M O M S M O N E Y I D
Santai

Apa Hebatnya Realme GT 7 dengan Chipset Premium? Ini Ulasannya

Apa Hebatnya Realme GT 7 dengan Chipset Premium? Ini Ulasannya
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Realme GT 7 dikenal sebagai smartphone terbaik yang ada di kelas high end karena punya performa yang luar biasa. Gadget ini sudah dilengkapi oleh casing berbahan silikon dan kabel USB-C.

Sama seperti Poco X7 pro, Realme melapisi ponsel ini dengan bingkai yang berasal dari bahan alumunium. Dengan begitu, bobot yang dimiliki kedua ponsel cenderung ringan.

Kurston Timotius, pengamat gadget dari Cgmagonline.com, menjelaskan, bobot Realme GT 7 Pro hanya sebesar 202 gram. Sedangkan Poco punya bobot yang sedikit lebih berat yaitu 206 gram.

Baca Juga: HP Realme Baterai 10.000mAh akan Segera Hadir, Siap Tandingi Realme 14 Pro Plus

“Realme mampu bertahan dari area yang berdebu dan bisa bertahan di dalam air di kedalaman kedalaman 2 meter dalam waktu 30 menit. Poco X7 Pro juga memiliki ketahanan yang sama,” jelasnya.

Ini dia ulasan lengkap mengenai spesifikasi tangguh yang dimiliki Realme GT 7:

Dilengkapi casing matte yang anti licin

Saat membeli ponsel ini, Anda akan mendapatkan casing matte yang mampu menambah daya cengkeram Anda saat memegang Realme GT 7. Beralih ke tampilan depannya, gadget ini memakai layar AMOLED dengan refresh rate 120 Hz sampai 2160 Hz.

Poco turut membekali X7 Pro dengan layar yang sama, namun refresh rate yang hanya 120 Hz saja. Untuk resolusinya, kedua ponsel bersaing cukup ketat dengan Realme GT 7 di angka 1264×2780 dan Poco di 1440 x 3200 piksel.

Kedua perangkat sudah mendukung HDR10+ dan dolby vision. Anda bisa meningkatkan kecerahan layar Realme GT 7 sampai 6000 nits lo.

Sementara, jika Anda membeli Poco X7 Pro hanya akan mendapatkan kecerahan sekitar 3200 nit saja. Tentu perbedaan ini akan sangat berpengaruh saat Anda sering menggunakan ponsel di ruangan yang gelap.
 
Rasio layar ke bodi Realme sebesar 90,4 persen. Untuk pelindung layar Corning Gorilla Glass 7i, baik Realme maupun Poco sudah sama-sama memakainya.

Kamera Realme GT 7 tak perlu diragukan lagi

Realme serius menggarap kameranya dengan menghadirkan tiga lensa canggih. Lensa utamanya beresolusi 50 MP dengan arperture f/1.8, ultra wide resolusi 8 MP f/2.2 dan lensa telefoto sebesar 50 MP f/2.0.

Kamera telefotonya bisa melakukan optical zoom hingga 2x. Selain itu, lensa kamera Realme GT 7 juga gunakan optical image stabilization, HDR hingga dolby vision HDR. 

Untuk urusan lensa bagian depan, Realme lebih unggul dengan resolusi 32 MP dibanding Poco X7 Pro yang hanya 20 MP.

Untuk lensa utama Poco X7 Pro hanya andalkan dual kamera yaitu lensa utama 50 MP dan ultra wide 8 MP. Untuk perekaman video, Realme kembali unggul karena punya resolusi 8K pada 30 fps, serta 4K pada 120 fps. 

Sedangkan, Poco X7 Pro hanya punya resolusi video sekitar 8K@24fps dan 4K@30/60fps.

Baca Juga: Realme C15 Harga Agustus 2025,Smartphone dengan Baterai Kapasitas Jumbo 6000mAh

Performanya siap tandingi flagship

Kurston beranggapan dengan memakai Mediatek Dimensity 9400e, Realme siap menandingi ponsel flagship. Belum lagi didukung oleh prosesor octa core 1x3.4 GHz Cortex-X4, 3x2.85 GHz Cortex-X4, dan 4x2.0 GHz Cortex-A720. 

