M O M S M O N E Y I D
Santai

Bukan Cuma Bikin Ketagihan, Ini 5 Dampak Terlalu Banyak Screen Time Pada Anak

Bukan Cuma Bikin Ketagihan, Ini 5 Dampak Terlalu Banyak Screen Time Pada Anak
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Sudah tahu belum? Terlalu banyak memberikan screen time bisa memberi dampak buruk bagi anak-anak, loh.

Screen time atau waktu bermain ponsel bagi anak-anak ternyata harus dibatasi. Jika tidak maka hal tersebut bisa menyebabkan kecanduan.

Bukan hanya kecanduan, beberapa dampak buruk, termasuk kesehatan pun bisa muncul karena terlalu banyak screen time.

Apa saja kah dampaknya? Berikut beberapa dampak buruk terlalu banyak berikan screen time bagi anak-anak.

Baca Juga: Catat Moms, 4 Makanan Ini Bisa Bantu Pertumbuhan Tinggi Badan Anak Lo

Gangguan sikap

Gangguan sikap dan emosi anak-anak ternyata bisa terganggu karena terlalu banyak screen time. Tak hanya itu, gangguan sikap untuk menjadi lebih kasar juga bisa muncul karena ekspos dari tv dan ponsel.

Laman Very Well Family menjelaskan bahwa anak-anak usia SD yang menonton tv atau bermain ponsel lebih dari dua jam sehari, cenderung memiliki masalah sosial, emosi, dan bahkan gangguan fokus.

Obesitas

Menariknya, masalah berat badan juga identik dengan terlalu banyaknya konsumsi screen time pada anak-anak. Bagi anak-anak yang memiliki tv atau komputer di kamarnya, kecenderungan untuk terserang obesitas pun menjadi tinggi.

Hal tersebut disebabkan karena anak-anak dapat dengan mudah tergiur untuk makan fast food dari iklan tv atau mengonsumsi makanan ketika bermain ponsel dan menonton tv. Tanpa disadari, kebiasaan tersebut adalah kebiasaan buruk yang memicu obesitas.

Baca Juga: Mindful Eating, Cara Ampuh Hindari Kebiasaan Makan Sambil Main Ponsel

Gangguan tidur

Tentu saja terlalu banyak bermain ponsel atau menonton acara tv bisa mengancam jam tidur anak-anak. Waktu yang seharusnya digunakan untuk istirahat pun bisa berkurang karena masih asik bermain ponsel.

Mayo Clinic pun menjelaskan bahwa bukan hanya jadwal tidur anak-anak yang terganggu, kualitas tidur, insomnia, dan bahkan rasa kelelahan bisa mengintai anak-anak yang bermain ponsel lebih dari dua jam sehari.  

Menurunnya performa akademik

Di usia-usia sekolah, waktu untuk menonton tv dan bermain ponsel sebaiknya perlu untuk diperhatikan dan dibatasi. Sebab hal tersebut berpengaruh dengan menurunnya performa akademik anak-anak.

Dengan adanya screen time yang tidak dibatasi bisa membuat anak-anak merasa leluasa untuk menghabiskan waktu di depan tv atau ponsel, daripada belajar. Akhirnya, performa akademik di sekolah pun bisa terganggu dan menurun.

Kekerasan

Tentu saja dampak ini juga merupakan dampak yang perlu dipertimbangkan jika membicarakan screen time. Video, program tv, dan juga games yang diakses saat screen time adalah menjadi penyebab utama anak-anak memiliki sikap kasar.

Menurut American Academy of Child and Adolescent Psychiatry, anak-anak akan memiliki kecenderungan menirukan tindakan kekerasan yang mereka lihat di tv atau ponsel untuk menyelesaikan masalah mereka. 

Itulah tadi beberapa dampak terlalu banyak screen time bagi anak-anak. Mulai batasi dan kurangi, yuk, Moms!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Thailand Masters 2026: 6 Wakil Indonesia ke Final, Segel 2 Gelar Juara

Hasil Thailand Masters 2026 Babak Semifinal Sabtu (31/1), 6 wakil Indonesia menembus partai final dan menyegel 2 gelar juara.

Harga Bitcoin Bergerak Liar, Investor Disarankan Berhati-hati

Volatilitas tinggi menandakan pasar belum sepenuhnya tenang setelah gelombang jual atau likuidasi besar. 

Aset Kripto Ini Bertahan di Puncak Kripto Top Gainers saat Pasar Rontok

Kripto Canton, salah satu yang bertahan naik dan menghuni kripto top gainers 24 jam terakhir.       

Harga Emas Pekan Ini Ditutup Ambles di bawah US$ 5.000, Ini Penyebabnya!

Pada perdagangan intraday Jumat, emas sempat ambles 12%, penurunan terbesar dalam empat dekade atawa awal 1980-an.

Musikal Perahu Kertas Resmi Berlayar, Tampil hingga 15 Februari di Ciputra Artpreneur

Musikal Perahu Kertas resmi berlayar, tampil hingga 15 Februari 2026 di Ciputra Artpreneur Jakarta dengan total 21 pertunjukan.​

Samsung Galaxy A55: Desain Mewah Mirip S24, Performa Ngebut di Kelas Menengah

Samsung Galaxy A55 hadir dengan desain bingkai logam dan layar OLED adaptif 120Hz, sangat mirip S24+.  

7 Khasiat Konsumsi Buah Melon untuk Kesehatan Tubuh yang Luar Biasa

Ternyata ini, lho, khasiat konsumsi buah melon untuk kesehatan tubuh yang luar biasa. Apa saja?        

Rekomendasi HP Kamera 200 MP: Pilihan Terbaik Januari 2026, Foto Sejernih DSLR

HP kamera 200 MP menjanjikan lompatan kualitas foto. Ketahui bagaimana teknologi ini akan mengubah pengalaman fotografi Anda.

Harga Emas Antam Sabtu 31 Januari 2026 Turun

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.860.000 Sabtu (31/1/2026), turun Rp 260.000 dibanding harga Jumat (30/1/2026).

Anjlok Parah Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Sabtu (31/1/2026)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (31/1/2026) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram jadi Rp 3.171.000, emas UBS Rp 3.186.000