MOMSMONEY.ID - Berikut ini adalah beberapa rekomendasi tontonan film dan serial militer yang penuh aksi dan memiliki cerita seru untuk ditonton di Netflix.
Aksi tembak-tembakan yang menegangkan adalah hal yang membuat film dan serial action menjadi menarik. Termasuk di dalamnya adalah tontonan yang memiliki tema tentang dunia militer.
Rasa menegangkan tersebut tentu saja akan semakin seru jika diangkat menjadi cerita dalam tontonan film dan serial militer yang penuh aksi.
Bisa ditonton di Netflix semua, berikut rekomendasi tontonan film dan serial militer yang penuh aksi:
Baca Juga: Penuh Petualangan, Tonton 5 Rekomendasi Film Pencarian Harta Karun Ini Yuk
The Forgotten Battle
Berlatar di tahun 1944, saat Perang Dunia II, seorang pilot Inggris, tentara Nazi, dan seorang wanita terlibat dalam Perang Schelde. Mereka memiliki pilihan yang berbeda-beda namun memiliki tujuan sama: kebebasan.
Film perang Netflix ini dibintangi oleh Gijs Blom, Jamie Flatters, dan Susan Radder.
Fury
Merupakan film perang dari tahun 2014, film ini masih banyak ditonton di Netflix karena memiliki cerita perang yang menarik, penuh aksi, dan menegangkan.
Mengambil latar pada zaman Perang Dunia II, film ini menampilkan kisah perang kru veteran tank Amerika saat melewati Jerman di tahun 1945.
Film perang ini menampilkan Brad Pitt, Shia LaBeouf, dan Logan Lerman sebagai bintang utamanya.
Baca Juga: A Haunting in Venice dan 4 Film Detektif Terbaik Wajib Tonton
Band of Brothers
Sekelompok tentara Amerika Serikat yang baru saja lulus dari kamp pelatihan, terjun secara langsung ke dalam kerasnya Perang Dunia II. Menariknya, hal tersebut harus mereka alami saat mereka tengah melakukan perjalanan berbahaya saat melintasi Eropa.
Serial adaptasi kisah nyata karya kreator Tom Hanks dan Steven Spielberg ini bisa ditonton di Netflix.
Hacksaw Ridge
Film Mel Gibson yang memenangi dua piala Oscar ini juga merupakan film militer yang penuh aksi dan wajib untuk ditonton di Netflix.
Film yang diangkat dari kisah nyata ini menampilkan cerita seorang tentara perang Okinawa yang menolak untuk membunuh orang dalam medan perang.
Kemudian, ia mendapatkan penghargaan sebagai tentara pertama yang tidak pernah menembak atau membunuh musuh dalam medan perang.
Baca Juga: 6 Rekomendasi Film Kriminal Korea, Penggemar K-Film Wajib Tonton Semua
The Pacific
Satu lagi serial perang yang bisa ditonton di Netflix, The Pacific. Mini series dari tahun 2010 ini mengisahkan tentang tiga orang marinir muda Amerika Selatan yang mengalami hal mengerikan.
Mereka harus merasakan kengerian pertempuran dalam perjuangan yang penuh darah, lumpur, dan hujan di medan perang Pasifik. Semua hal tersebut terjadi selama Perang Dunia II.
All Quiet on The Western Front
Ketika Paul yang berusia 17 tahun bergabung dengan tentara perang di Perang Dunia I di Western Front, kebahagiaannya kemudian harus terampas dengan banyaknya kejadian nyata yang terjadi di dunia perang.
Film perang dari Jerman ini merupakan film perang yang ceritanya diadaptasi dari buku dan sempat masuk dalam jajaran top film Netflix saat ditayangkan pada akhir Oktober 2022.
Dijamin bikin deg-degan karena cerita menegangkan, itulah tadi daftar tontonan film dan serial militer yang bisa ditonton di Netflix.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News