M O M S M O N E Y I D
Santai

Anti Bosan, Ini Daftar 6 Drakor dengan Cerita Seru di Setiap Episode

Anti Bosan, Ini Daftar 6 Drakor dengan Cerita Seru di Setiap Episode
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ini beberapa rekomendasi drakor yang memiliki cerita tidak membosankan di setiap episode.

Walaupun banyak drakor dengan cerita bagus, ada juga terkadang yang menyajikan cerita membosankan dengan seiring munculnya episode baru.

Tapi tak perlu khawatir, beberapa drakor ini menyajikan cerita yang tidak membosankan di setiap episode. Berikut daftarnya:

Baca Juga: 4 Drakor Terbaru Siap Tayang di Netflix Desember 2022, Ada Money Heist Korea 2

Extraordinary Attorney Woo

Drakor yang menjadi drakor populer di Netflix ini menampilkan Park Eun Bin menjadi pemeran utama yang memerankan karakter pengacara bernama Woo Young Woo.

Bukan sembarang pengacara, ia merupakan seorang pengacara yang memiliki spektrum autis dengan IQ tinggi yaitu 164 dan memiliki ingatan yang tajam. Ia banyak menciptakan perspektif unik untuk memecahkan masalah dan memenangkan kliennya.

Gaus Electronics

Drakor Gaus Electronics dibintangi oleh Kwak Dong Yeon, Ko Sung Hee, Bae Hyun Sun, dan Kang Min Ah. Ceritanya mengikuti kehidupan di tempat kerja serta percintaan para staff marketing di Gaus Electronics.

Tayang dengan 12 episode, drakor Gaus Electronics akan menampilkan tentang lika-liku kehidupan para pekerja dengan cara yang kocak, menghibur, dan lain daripada yang lain.

Through The Darkness

Drakor dengan genre kriminal ini tayang di Netflix pada Oktober 2022 kemarin. Kisahnya akan mengikuti perjalanan seorang profiler kriminal yang harus melakukan investigasi pada sebuah kasus pembunuhan berantai.

Ia juga harus membaca pikiran serta gerak-gerik pembunuh tersebut untuk menghentikan kasus pembunuhan berantai.

Baca Juga: Rindu Masa Lalu? Ini Rekomendasi 6 Tontonan Netflix Tentang Cinta Pertama

Taxi Driver

Taxi Driver adalah drama Korea yang juga sempat viral saat masa perilisan di Netflix. Drama Korea ini menceritakan tentang orang-orang dalam sebuah geng yang memiliki tugas untuk memberikan jasa balas dendam.

Rainbow Taxi Company adalah sebuah perusahaan yang menyediakan jasa membalas dendam sesuai dengan permintaan dari kliennya. Segala cara unik dan penuh tipuan harus dilakukan untuk bisa menjalankan aksi balas dendamnya.

Weak Hero Class 1

Merupakan adaptasi dari webtoon dengan judul sama, drama ini mengambil latar kehidupan siswa di Korea yang masih lekat dengan bullying. Yeon Shi Eun (Park Ji Hoon) merupakan salah satu siswa teladan di sekolahnya.

Secara penampilan, Shi Eun memang terlihat seperti murid yang lemah sehingga ia kerap menjadi korban perundungan di sekolahnya. Bullying yang ia hadapi pun penuh dengan kekerasan dan membuatnya memiliki keinginan untuk melawan murid-murid yang merundungnya.

Mr.Queen

Mencetak rating tinggi dalam penayangannya, drama Korea yang satu ini memiliki genre romcom, sejarah, dan fantasi. Drama ini dibintangi oleh Shin Hye Sun dan Kim Jung Hyun.

Menceritakan tentang seorang koki pria yang menjadi koki di Rumah Biru Presiden. Ia terperangkap dalam tubuh seorang ratu pada pemerintahan era Joseon dan kembali pada pemerintahan Korea masa lalu.

Dijamin memiliki cerita yang menarik, itulah tadi rekomendasi drakor yang tidak membosankan di setiap episodenya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Waspada Tingkat Tinggi! Hujan dan Cuaca Ekstrem di Provinsi Ini Jelang Akhir Januari

BMKG memperkirakan, sebagian wilayah Indonesia mengalami peningkatan intensitas hujan dan cuaca ekstrem menjelang akhir Januari 2026.

Wajib Tonton Deretan Film Horor Asia Netflix Terbaru, Bikin Adrenalin Terpacu

Netflix punya deretan film Asia paling menyeramkan. Temukan yang pas untuk uji nyali Anda di artikel ini.  

6 Drakor Penyamaran Terbaik, Siap Ungkap Misteri dan Teka-Teki?

Pilihan drakor penyamaran ini jamin adegan mendebarkan. Dari murid sekolah hingga suami istri, siapakah yang paling lihai?

Jerawat Cepat Kempis, Ini Rahasia Pakai Obat Totol yang Benar

Ingin jerawat cepat hilang? Memakai obat totol yang salah justru bisa memperparah. Temukan panduan lengkap agar hasilnya maksimal.  

Indonesia Masters 2026 Terapkan Time Clock, Apa Itu dan Bagaimana Pengaruhnya?

Mulai hari pertama, Indonesia Masters 2026 menerapkan time clock. Ini dia detail aturan baru yang membatasi waktu antar reli permainan.

Simak Rekomendasi Teknikal Mirae Sekuritas untuk AMRT, SMDR & GOTO Rabu (2/1)

Mari simak rekomendasi teknikal dari Mirae Sekuritas untuk saham AMRT, SMDR & GOTO hari ini Rabu (2/1).

Detail Kamera HP Oppo 2 Jutaan: Mana yang Paling Cocok untuk Anda?

Beli HP Oppo 2 jutaan pekan ini? Jangan terpaku megapiksel! Sensor kamera lebih besar kunci kualitas foto. Pahami bedanya sebelum menyesal.

Simak Tips Berikut biar Proses Pengajuan Visa Lebih Lancar

VFS Global memberikan sejumlah tips bagi para pemohon visa agar proses pengajuan visa bisa berjalan lebih lancar.​

Wajib Serbu! Promo Tsuka Ramen Diskon 100% & Ramen Ya! Punya Paket Berdua Hemat

Diskon 100% Tsuka Ramen bikin heboh! Dapatkan ramen gratis dengan pembelian minuman. Ada juga paket makan berdua hemat di Ramen Ya!.

Naik Gila-gilaan, Harga Emas Antam Hari Ini Rabu 21 Januari 2026 Rekor Tertinggi

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.772.000 Rabu (21/1/2026), naik Rp 67.000 dibanding harga Selasa (20/1/2026).