M O M S M O N E Y I D
Santai

BMKG Deteksi Badai Siklon Tropis Gaemi dan 91W, Cuaca Hujan Lebat di Provinsi Ini

BMKG Deteksi Badai Siklon Tropis Gaemi dan 91W, Cuaca Hujan Lebat di Provinsi Ini
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - BMKG mendeteksi Badai Siklon Tropis Gaemi dan Bibit Badai Siklon Tropis 91W, peringatan  cuaca hujan lebat di provinsi berikut ini.

Mengacu analisis BMKG pada Minggu (21/7), Siklon Tropis Gaemi terdeteksi di Laut Filipina, di 16.0 derajat dan LU 127.3 derajat BT, sekitar 1.420 km sebelah utara Tahuna, Sulawesi Utara.

Badai Siklon Tropis Gaemi punya kecepatan angin maksimum 35 knots atau 65 km per jam dan tekanan udara minimum 1002 hPa.

"Prediksi: Diperkirakan kecepatan angin Siklon Tropis Gaemi akan meningkat dalam 24 jam ke depan ke dalam kategori 2," tulis BMKG di akun Instagram-nya, Minggu (21/7).

Badai Siklon Tropis Gaemi bergerak ke arah Barat Laut menjauhi wilayah Indonesia.

Baca Juga: Peringatan Dini Cuaca Besok (19/7) Hujan Lebat, Status Provinsi Ini Waspada Bencana

Sementara Bibit Badai Siklon Tropis 91W terpantau di Laut China Selatan, persisnya di sekitar 15.3 derajat dan LU 114.5 derajat BT.

Bibit Badai Siklon Tropis 99W memiliki kecepatan angin maksimum 30 knots atau 56 km per jam dan tekanan udara minimum 1004 hPa bergerak ke barat laut.

"Prediksi: dalam 24 jam ke depan Bibit Siklon 91W berpeluang Tinggi menjadi siklon tropis dan bergerak ke arah barat laut," sebut BMKG.

Berikut wilayah dengan potensi hujan sedang-lebat sebagai dampak Badai Siklon Gaemi:

  • Maluku Utara
  • Papua Barat Daya
  • Papua Barat
  • Papua
  • Papua Tengah
  • Papua Pegunungan

Baca Juga: Tak Diguyur Hujan, Ini Prakiraan Cuaca Besok Senin (22/7) di Bekasi, Depok dan Bogor

Badai Siklon Tropis Gaemi juga berdampak gelombang tinggi 1,25 meter-2,5 meter di:

  • Perairan Bitung-Sitaro
  • Perairan Kepulauan Sangihe-Talaud

Sedang wilayah dengan potensi hujan sedang-lebat sebagai dampak Bibit Siklon Tropis 91W:

  • Kalimantan Utara

Bibit Siklon Tropis 91W juga berdampak gelombang tinggi 1,25 meter-2,5 meter di:

  • Laut Natuna

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

8 Khasiat Minum Jus Wortel secara Rutin untuk Kesehatan Tubuh

Ada beberapa khasiat minum jus wortel secara rutin untuk kesehatan tubuh. Mari intip selengkapnya berikut ini!

Jangan Sampai Ketinggalan! Ini Tren Dekorasi 2026 yang Bisa Ubah Tampilan Rumah Anda

Tren dekorasi rumah 2026 makin hangat dan natural, cek inspirasi desain terbaru yang cocok untuk hunian modern saat ini. Catat ulasannya, yuk.

Kenyamanan Kamar Mandi 2026: Ubah Tampilan Jadi Spa Pribadi, Rasakan Manfaatnya!

Cek tren spa rumahan terbaru yang bikin kamar mandi makin nyaman, relevan untuk gaya hidup modern, dan bantu jaga kesehatan mental.

Kualitas Hidup Meningkat: Ide Desain Perpustakaan Rumah Wajib Anda Coba

Cek ide desain perpustakaan rumah ini yang nyaman, estetik, dan relevan untuk gaya hidup modern, yuk buat sudut baca impianmu.

4 Cara Menurunkan Berat Badan 10 Kg dalam Sebulan, Tidak Mustahil!

Mau berat badan turun 10 kg? Cari tahu 4 cara menurunkan berat badan 10 kg dalam sebulan di sini, Moms.

8 Daftar Rebusan Daun yang Bisa Bantu Turunkan Kolesterol Tinggi

Intip daftar rebusan daun yang bisa bantu turunkan kolesterol tinggi berikut ini, yuk! Apa saja?         

Fatwa MUI Ungkap Keunikan Tabungan Emas Non-Tunai, Kok Bisa Halal? Simak Yuk

Yuk simak, tabungan emas syariah jadi cara aman menabung emas halal secara digital dengan akad jelas dan sesuai fatwa.

Gula Darah Tinggi? Ternyata Air Putih Bisa Jadi Solusi Alami Tak Terduga

Banyak yang tak sadar, kurang minum air putih picu lonjakan gula darah. Pahami risiko dehidrasi dan cara kerjanya sebelum terlambat.

Awas Rugi! Jangan Salah Hitung Bunga Deposito, Ini Panduannya

Kesalahan hitung bunga deposito bisa bikin rugi. Cek panduan  cara menghitung bunga bersih dan pajak agar ekspektasi keuntungan tidak meleset.

Uang Terasa Cepat Habis? Hindari Risiko Ini dengan Pisahkan Rekening Anda Sekarang

Rekening giro dan tabungan punya fungsi berbeda. Yuk cek cara memanfaatkannya agar keuangan lebih rapi dan siap menghadapi kebutuhan hidup.