Pada seri ini Realme memakai software android 15 kustom dengan Realme UI 6.0. Di sisi lain, Poco tanamkan  Snapdragon 8 Gen 3 pada XY Pro lengkap dengan prosesor octa core 1x3.3 GHz Cortex-X4 & 3x3.2 GHz Cortex-A720 & 2x3.0 GHz Cortex-A720 dan 2x2.3 GHz Cortex-A520.

Untuk urusan RAM, nampaknya Poco harus mengakui kekalahannya. Pasalnya, Realme menambahkan RAM hingga 16 GB dan penyimpanan sampai 512 GB pada GT 7.

Sementara itu, Poco X7 hanya mempunyai RAM sebesar RAM 12 GB dan penyimpanan 512 GB. Kurston mencoba performa Realme GT 7 dengan memainkan game Pokemon Cafe Remix.

“Saat saya bermain Diablo Immortal di 60 fps dengan grafis tinggi, performanya melambat. Performanya tidak konsisten, namun  cukup untuk menurunkan frame rate hingga 30 fps untuk membuat permainan lebih lancar,” katanya.

Untuk skor AnTuTu v10 realme GT 7 berada di angka 2.200.000 poin. Ponsel ini juga sudah dibawakan charger 120W yang bisa mengisi daya dalam waktu 40 menitan.

Itulah review menarik dari Realme GT 7 yang direkomendasikan untuk para pecinta gamers.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Menopause Bukan Cuma Milik Wanita, Ini yang Terjadi pada Pria

Tak hanya perempuan, pria juga dapat mengalami penurunan hormon yang kerap disebut sebagai menopause pria.

Bedah Robotik Makin Banyak Diterapkan, Ini Manfaatnya bagi Pasien

​RS MMC menghadirkan layanan bedah robotik generasi baru untuk menangani kasus medis kompleks secara lebih presisi.

Wings Food Luncurkan Ramen YES, Ramen Instan Premium Harga Rp 3.000-an

Wings Food meluncurkan Ramen YES, kategori baru dari Mie Sedaap yang menawarkan pengalaman ramen Jepang dalam format instan.

Membeli Rumah untuk Keluarga Muda, Tak Sekadar Soal Harga

​LippoLand memperkenalkan 5enses Collection sebagai bagian dari pengembangan kawasan Lippo Cikarang Cosmopolis untuk keluarga muda.

Tren Affiliate Kian Ngetren Jadi Sumber Penghasilan Tambahan

Tren affiliate kian ramai dalam beberapa tahun terakhir. Fitur ini menjadi salah satu cara favorit masyarakat untuk mencari cuan tambahan.

YLKI Catat Lonjakan Pengaduan Konsumen Sepanjang 2025, Jasa Keuangan Terbanyak

YLKI mencatat lonjakan pengaduan konsumen sepanjang 2025 dengan total 1.977 pengaduan dan paling banyak berasal dari jasa keuangan.

Promo Alfamart Long Weekend 15-18 Januari 2026, Cek Beli 1 Gratis 1 & Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Long Weekend periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja lebih untung di momen libur panjang.

Promo Hypermart Dua Mingguan 15-28 Januari 2026, Kimchi-Telur Organik Diskon 10%

Cermati promo Hypermart Dua Mingguan periode 15-28 Januari 2026 untuk belanja dua minggu ke depan. Cek di sini.

Katalog Promo JSM Alfamidi Periode 15-18 Januari 2026, Lebih Hemat Hanya 4 Hari!

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja hemat selama akhir pekan ini.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 16 Januari 2026, Harus Adaptif

Cek ramalan keuangan dan karier 12 zodiak Jumat 16 Januari 2026, peluang kerja sama, kepemimpinan, dan arah profesional terbaru.