CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Bugar

Boleh Makan Asal Tidak Berlebihan, Ini Batas Aman Konsumsi Mie Instan

Boleh Makan Asal Tidak Berlebihan, Ini Batas Aman Konsumsi Mie Instan
Reporter: Tiyas Widya Septiana  |  Editor: Tiyas Septiana


MOMSMONEY.ID -  Salah satu makanan penggantiu nasi yang sangat digemari masyarakat Indonesia adalah mie instan.

Selain lezat dan memiliki banyak variasi rasa, memasak mie instan yang praktis menjadi salah satu alasan jenis makanan ini sering dikonsumsi. 

Selain itu mie instan dapat disajikan dengan praktis dan memenuhi selera bagi sebagian besar masyarakat, baik orang dewasa maupun anak-anak.

Menurut Ahli Gizi Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya Tri Kurniawati, mie instan belum dapat dianggap sebagai makanan penuh (wholesome food).

Baca Juga: Sabtu Ini Tutup, Cek Lagi Syarat dan Tata Cara Mendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Hal ini disebabkan karena mie instan belum mencukupi kebutuhan gizi yang seimbang bagi tubuh. Mie yang terbuat dari terigu mengandung karbohidrat dalam jumlah besar, tetapi kandungan protein, vitamin, dan mineralnya hanya sedikit.

“Pemenuhan kebutuhan gizi mie instan dapat diperoleh jika ada penambahan sayuran dan sumber protein,”ujar Tri Kamis dikutip dari situs UM Surabaya.

Batas maksimal konsumsi mie instan

Meskipun memiliki rasa yang nikmat dan praktis, mie instan dapat membahayakan kesehatan. 

Sebab, dalam sekali penyajian mie instan umumnya mengandung lemak dan natrium yang tinggi, namun rendah serat, vitamin dan mineral.

Pola konsumsi mie instan mempunyai pengaruh positif terhadap obesitas abdominal dan hiperkoles-terolemia.

“Konsumsi mie instan lebih dari 2 bungkus dalam seminggu berhubungan dengan peningkatan sindrom metabolik yang tinggi pada wanita,”tegasnya lagi.

Pola konsumsi mie instan dapat berkontribusi terhadap pola makan. Konsumsi mie instan yang tinggi cenderung diiringi juga dengan konsumsi makanan fast food lain yang tinggi.

Baca Juga: Segera Daftar, Ini Syarat Mendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2023 Buat Lulusan SMA/SMK

Konsumen yang mengonsumsi mie instan cenderung lebih sedikit mengonsumsi buah dan sayuran.

Tri menegaskan, konsumsi mie lebih baik tidak lebih dari dua bungkus dalam satu minggu dan tidak dijadikan kebiasaan rutin. 

Bila ingin mengonsumsi mie instan sebaiknya diberikan tambahan sayur dan protein seperti telur, ayam, daging serta sumber protein yang lain.

“Waspadai pemakaian mie instan yang di jadikan sebagai lauk atau dimakan hanya dengan nasi. Hal tersebut tidak dianjurkan karena hanya mengandung karbohidrat saja,”jelasTri. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Strategi Mentalitas Kelas Menengah agar Bisa Naik Level Keuangan

Berikut strategi mental kelas menengah agar lebih siap naik kelas finansial dengan langkah realistis yang relevan untuk sekarang. Simak ulasannya.

5 Opsi Dana Darurat Cepat dan Aman yang Bisa Kamu Andalkan Saat Mendesak

Berikut pilihan pinjaman cepat dan aman buat atasi kebutuhan mendesak Anda, serta cara memilih layanan yang terpercaya dan jelas.

Gaya Hidup vs Keuangan Stabil: Bijak Pilih Kendaraan Anda

Pelajari cara menghindari kesalahan finansial terbesar akibat cicilan mobil. Artikel ini membahas  strategi bijak mengelola pengeluaran kendaraan.

Tren Furnitur Tahun 2026: Rumah yang Lebih Intim, Hangat, dan Banyak Kisah

Simak tren furnitur 2026 yang berkembang menjadi solusi rumah modern hangat dan personal, ini prediksi terbaru menurut para desainer.

Tren Dekorasi Rumah yang Mulai Ditinggalkan di Tahun 2026, Seperti Apa ya?

Simak tren interior yang diprediksi hilang di tahun 2026 dan temukan solusi desain rumah yang lebih relevan untuk huniamu tahun kedepan.

7 Langkah Praktis Mengatur Uang Pasca Menikah agar Cepat Punya Rumah Baru

Yuk simak cara atur keuangan setelah menikah agar cepat punya rumah yang cocok untuk kebutuhan finansial pasangan masa kini.  

Prediksi Pertandingan Spanyol vs Turki (19/11): Laga Penentu Lolos Piala Dunia 2026

Berikut ini jadwal pertandingan Spanyol vs Turki di Estadio La Cartuja, Sevilla, pada Rabu 19/11/2025 pukul 02.45 WIB dalam laga terakhir Grup E.  

Begini Manfaat Ganda Vaksinasi RSV Saat Kehamilan

Bayi merupakan populasi yang rentan terinfeksi RSV lantaran kekebalannya belum berkembang.           

Ramalan Karier Zodiak Tahun 2026, Sagitarius dan Capricorn Harus Tetap Fokus!

Bagaimana karier Anda di tahun 2026 berdasarkan zodiak? Berikut MomsMoney bagikan ramalan karier zodiak tahun 2026.  

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/11), Hujan Sangat Lebat Guyur Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Rabu 19 November 2025 dan Kamis 20 November 2025 hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.