M O M S M O N E Y I D
Santai

Awas 5 Zodiak Ini Punya Potensi Suka Berselingkuh dari Pasangannya

Awas 5 Zodiak Ini Punya Potensi Suka Berselingkuh dari Pasangannya
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Jika percaya dengan zodiak, perhatikan daftar zodiak yang punya potensi berselingkuh ini, ya.

Walau tak semua zodiak punya kemungkinan dan potensi untuk selingkuh, tapi ada beberapa zodiak yang suka selingkuh secara astrologi.

Pernah penasaran enggak, sih, zodiak apa yang doyan dan berpotensi suka selingkuh? Ini dia daftarnya:

Baca Juga: Koleksi 5 Batuan Kristal yang Bawa Keberuntungan dan Hoki di Awal Tahun 2025

Aries

Aries punya sifat dasar yang berapi-api, agresif, dan punya jiwa petualang. Ternyata, hal tersebut dibawa Aries hingga ke dalam hubungan percintaan. Aries juga mudah bosan yang membuatnya suka mencari tantangan baru dengan cepat.

Tak heran jika kadang mereka bisa memutuskan untuk selingkuh tanpa berpikir terlebih dahulu. Sebab Aries lebih mengutamakan perasaan mereka saat itu terlebih dahulu.

Gemini

Bagi kebanyakan orang, Gemini punya impresi buruk dalam hal percintaan. Banyak orang yang tidak merasa kaget ketika Gemini masuk dalam daftar zodiak yang berpotensi selingkuh.

Menurut Bustle, Gemini punya kepribadian yang mudah berbaur dan membuatnya punya potensi untuk selingkuh. Selain itu, Gemini juga punya kepribadian bebas, fleksibel, dan suka bereksperimen dalam kehidupannya.

Sebagai tambahan, Gemini punya berbagai cara serta alasan sendiri untuk menutupi perselingkuhan yang mungkin terjadi begitu saja, loh.

Baca Juga: Disebut Cherophobia, Ini Sindrom Takut Bahagia yang Disebabkan Trauma

Leo

Siapa yang tidak meleleh dengan karisma Leo? Dikenal punya karismanya sendiri, si penyebar karisma, Leo, juga masuk dalam daftar zodiak yang berpotensi suka selingkuh.

Laman Astro Talk menjelaskan, Leo punya kepribadian yang suka diperhatikan dan menjadi pusat perhatian. Terkadang, situasi tersebut membuat Leo terjebak dalam beberapa hubungan yang tak diinginkan, seperti berselingkuh.

Kekuatan karisma Leo pun juga bisa dengan mudah membuat orang lain terpikat dengan mereka. Walau mereka sudah punya hubungan, mereka juga tetap suka menebar karisma dengan orang lain, loh.

Libra

Libra menikmati waktu saat mereka dicintai oleh orang lain yang membuat mereka juga berpotensi selingkuh. Bagi Libra, selama mereka mendapatkan cinta yang dibutuhkan, mereka tidak akan mencari cinta lainnya.

Cara Libra untuk berselingkuh pun lebih perlahan dibanding zodiak seperti Gemini. Mereka menggunakan cara halus dan pasif untuk memberikan tanda pada lawan jenis.

Scorpio

Punya sifat kepribadian yang intens kerap kali membuat Scorpio terjebak dalam sebuah hubungan salah paham. Banyak orang menganggap intensitas yang dibangun dengan Scorpio adalah hal istimewa.

Saat perselingkuhan terjadi begitu saja, Scorpio punya potensi untuk menyembunyikannya jika mereka menginginkan hal tersebut. Alasan Scorpio berselingkuh adalah karena tidak adanya koneksi dan luka emosional dari dalam dirinya.

Kabar baiknya, saat Scorpio ketahuan selingkuh, mereka tak akan mengulanginya lagi, loh. Sebab secara astrologi, Scorpio punya kesetiaan tinggi.

Meski tidak bisa dijadikan patokan seratus persen, tapi itulah daftar zodiak yang punya potensi untuk berselingkuh. Hati-hati, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Strategi Sukses YouTube 2026: Riset, Produksi, dan Optimasi Konten

Temukan strategi E-E-A-T dalam pembuatan konten YouTube 2026. Fokus pada perencanaan konten, teknik SEO dan thumbnail yang memikat penonton.

Aurelie Moeremans Ungkap Child Grooming, Ini Definisi dan Modusnya

Artis Aurelie Moeremans mengungkapkan soal child grooming yang perlu Anda tahu. Kenali tipe hubungan yang sering digunakan pelaku.

Beasiswa GKS 2026 Dibuka Februari, Mahasiswa Indonesia Bisa Kuliah Gratis di Korea

Beasiswa GKS 2026 akan dibuka Februari-Maret. Ketahui daftar lengkap benefit fantastis di artikel ini.

Rekomendasi Lipstik Wardah Long Lasting, Bikin Bibir Cantik Seharian

Cari lipstik yang awet dan cantik? Simak Rekomendasi lipstik Wardah long lasting, mulai dari matte, glasting, hingga shade untuk kulit sawo matang

Promo Terbaru A&W Combo Curry, 3 Paket Pilihan Spesial Harga Hemat

Promo A&W terbaru: Beli paket hemat Curry, Rooty Mug gratis jadi milik Anda. Segera serbu paket A, B, atau C sebelum stok habis.

Tanaman Ajaib! Kenali 5 Pohon Penyelamat Lingkungan dari Banjir, Ada Beringin

Bambu dan mahoni bukan hanya untuk furnitur. Ternyata 5 tanaman ini adalah pahlawan yang cepat menyerap air hujan. Kenali peran vitalnya.

7 Tren Rambut Wanita 2026: Pilih Sleek Long Cut atau Soft Layered Cut? Cek Bedanya

Membosankan dengan gaya rambut lama? Ini tren rambut 2026 dari wolf cut hingga shaggy modern. Temukan gaya yang sesuai identitas diri Anda.

Promo Superindo Weekday 12-15 Januari 2026, Pear Pakam-Brokoli Import Diskon 40%

Cek promo Superindo Weekday hari ini periode 12-15 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat awal pekan ini.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Senin 12 Januari 2026

Berikut ramalan zodiak keuangan dan karier hari ini Senin 12 Januari 2026, lengkap dengan peluang kerja, kepemimpinan, dan kolaborasi.

Jadwal Terbaru KRL Jogja Solo untuk Tanggal 12-16 Januari 2026, Cek yuk

Yuk, cek jadwal KRL Joga-Solo pada 12-16 Januari 2026 menuju stasiun Palur. Catat jam berangkat sebelum kereta berangkat.