M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Bisa Memudahkan Tidur, Ini 5 Manfaat Rutinitas Harian untuk Balita

Bisa Memudahkan Tidur, Ini 5 Manfaat Rutinitas Harian untuk Balita
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Ini 5 manfaat rutinitas harian untuk balita, salah satunya memudahkan tidur.

Anak-anak termasuk yang masih berusia balita membutuhkan konsistensi atau urutan peristiwa yang dapat diprediksi untuk membantu mereka menjelajahi dunia tanpa khawatir.

Itulah sebabnya, sangat disarankan bagi para orang tua untuk menetapkan rutinitas harian pada anak balitanya.

Ada banyak keuntungan yang akan anak peroleh dari rutinitas harian yang konsisten. Catat, inilah 5 manfaat rutinitas harian untuk balita sebagaimana dirangkum dari Parents.

Baca Juga: Lakukan Micro Break biar Anak Tak Alami Academic Burnout

1. Mengembangkan kepercayaan diri

Manfaat rutinitas harian untuk balita yang pertama yaitu mengembangkan kepercayaan diri.

Ketika anak mengetahui apa yang akan terjadi selanjutnya dalam jadwal, mereka akan merasa lebih nyaman dan percaya diri.

Misal, saat anak mengetahui akan ada sepiring cookies yang menunggu setelah tidur siang atau ada dongeng menarik untuk didengarkan setelah menyikat gigi, itu akan membantu anak merasa memiliki sedikit kendali atas dunianya.

2. Memudahkan tidur

Manfaat rutinitas harian untuk balita yang kedua yaitu memudahkan tidur. Balita dengan jadwal malam yang konsisten cenderung lebih mudah tertidur dan tidur lebih lama daripada balita yang tidak memiliki rutinitas malam yang teratur.

Setelah anak terbiasa dengan urutan peristiwa tertentu, mereka akan lebih cepat tenang dan siap untuk tertidur.

Jadi, yuk mulai tentukan dan terapkan jadwal bagi si kecil untuk minum susu, menyikat gigi, mendengarkan buku cerita, dan berdoa setiap malam hari sebelum tidur.

Baca Juga: 4 Cara Membuat MPASI Agar Nutrisinya Tetap Terjaga, Ini Cara Membuat MPASI dari Bayam

3. Membuat anak lebih fleksibel

Manfaat rutinitas harian untuk balita yang ketiga yaitu membuat anak lebih fleksibel.

Melalui rutinitas, anak akan lebih mampu beradaptasi dengan perubahan mendadak, seperti saat Anda meninggalkan mereka di malam hari atau mereka harus bermalam di rumah nenek.

Balita yang memiliki rutinitas juga cenderung lebih baik dalam menyesuaikan diri dengan berbagai situasi pemicu stres seperti pindah rumah atau kelahiran adik baru.

4. Menjadikan anak lebih santai

Manfaat rutinitas harian untuk balita yang keempat yaitu menjadikan anak lebih santai.

Umumnya, anak sering rewel ketika mereka lelah atau lapar. Namun, jadwal yang teratur dapat membuat anak menjadi lebih santai setidaknya untuk sementara.

Misal, saat anak terbiasa dengan gagasan bahwa mereka akan makan siang tepat setelah Anda menjemput kakaknya di sekolah, mereka akan belajar menunggu sedikit lebih lama untuk mendapatkan makanannya. Menurut seorang dokter anak bernama David Burnham, M.D., anak-anak yang memiliki rutinitas cenderung lebih baik dalam menangani kekacauan sesaat.

5. Memudahkan Anda menjalani hari

Manfaat rutinitas harian untuk balita yang kelima yaitu memudahkan Anda menjalani hari.

Dengan menetapkan rutinitas, Anda akan tahu apa yang diharapkan dari hari Anda dan kapan harus mengantisipasi jeda berikutnya dari pengasuhan.

Konsistensi semacam itu juga dapat memudahkan Anda menghadapi saat-saat yang lebih menantang atau saat-saat ketika Anda merasa lelah.

Demikian 5 manfaat rutinitas harian untuk balita. Jangan lupa dicatat dan diterapkan ya, Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Spring Fever dan 6 Drakor Romcom Terbaru dengan Kisah Manis Bikin Kesengsem

Bagi fans K-drama berikut ini ada beberapa rekomendasi drama Korea romcom lucu dan romantis populer yang wajib ditonton.

Katalog Promo Superindo Weekday Diskon hingga 40% Periode 12-15 Januari 2026

Pear Pakam diskon 40%, Brokoli diskon 35%! Cek semua penawaran Cumi Fresh dan Daging Rendang yang harganya turun signifikan di Superindo hari ini.

HP Oppo 2 Jutaan Terbaik Januari 2026: Spek Gahar, Mulai dari Oppo A6

Butuh HP 2 jutaan dengan Dimensity 6020 dan kamera 50 MP? Ini dia 5 daftar HP Oppo terbaik di Januari 2026 yang wajib dipertimbangkan sebelum beli

Seorang Pria Seimbangkan Asam Urat Cuma Modal Air Putih dan Cuka Apel

Nick berhasil menurunkan asam urat tinggi dalam 2,5 bulan. Kunci suksesnya: hindari dehidrasi dan konsumsi cuka apel rutin. 

Dessert di Burger King Mulai Rp 5.000, Cek Promo Kupon Januari 2026 Ini

Ingin makan ayam dan nasi di Burger King yang hemat? Semua harga paket individual, camilan, dan minuman terangkum lengkap di sini.  

Kaleidoscope Sampai Money Heist, Ini 6 Tontonan Perampokan Paling Seru di Netflix

Money Heist bukan satu-satunya! Ada beberapa tontonan perampokan lain yang tak kalah populer dan penuh aksi di Netflix.

Cushion Wardah Terbaik untuk Lapangan, Tahan Keringat Suhu 35°C

Cushion yang bagus harus non-komedogenik agar tidak jerawatan. Ini cara memilih shade yang tepat untuk tone kulit netral Anda.

7 Fitur Rahasia WhatsApp yang Lindungi Akun dari Pembajakan GhostPairing

Peretasan baru GhostPairing mengintai pengguna WhatsApp. 7 fitur WhatsApp ini bisa jadi benteng pertahanan utama Anda.

Strategi Cuan 13 Januari 2026, Zodiak Scorpio & Leo Wajib Kerja Senyap

Zodiak mana yang paling cuan hari ini? Gemini dan Sagitarius temukan kemitraan baru. Simak ramalan zodiaknya sebelum mengambil keputusan penting.

Dirty Talk hingga Sex Toys, 5 Tips Foreplay Ini Bakar Hormon Seksual Pasangan

Ada beberapa cara jitu meningkatkan hormon seksual pasangan lewat foreplay, termasuk menggunakan sex toys.