Santai

Cara Login ASN Digital dan Aktivasi MFA! Ikuti Langkah-Langkah Berikut

Cara Login ASN Digital dan Aktivasi MFA! Ikuti Langkah-Langkah Berikut

MOMSMONEY.ID - Anda belum tahu cara login ASN digital dan aktivasi MFA? Kehadiran platform ASN digital menjadi solusi untuk mendukung kinerja aparatur sipil negara. 

Dengan sistem terintegrasi, pengguna bisa mengakses berbagai layanan hanya dengan satu akun, namun tetap harus menjaga keamanan melalui fitur keamanan tambahan seperti MFA (Multi Factor Authentication).

MFA atau otentikasi multi faktor adalah langkah penting untuk melindungi akun ASN digital dari potensi ancaman siber. Sistem ini bekerja dengan menambahkan lapisan keamanan ekstra selain kata sandi, seperti kode OTP atau otentikasi biometrik. 

Baca Juga: Cara Download Google Authenticator untuk ASN Digital BKN dalam 5 Menit, Ini Caranya!

Oleh karena itu, memahami proses aktivasi MFA menjadi hal yang wajib dilakukan setiap ASN sebelum mulai menggunakan layanan digital secara penuh. Dilansir dari situs resmi ASN digital BKN, berikut ini cara login dan aktivasi MFA:

1. Kunjungi situs resmi asn digital

Langkah pertama dalam cara login ASN Digital adalah mengakses situs resminya melalui tautan berikut: https://asn.bkn.go.id

Pastikan Anda mengakses dari perangkat yang aman dan koneksi internet yang stabil.

2. Login menggunakan kata sandi 

Setelah halaman utama terbuka, silakan login dengan menggunakan NIP (Nomor Induk Pegawai) dan kata sandi yang sama dengan akun MyASN Anda.

Jika Anda lupa kata sandi, tersedia opsi pemulihan akun melalui email terdaftar.

3. Pilih menu aktivasi MFA

Setelah berhasil login, Anda akan diarahkan ke halaman utama. Di sini, cari dan klik menu “Aktivasi MFA”.

MFA memberikan lapisan keamanan tambahan untuk mencegah akses tidak sah ke akun Anda.

4. Unduh aplikasi google autenticator

Untuk mengaktifkan MFA, Anda perlu mengunduh aplikasi google authenticator yang tersedia secara gratis di google play store dan app store.

Baca Juga: Cara Aktivasi MFA di ASN Digital BKN go id Mudah Lewat HP! Coba Cara Berikut Ini

5. Pindai kode qr

Buka aplikasi otentikator yang telah diunduh, lalu gunakan fitur pemindaian untuk memindai kode QR yang muncul di layar situs ASN Digital. Setelah dipindai, aplikasi akan secara otomatis menambahkan akun ASN Anda.

6. Masukkan kode otp enam digit

Langkah terakhir, masukkan kode OTP enam digit yang tampil di aplikasi otentikator ke kolom yang tersedia di situs. Kode ini berubah setiap 30 detik, jadi pastikan Anda memasukkannya dengan cepat dan tepat.

Langkah aktivasi MFA ASN digital

1. Aktifkan MFA di halaman login

Langkah pertama dalam aktivasi MFA adalah mengakses halaman login ASN digital. Setelah Anda berhasil masuk ke akun menggunakan NIP dan kata sandi, akan muncul opsi Aktifkan MFA atau OTP. 

Klik tombol tersebut, lalu masukkan kembali NIP dan kata sandi baru, kemudian klik sign in.

2. Unduh aplikasi google authenticator

Untuk menerima kode OTP yang dibutuhkan saat login, Anda harus menggunakan aplikasi otentikasi seperti google authenticator. Buka play store (bagi pengguna android) atau app store (untuk pengguna iPhone), lalu cari dan instal aplikasi google authenticator.

3. Pindai qr kode

Setelah aplikasi terinstal, buka google authenticator dan pilih opsi scan qr kode. kode qr ini akan ditampilkan di layar login ASN digital setelah Anda memilih aktivasi MFA. Arahkan kamera ponsel Anda ke layar dan pindai kode tersebut melalui aplikasi.

4. Masukkan kode otp

Setelah qr kode berhasil dipindai, google authenticator akan secara otomatis menghasilkan kode OTP yang terus berubah setiap beberapa detik. masukkan kode OTP tersebut ke kolom yang tersedia di halaman login ASN digital.

Jangan lupa untuk mengisi kolom device name sesuai dengan nama perangkat yang Anda gunakan, lalu klik submit.

5. Proses selesai

Jika semua langkah dilakukan dengan benar, Anda akan diarahkan kembali ke halaman utama ASN digital. Di halaman utama, nama lengkap Anda akan muncul sesuai dengan data dalam SK atau akun myASN.

MFA Anda kini aktif dan akun Anda menjadi jauh lebih aman.

Baca Juga: Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark dengan Mudah dan Cepat Wajib Coba!

Itulah cara login ASN digital dan aktivasi MFA. Semoga membantu.

Selanjutnya: Anak Usaha Perdana Karya (PKPK) Targetkan Produksi Batubara 1,1 Juta Ton di 2025

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News