuk melewati filter pemblokiran ini dengan menggunakan pemendek URL. 

Layanan seperti Bit.ly memungkinkan Anda untuk memendekkan URL situs yang diblokir dan mengaksesnya dengan cara yang lebih langsung. Meskipun ini mungkin tidak berhasil untuk semua jenis pemblokiran, terkadang cara ini efektif untuk situs web yang dibatasi secara domain.

3. Mengakses situs menggunakan alamat ip

Metode lain yang bisa Anda coba adalah mengakses situs web langsung menggunakan alamat IP. Banyak situs web diblokir menggunakan nama domain melalui filter DNS. 

Dengan menggunakan alamat IP, Anda bisa melewati pemblokiran berbasis domain. Anda dapat menemukan alamat IP situs web dengan menggunakan alat daring seperti WhatIsMyIP. 

Setelah mengetahui alamat IP, cukup masukkan alamat IP tersebut di bilah alamat browser untuk mengakses situs yang diblokir.

Baca Juga: Cara Cek BI Checking lewat HP Sebelum Ajukan Kredit, Ini Cara Baca Skornya!

4. Gunakan vpn 

VPN (Virtual Private Network) adalah salah satu metode yang paling umum dan aman untuk membuka situs yang diblokir. VPN bekerja dengan mengenkripsi koneksi internet Anda dan mengalihkan lalu lintas Anda melalui server di lokasi yang berbeda.

Sehingga, membuat Anda seolah-olah sedang mengakses internet dari negara atau wilayah lain. VPN sangat efektif untuk mengatasi pembatasan geografis dan membuka situs yang diblokir oleh pemerintah atau institusi.

5. Menggunakan browser tor untuk akses anonim

Jika Anda membutuhkan tingkat privasi yang lebih tinggi, Anda bisa mencoba menggunakan Tor browser. Tor browser mengalihkan lalu lintas internet Anda melalui serangkaian server yang dikelola oleh sukarelawan yang memungkinkan Anda untuk mengakses situs yang diblokir dan menjaga privasi Anda. 

6. Beralih ke dns lain 

Jika pembatasan yang terjadi pada situs web Anda adalah karena filter DNS, Anda bisa mencoba beralih ke DNS alternatif seperti yang disediakan oleh Google DNS atau Cloudflare DNS. Mengganti DNS bisa membantu membuka blokir situs dengan cara yang lebih cepat dan efektif. 

Selain itu, ini juga dapat meningkatkan kecepatan dan keandalan koneksi internet Anda. Itulah berbagai cara membuka situs yang diblokir di HP maupun laptop yang bisa Anda coba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (12/1) dan Selasa (12/1) di Jabodetabek hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Provinsi Ini Dilanda Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1)

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Senin 12 Januari 2026 dan Selasa 13 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi berikut ini.

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.