MOMSMONEY.ID - Berikut 5 manfaat berendam air panas untuk kesehatan yang tidak boleh Anda lewatkan.
Lebih dari sekadar relaksasi, faktanya manfaat berendam air panas tak sebatas itu. Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Evidence-Based Complementary and Alternative Medicine menemukan bahwa orang yang rutin berendam air panas cenderung tidak terlalu stres dan lelah secara keseluruhan.
Selain itu, ada beragam manfaat lainnya dari berendam air panas khususnya bagi kesehatan. Apa sajakah itu?
Melansir laman Eat This, Not That!, inilah 5 manfaat berendam air panas untuk kesehatan.
Baca Juga: 5 Manfaat Concealer Selain Menutupi Noda pada Wajah, Bisa Jadi Primer Bibir Lho!
1. Membakar banyak kalori
Manfaat berendam air panas untuk kesehatan yang pertama yaitu membakar banyak kalori.
Para ilmuwan di Inggris melaporkan bahwa duduk di bak mandi berisi air dengan suhu 100 derajat Fahrenheit selama sekitar 1 jam mampu membakar 130 kalori. Jumlah tersebut sama dengan jumlah kalori yang biasanya dibakar selama setengah jam berjalan kaki.
Saat kita berendam air panas, ada peningkatan permintaan energi untuk menjaga keseimbangan panas. Kemungkinan, hal inilah yang memicu terjadinya pembakaran kalori.
2. Mengurangi peradangan
Manfaat berendam air panas untuk kesehatan yang kedua yaitu mengurangi peradangan.
Berendam air panas sebenarnya bisa berfungsi sebagai pengganti olahraga untuk membantu mengatasi peradangan lho.
Olahraga memang bagus untuk membantu tubuh menghilangkan peradangan berlebih. Namun, siapa sangka jika berendam air panas setiap hari juga memiliki efek serupa. Adapun temuan ini dilaporkan oleh sebuah penelitian tahun 2018 yang diterbitkan dalam Journal of Applied Physiology.
3. Meningkatkan kualitas tidur
Manfaat berendam air panas untuk kesehatan yang ketiga yaitu meningkatkan kualitas tidur.
Susah tidur? Pertimbangkanlah untuk berendam air panas selama sekitar 90 menit sebelum tidur. Penelitian dari University of Texas menemukan bahwa berendam air panas di malam hari dengan air bersuhu 104-109 derajat Fahrenheit dapat meningkatkan kualitas tidur secara signifikan.
Berendam air panas sebelum tidur diklaim mampu merangsang sistem termoregulasi, sehingga meningkatkan sirkulasi darah dan penurunan suhu tubuh.
Secara alami, tubuh manusia melakukan pendinginan sesaat sebelum tidur. Nah, dengan berendam air panas sebelum tidur, tubuh akan diberi tahu bahwa sudah hampir waktunya untuk tidur. Alhasil, Anda akan tertidur dengan lebih cepat setelahnya.
Baca Juga: 5 Cara Menghilangkan Komedo pada Kulit Wajah Pria, Tidak Sulit!
4. Menurunkan risiko penyakit jantung
Manfaat berendam air panas untuk kesehatan yang keempat yaitu menurunkan risiko penyakit jantung.
Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam British Medical Journal mengungkapkan bahwa berendam air panas secara teratur dikaitkan dengan penurunan risiko kematian akibat serangan jantung dan stroke.
Menurut para peneliti dari penelitian tersebut, sering berendam air panas di bak mandi secara signifikan dikaitkan dengan rendahnya risiko hipertensi. Pada gilirannya, risiko hipertensi yang rendah bisa membantu mengurangi risiko penyakit kardiovaskular.
5. Memperbaiki pernapasan
Manfaat berendam air panas untuk kesehatan yang kelima yaitu memperbaiki pernapasan.
Panas dan tekanan yang muncul saat berendam air panas dapat bermanfaat bagi kapasitas paru-paru dan pengumpulan oksigen.
Didukung oleh banyak penelitian selama beberapa dekade, berendam air panas bisa jadi cara yang sangat berguna untuk membantu memulihkan diri dari infeksi pernapasan seperti flu atau sekadar hidung tersumbat.
Moms, itulah 5 manfaat berendam air panas untuk kesehatan yang tidak boleh Anda lewatkan. Kendati bagus, namun selalu ingat untuk tidak berendam dengan air yang terlalu panas ya Moms. Selain itu, jangan lupa juga untuk segera menggunakan pelembab sesaat setelah berendam agar kulit tidak menjadi kering akibat paparan air panas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News