MOMSMONEY.ID - Warna alami bibirmu menandakan banyak hal dari segi kesehatan.
Untuk mengetahui apakah ada masalah kesehatan pada tubuhmu atau tidak, mari simak beberapa arti warna bibir berikut ini yang diambil dari ilmu pengobatan tradisional Tiongkok, berikut ini!
Bibir warna pink kemerahan
Arti warna bibir pink kemerahan menandakan bahwa tubuh Anda sangat sehat.
Ini berarti Anda menerapkan pola hidup sehat dengan rutin berolahraga & makan makanan bergizi seimbang, dan kadar stres yang rendah.
Baca Juga: 8 Cara Lampiaskan Amarah ke Hal Positif, Bikin Tambah Produktif!
Bibir warna merah terang
Melansir dari laman Woman Triangle, arti warna bibir merah menandakan bahwa tubuh Anda sedang mengalami sindrom panas.
Sindrom panas bisa disebabkan oleh beberapa hal, mulai dari tubuh kepanasan, habis menyantap makanan pedas, hingga adanya gangguan pada limpa & hati.
Bibir warna pucat
Jika bibirmu berwarna pucat, putih, ataupun keabu-abuan, maka segeralah periksakan diri ke dokter & lakukan tes darah. Besar kemungkinan Anda mengidap anemia karena kekurangan sel darah merah atau hemoglobin.
Menurut ilmu tradisional China yang dikutip dari Nspirement, warna bibir pucat menandakan terlalu banyak energi “yin” atau energi dingin. Ini menyebabkan pencernaan berjalan lebih lamban & membuat tangan serta kaki terasa dingin.
Baca Juga: Mengenal 4 Jenis Warna Darah Menstruasi dan Artinya
Agar darahmu kembali normal & menghilangkan energi dingin tersebut, perbanyaknya konsumsi makanan penambah darah seperti buah raspberry, bayam, daging sapi & domba, labu, hingga seafood.
Garis warna ungu di tepi bibir
Pernahkah bibirmu berwarna keunguan di sekeliling/tepi bibir? Jika ya, maka ini menandakan adanya ketidakseimbangan energi dalam tubuh.
Sementara menurut seorang ahli Traditional Chinese Medicine (TCM), Dokter Tjai Kang Jie, yang dikutip melalui All Things Health, warna bibir ungu menunjukan adanya stasis darah (kondisi dimana darah terhenti di satu tempat akibat kurangnya aktivitas fisik).
Cara memperbaiknya adalah dengan memperhatikan asupan makanan & mengurangi stres. Serta perbanyak makanan yang memiliki energi netral seperti nasi, wortel, kentang, ikan, almond, dan apricot.
Baca Juga: 5 Alasan Psikologis di Balik Warna Netral yang Terlihat Elegan dalam Dunia Fashion
Bibir warna ungu kehijauan
Melansir Fakaza News, arti warna bibir ungu kehijauan mengindikasikan adanya masalah pada jantung & sistem pernapasan.
Bibir warna merah tua kehitaman
Arti warna bibir merah tua kehitaman menandakan bahwa sistem pencernaan anda sedang kelebihan beban. Maka dari itu, anda wajib mengurangi junk food hingga pencernaan kembali seimbang.
Perbanyak konsumsi sayuran & buah tinggi serat, bubur, yogurt, dan ubi jalar. Disarankan juga untuk meminum campuran air hangat dengan perasan lemon setiap hari.
Baca Juga: Ini Lo Warna yang Cocok Digunakan Kulit Dingin & Hangat Berdasar Analisa Warna
Bibir warna biru
Bibir warna biru menandakan kurangnya oksigen dalam darah. Dalam istilah medis, warna kebiruan ini disebut “sianosis” dengan tingkat keparahan yang beragam.
Sianosis bisa disebabkan karena adanya gangguan jantung, gangguan paru-paru, atau akibat tersedak yang seluruhnya berujung pada kurangnya pasokan oksigen yang membuat bibir membiru.
Itulah deretan arti warna alami bibir berdasarkan kesehatan tubuh. Semoga bermanfaat!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News