M O M S M O N E Y I D
Santai

Aice Raih Penghargaan Top Halal Brand 2023, Berikut Alasannya

Aice Raih Penghargaan Top Halal Brand 2023, Berikut Alasannya
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Aice Group jadi Top Halal Brand 2023 yang tidak hanya memenuhi kebutuhan pasar Indonesia, tetapi juga untuk pasar ekspor. 

Aice Group berhasil meraih penghargaan dalam kategori es krim pada Top Halal Award (THA) 2023 yang diselenggarakan oleh IHATEC Marketing Research, beberapa waktu lalu di Jakarta.

Sekadar informasi, ada 500 brand yang dinilai secara terbuka oleh responden yang. Aice menjadi salah satu dari 31 brand yang berhasil meraih posisi teratas dalam Top Halal Index (THI).

Hal ini menunjukan bahwa AICE berusaha menghadirkan produk es krim halal berkualitas terbaik.

Ada dua parameter utama yang digunakan untuk menentukan Top Halal, yakni Brand Index dan Halal Index. Brand Index dibangun oleh top of mind awareness halal, brand yang dibeli atau digunakan terakhir kali, dan brand yang akan dibeli pada masa mendatang.

Baca Juga: Inovasi Baru, Aice Tawarkan Es Krim Rasa Milk Tea dan Kacang Hijau

Sementara Halal Index dibangun oleh empat parameter, yaitu informasi dan komunikasi kehalalannya, persepsi kehalalan proses produksi, persepsi kehalalan bahan baku, serta persepsi kemasan atau penyajiannya

Head of IHATEC Marketing Research sekaligus Executive of Steering Committee THA 2023 Anang Ghozali S.T. menegaskan, pemenang THA berasal dari berbagai brand yang memenuhi dua ketentuan kriteria.

Pertama, brand memiliki indeks di atas rata-rata indeks kategori produknya, dan kedua, brand yang berdasarkan hasil survei berada pada posisi tiga besar dalam kategori produknya. 

"Top Halal adalah brand yang dipersepsi dan diyakini kehalalannya, baik dari segi informasi dan komunikasi kehalalannya, proses produksinya, bahan bakunya, maupun kemasan atau penyajiannya," ujar Anang. 

Baca Juga: 4 Kunci Keberhasilan Aice Jualan Es Krim Berbagai Varian dengan Harga Ramah Kantong

Manajemen Aice mengklaim, dari pemilihan bahan hingga proses produksi, Aice telah memastikan produk mereka memenuhi standar ketat dalam hal kehalalan dan kualitas.

Dengan lebih dari 85% penduduk Indonesia yang menganut agama Islam, dan mayoritas negara-negara di Asia Tenggara juga memiliki mayoritas penduduk Muslim, Aice memahami betapa pentingnya menjaga kehalalan produk mereka sesuai dengan keyakinan umat Muslim. . 

Sylvana Zhong, Juru Bicara dan Senior Brand Manager Aice Group, bilang, pihaknya percaya makanan halal adalah hak setiap individu, dan visi Aice adalah menghadirkan kelezatan es krim halal kepada masyarakat di seluruh Asia Tenggara.

"Penghargaan ini adalah bukti kepercayaan masyarakat terhadap kualitas produk es krim kami yang telah memenuhi standar kehalalan. Aice akan terus berkomitmen dalam menghadirkan keceriaan bagi umat Muslim di berbagai negara melalui es krim berkualitas tinggi dan tentunya halal," jelasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Indomaret Super Hemat Terbaru sampai 21 Januari 2026, Sunlight Hemat Banyak!

Promo Indomaret Super Hemat terbagi menjadi dua kategori, yakni Food & Beverages dan Personal & Home Care. Cek di sini.

Promo Sultan Isra Miraj di Emado’s 8 Ayam & 10 Porsi Nasi Mandhi Harga Spesial

Emado's hadirkan promo paket Sultan Isra Miraj 8 ayam dan 10 nasi mandhi. Dapatkan harga spesial mulai 15-18 Januari 2026 sebelum promo ditutup.

Hari Terakhir Promo Hemat HokBen KA99ET Bank Saqu & 15 Tahun Chatime Diskon Spesial

Promo HokBen dan Chatime kompak beri harga spesial hari ini. Mulai dari Hoka Hemat Rp9.900 hingga Milk Tea Rp15.000. 

Promo Whoosh Libur Isra Miraj 2026: Tiket Murah untuk Long Weekend sampai 18 Januari

Whoosh hadirkan promo libur Isra Miraj 2026. Ada tiket murah untuk perjalanan liburan Anda dengan periode pemesanan 14-18 Januari.

Daftar HP Murah Spek Dewa Harga 4 Juta: Ada yang Tawarkan Baterai Jumbo 7300 mAh

Membeli HP 4 jutaan ternyata bisa dapat spek dewa, baterai 7300 mAh dan AnTuTu 1,5 juta. Ada selisih performa yang harus diwaspadai sebelum beli.

Waspadai Profit Taking, Ini Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Kamis (15/1)

IHSG rawan mengalami koreksi pada perdagangan Kamis (15/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Naik, Harga Emas Antam Hari Ini Kamis (15/1) Kembali Ukir Rekor Tertinggi Baru

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.675.000 Kamis (15/1/2026), naik Rp 10.000 dibanding harga Rabu (14/1/2026).

IHSG Berpotensi Terkoreksi, Simak Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Kamis (15/1)

IHSG diproyeksikan terkoreksi pada perdagangan Kamis (15/1/2026).​ Cek daftar rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ untuk hari ini.

Masih Lanjut Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Kamis (15/1)

IHSG masih memiliki peluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Kamis (15/1/2026​). Simak rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Kamis 15 Januari 2026

Simak ramalan zodiak keuangan dan karier hari ini Kamis 15 Januari 2026, lengkap peluang kerja, strategi, dan arah profesional Anda.