M O M S M O N E Y I D
Santai

Apa Itu Genre Angst? Salah Satu Genre Fanfiction dan Film Populer

Apa Itu Genre Angst? Salah Satu Genre Fanfiction dan Film Populer
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Banyak digunakan sebagai genre dalam beberapa film, kenalan dulu dengan genre film angst, yuk.

Dalam dunia perfilman, ada beberapa genre film yang menjadi dasar cerita dan mood sebuah film. Dari thriller, horor, romance, drama, action, dan juga angst.

Genre angst adalah genre yang belum banyak dikenali orang. Padahal, film dengan genre ini banyak didominasi oleh film populer.

Baca Juga: Jadwal Tayang, Trailer, dan Sinopsis Balada Si Roy, Perkenalkan Abidzar Al Ghifari

Oxford Dictionary Languages menjelaskan, angst adalah sebuah perasaan keresahan mendalam, ketakutan, dan insecure yang melanda kondisi manusia.

Dalam dunia hiburan, genre angst mulai populer dan digunakan dalam dunia fanfiction.

Fanfiction adalah sebuah karya garapan dalam bentuk cerita pendek fiksi yang dibuat oleh para fans dari grup populer atau orang populer.

Di mana cerita atau plot dari buku atau film dengan genre angst merujuk pada genre cerita sedih yang menampilkan kesedihan mendalam karakter utamanya.

Biasanya cerita fiksi dalam fanfiction bergenre angst ini memiliki plot dan karakter utama yang luar biasa sedih hingga membuat depresi dan menderita

Baca Juga: 5 Drakor Populer Jung Kyung Ho, Pemeran Tutor Matematika di Crash Course In Romance

Hingga kemudian genre angst mulai digunakan juga dalam dunia perfilman.

Laman Good Reads menyatakan, siksaan emosi dari karakternya seperti ketakutan, kesedihan, dan keresahan tersebut digunakan untuk menjelaskan emosi lebih tinggi dan mendalam kepada penonton.

Tentunya poin utama dari film dengan genre angst ini bisa memainkan emosi atau perasaan penontonnya.

Film dengan genre angst sendiri memiliki peminat sendiri karena dinilai lebih realistis, memiliki konflik yang kompleks dan beragam, serta memiliki cerita yang relatable dengan beberapa penontonnya.

Genre angst ini juga telah banyak diangkat dalam film-film populer. Seperti beberapa di antaranya adalah Miracle in Cell No.7, The Fault in Our Stars, Five Feet Apart, dan Love Rosie.

Yang perlu diingat, kebanyakan film dengan genre angst ini memiliki ending sedih yang menguras emosi penontonnya. Jadi, jangan lupa siapkan tisu sebelum menonton film dengan genre angst, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo JSM Hypermart 28 November-1 Desember 2025, Beli 1 Gratis 1 Daging Slice

Cek dan manfaatkan katalog promo JSM Hypermart Hyper Diskon Weekend periode 28 November-1 Desember 2025.

Promo JSM Indomaret Periode 28-30 November 2025, Ada Tebus Murah Minyak Goreng!

Promo JSM Indomaret kali ini menawarkan potongan harga menarik untuk beragam merek produk. Cek sebelum belanja.

Katalog Promo JSM Alfamart Spesial Gajian Periode 28-30 November 2025

Pekan ini, ada promo JSM Alfamart Spesial Gajian yang berlaku 28-30 November 2025. Cek dan manfaatkan promonya!

Katalog Promo Indomaret Minyak Goreng Hemat Periode 27 November-3 Desember 2025

Promo Indomaret Minyak Goreng Hemat kali ini menawarkan potongan harga menarik untuk beragam merek minyak goreng.

Promo JSM Superindo 28-30 November 2025, Alpukat-Daging Giling Box Diskon hingga 45%

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 28-30 November 2025 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.

Ingin Berdaya Saing? Ini Cara Membuat QRIS Sendiri dengan Mudah untuk UMKM

Berikut cara membuat QRIS mudah dan cepat untuk UMKM, agar transaksi makin aman, cepat, dan pencatatan usaha lebih rapi. Intip ulasannya.  

6 Peralatan Dapur Mahal yang Ternyata Tidak Berguna Kata Para Ahli Desainer Interior

Berikut rekomendasi desainer soal peralatan dapur mahal yang ternyata tidak berguna, agar tidak salah beli dan lebih hemat anggaran rumah.  

12 Ide Ubah Barang Vintage Jadi Dekorasi Natal yang Cantik dan Penuh Kesan

Yuk coba ide dekorasi Natal unik dan hemat. Cek cara ubah barang vintage jadi hiasan kreatif yang cantik, hangat, dan penuh cerita di rumah.  

Bedah Tuntas Perbedaan Insentif, Bonus, dan Tunjangan bagi Karyawan yang Baru Bekerja

Berikut penjelasan sederhana tentang perbedaan insentif, bonus, dan tunjangan, lengkap dengan manfaat untuk karier dan keuangan kamu.  

12 Cara Perbaiki Backsplash Dapur yang Kurang Berkesan tanpa Renovasi Mahal

Berikut cara memperbaiki backsplash dapur yang kurang estetik tanpa renovasi besar. Solusi ramah sewa dan hemat biaya agar dapur terlihat modern.