M O M S M O N E Y I D
AturUang

Bank Mandiri Perkuat Fitur Transaksi di Livin’ by Mandiri

Bank Mandiri Perkuat Fitur Transaksi di Livin’ by Mandiri
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID - Buat nasabah PT Bank Mandiri Tbk bakal menikmati pengembangan fitur dari Super App Livin’ by Mandiri. Nah, fitur yang terus diperbaharui adalah Transfer Valas yang memungkinkan nasabah untuk melakukan transaksi pengiriman uang ke berbagai negara dengan kurs yang kompetitif, cepat, dan dana diterima secara utuh di negara tujuan

Saat ini, transfer valas telah menjadi salah satu fitur yang paling diminati nasabah di Livin’ by Mandiri dalam mengelola kebutuhan transaksi valuta asing (valas).Terlebih, transfer valas di Livin’ by Mandiri saat ini sudah dapat dilakukan ke 9 mata uang asing mulai dari Dolar AS (USD), Euro (EUR), Dolar Singapura (SGD), Dolar Australia AUD, Pound sterling (GBP), Dolar Hongkong (HKD), Dolar Kanada (CAD), Baht Thailand (THB) sampai Rupee India (INR).

Lewat fitur ini, Bank Mandiri ingin memberikan solusi yang praktis dan efisien bagi nasabah kami dalam melakukan transaksi valas, khususnya di era digital saat ini. "Melalui Livin’ by Mandiri, transaksi transfer ke mata uang asing oleh nasabah bisa dilakukan secara kapan pun, di mana pun hanya melalui smartphone,” kata Direktur Jaringan dan Retail Banking Bank Mandiri Aquarius Rudianto, Jumat (17/11).

Baca Juga: Benarkah Es Krim Bisa Mengatasi Sakit Tenggorokan?

Adapun, mata uang yang paling ramai dipergunakan nasabah yakni USD, SGD, EUR dan AUD. Sementara itu, sejak kehadiran fitur ini, jumlah pembukaan rekening valas baru di Bank Mandiri pun ikut meningkat, dengan lebih dari 8.000 rekening baru sejak Februari 2023 hingga 14 November 2023. “Fitur-fitur Livin’ by Mandiri akan terus kami kembangkan untuk dapat menjadi solusi kebutuhan transaksi finansial bagi masyarakat secara menyeluruh. Sejalan dengan visi Bank Mandiri untuk menjadi mitra finansial pilihan,” ungkap Aquarius.

Tidak hanya itu, untuk memperluas akseptasi dan akuisisi layanan digital, Bank Mandiri pun telah menggelar program Livin’ Around The World di Australia belum lama ini. Dalam kegiatan rutin yang diadakan di mancanegara, Bank Mandiri turut memperkenalkan layanan pembukaan rekening bagi Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di luar negeri langsung di aplikasi Livin’ by Mandiri.

Dalam perhelatan yang digelar di Australia pada 14 November 2023 ini, Bank Mandiri mengajak ratusan diaspora dan mahasiswa yang ada di Australia. Acara ini pun turut dihadiri oleh Consul Coordinator for Information Social and Cultural Affairs KJRI Sydney I Made Oka Wardhana. Bukan hanya transfer valas dan buka rekening, Livin’ Around The World di Australia juga mengenalkan beberapa fitur unggulan Livin’ by Mandiri seperti Livin’ Sukha untuk memenuhi kebutuhan lifestyle hingga fitur Livin’ Investasi untuk melengkapi layanan finansial nasabah.

Seperti apa pengguna transfer valas di Bank Mandiri? Sejak dihadirkan pada pertengahan Februari 2023 hingga 14 November 2023, total frekuensi transfer valas melalui Livin’ by Mandiri sudah mencapai hampir 44 ribu transaksi. 

Sementara jumlah volume transfer valas pada periode yang sama mencapai Rp 943 miliar, sekitar 10% frekuensi dan volume transfer valas dilakukan oleh User Livin by Mandiri yang berada di Luar Negeri. kedepannya  diharapkan frekuensi dan volume transfer valas yang dilakukan oleh User Livin by Mandiri  yang berada di Luar Negeri dapat terus meningkat.

Baca Juga: Promo Mandiri Buy 1 Get 1 Free Yoshinoya dan Marugame Udon sampai 31 Desember 2023

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Tanaman Herbal untuk Obat Sakit Perut, Redakan Nyeri dengan Pengobatan Rumahan!

Tanaman herbal bisa dimanfaatkan untuk obat sakit perut. Sakit perut bisa menjadi kondisi yang melemahkan dan mempengaruhi banyak orang. ​  

Cara Download Video YouTube dengan Cepat, Pakai Tips Berikut Ini Ya!

Cara download video YouTube bermanfaat. Soal hak cipta, selama mengunduh video untuk penggunaan pribadi kemungkinan tidak akan menimbulkan masalah  

5 Strategi Cerdas Hindari Kredit Mobil Macet agar Keuangan Tetap Aman dan Stabil

Simak cara hindari kredit mobil macet agar keuangan stabil dan skor kredit sehat. Ini tips menghitung finansial, dana darurat, dan tenor tepat.  

Desain Interior Futuristik Berawal Dari Integrasi Teknologi Cerdas di Rumah

Transformasi rumah Anda dengan teknologi! Dari pencahayaan adaptif hingga dapur interaktif, jadikan hunian cerminan gaya hidup modern Anda.  

Kumpulan Promo A&W Sharing Meal November 2025, Makan Rame-Rame Mulai Rp 100K

A&W hadirkan promo Sharing Meal selama November 2025. Tersedia 6 pilihan paket hemat Aroma Chicken untuk rame-rame mulai Rp 100.000 saja.  

Promo HokBen Bundling Oishii Ojol, Paket Rame-Rame Komplit Mulai Rp 38.000-an

Selama November, HokBen hadirkan promo Bundling Oishii Ojol dengan 3 paket hematnya. Anda bisa makan rame-rame mulai Rp 38.000-an saja per orang.  

Tenangkan Diri dengan Secangkir Teh, Ini 5 Teh untuk Meredakan Cemas dan Stres

Ada beberapa jenis teh untuk meredakan cemas dan stres yang bisa dikonsumsi. Dari teh chamomile sampai teh peppermint berikan efek relaksasi.

Peringati Hari Pahlawan, Ini 5 Film Biografi Pahlawan Bangsa yang Inspiratif

Rayakan Hari Pahlawan dengan menonton film biografi pahlawan Indonesia yang inspiratif dari Soekarno hingga Kartini.

12 Kebiasaan Buruk Penyebab Perut Buncit yang Penting Diketahui

Ada beberapa kebiasaan buruk penyebab perut buncit yang penting untuk Anda ketahui. Apa saja?          

4 Efek Samping Skincare Overclaim untuk Kulit, Awas Kerusakan Jangka Panjang!

Ketahui efek samping skincare overclaim untuk kulit, mulai dari iritasi hingga risiko jangka panjang. Cari tahu di sini.