Santai

Ada 3 Anime Terbaru Netflix Bulan Ini, Berikut Jadwal Tayangnya

Ada 3 Anime Terbaru Netflix Bulan Ini, Berikut Jadwal Tayangnya

MOMSMONEY.ID - Simak daftar anime terbaru yang akan tayang di Netflix pada Oktober 2023.

Sepanjang Oktober 2023, Netflix telah menjadwalkan beberapa tontonan anime terbaru untuk tayang.

Dengan cerita beragam genre dan tema, beberapa anime terbaru Netflix bisa dijadikan tontonan pada bulan ini.

Catat tanggalnya, inilah judul-judul anime terbaru yang akan tayang pada Oktober 2023 di Netflix.

Baca Juga: Romantis dan Penuh Komedi, Ini Rekomendasi 5 Anime Romcom Wajib Tonton

Good Night World

Tayang di Netflix mulai 12 Oktober 2023, serial anime ini punya genre drama sci-fi. Diadaptasi dari manga, anime ini juga punya rating 16 tahun ke atas, ya.

Ceritanya tentang empat anggota keluarga disfungsi yang hidupnya kurang bahagia. Mereka pun tidak menyadari bahwa kebersamaan mereka telah membentuk keluarga baru yang bahagia dalam permainan VR yang imersif.

Captain Laserhawk: A Blood Dragon Remix

Dalam dunia teknokratik yang dikuasai pertempuran dan korupsi, prajurit super Dolph Laserhawk memimpin tim pemberontak yang terbuang.

Dalam misi penyamaran berisiko tersebut mereka punya untuk mempertahankan hidup mereka. Serial anime dengan genre action, sci-fi, dan adaptasi video game ini dijadwalkan tayang di Netflix mulai 19 Oktober 2023.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Film Jepang di Netflix, Beragam Genre dan Tema Loh

Pluto

Merupakan anime misteri, thriller, dan sci-fi, serial drama adaptasi manga ini akan tayang di Netflix pada 26 Oktober 2023. Ceritanya yang rumit akan menambah ketegangan dalam setiap episode anime ini.

Kisah dari anime ini mengikuti petualangan inspektur Gesicht yang hidupnya tengah terancam.

Terutama, saat tujuh robot paling canggih di dunia dan para sekutu manusia mereka dibunuh satu per satu. Inspektur Gesicht segera menyadari bahwa ia berada dalam bahaya dan harus menyelamatkan dirinya.

Nah, itulah tadi beragam judul anime terbaru dari Netflix yang akan segera tayang di sepanjang Oktober 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News