M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

BNI Sekuritas Rekomendasikan 6 Saham Ini untuk Spekulasi Beli, Simak Di Sini!

BNI Sekuritas Rekomendasikan 6 Saham Ini untuk Spekulasi Beli, Simak Di Sini!
Reporter: Sanny Cicilia  |  Editor: Sanny Cicilia


MOMSMONEY.ID - BNI Sekuritas melihat peluang Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) untuk berbalik menguat hari ini, Rabu (17/7). Simak juga ide trading untuk hari ini. 

IHSG pada Selasa ditutup turun 0,75% ke 7.224,29 disertai dengan net sell asing sekitar Rp 562 miliar. Saham yang paling banyak dijual asing adalah BBRI, ASII, BBCA, BREN dan BBNI.

Head of Retail Research Analyst BNI Sekuritas Fanny Suherman memprediksi IHSG berpotensi teknikal rebound efek naiknya bursa AS. "Selain itu, hari ini juga akan menunggu data BI Rate yang diproyeksi tetap," kata dia dalam riset hariannya. 

Level support IHSG di 7.150-7.200, sedangkan level resist berada di 7.250-7.280.

Sementara itu dari bursa global, indeks-indeks Wall Street menguat pada Selasa (16/7). Bahkan, Dow Jones menguat lebih dari 700 poin hingga mencatat rekor tertinggi sepanjang masa lagi dan menjadi hari terbaik dalam lebih dari setahun, melonjak 742,76 poin (1,85%) ke level 40.954,48.

Sedangkan S&P 500 naik 0,64% ditutup ke 5.667,20. Nasdaq Composite mencatat kenaikan sebesar 0,2% menjadi 18.509,34, tertinggal karena saham-saham teknologi sebagian besar tidak ikut dalam reli pada perdagangan Selasa.

Berikut saham pilihan BNI Sekuritas untuk Rabu (17/7):

1. BMRI: Spec Buy
Beli di 6.350, cutloss jika break di bawah 6.225.
Jika tidak break di bawah 6.350, potensi naik ke 6.450-6.600 short term.

2. BBNI: Spec Buy
Beli di 4.950, cutloss jika break di bawah 4.870.
Jika tidak break di bawah 4.950, potensi naik ke 5.025-5.100 short term.

3. AMMN: Spec Buy
Beli di 11.200, cutloss jika break di bawah 11000.
Jika tidak break di bawah 11.200, potensi naik ke 11.425-11.625 short term.

4. TLKM: Spec Buy
Beli di 3.070, cutloss jika break di bawah 3020.
Jika tidak break di bawah 3070, potensi naik ke 3.170-3.250 short term.

5. NCKL: Spec Buy
Beli di 930, cutloss jika break di bawah 920.
Jika tidak break di bawah 930, potensi naik ke 965-985 short term.

6. SMGR: Spec Buy
Beli di 4.000-4.050, cutloss jika break di bawah 3.900.
Jika tidak break di bawah 4.000, potensi naik ke 4.120-4.200 short term.

Rekomendasi saham dari BNI Sekuritas ini bukan ajakan untuk membeli ataupun menjual saham tertentu. Investasi mengandung risiko. Sesuaikan keputusan investasi dengan profil risiko masing-masing. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Makanan Sehari-hari yang Bisa Bikin Tekanan Darah Naik

Ternyata ini, lho, makanan sehari-hari yang bisa bikin tekanan darah naik. Wah, ada apa saja?           

10 Camilan untuk Mengatasi Gula Darah Rendah Paling Cepat

Ada sejumlah camilan untuk mengatasi gula darah rendah paling cepat. Yuk, intip daftarnya di sini!    

15 Rekomendasi Camilan Sehat Sebelum Tidur agar Tidur Lebih Nyenyak

Intip sejumlah rekomendasi camilan sehat sebelum tidur agar tidur lebih nyenyak berikut, yuk!             

8 Buah yang Secara Alami Turunkan Tekanan Darah Anda

Yuk, intip beberapa buah yang secara alami turunkan tekanan darah Anda berikut! Ada apa saja?        

9 Makanan Tinggi Antioksidan yang Bagus untuk Kesehatan

Mari intip daftar makanan tinggi antioksidan yang bagus untuk kesehatan berikut ini! Apa saja, ya?     

6 Minuman untuk Mengatasi Peradangan secara Alami, Mau Coba?

Ada sejumlah minuman untuk mengatasi peradangan secara alami. Apa sajakah itu?                               

7 Teh yang Secara Alami Turunkan Tekanan Darah Tinggi

Ini dia beberapa teh yang secara alami turunkan tekanan darah tinggi. Apa sajakah itu?                 

4 Manfaat Makan Wortel untuk Menjaga Kesehatan Mata, Apa Saja?

Apa saja manfaat makan wortel untuk menjaga kesehatan mata, ya? Cari tahu selengkapnya di sini!            

Hasil Malaysia Open 2026, Jonatan dan Fajar/Fikri Maju ke Semifinal

Hasil Malaysia Open 2026 Babak Perempat Final Jumat (9/1), Jonatan Christie dan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri lolos ke semifinal.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (10/1), Provinsi Ini Diguyur Hujan Sangat Lebat

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Sabtu 10 Januari 2026 dan Minggu 11 Januari 2026 hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.