Keluarga

6 Jenis Makanan yang Bisa Bantu Melawan Sel Kanker Payudara

6 Jenis Makanan yang Bisa Bantu Melawan Sel Kanker Payudara

MOMSMONEY.ID - Kanker adalah penyebab kematian nomor 2 terbesar di Amerika. Kanker, terutama sel kanker payudara, ternyata bisa dilawan melalui pola hidup sehat dengan mengonsumsi makanan sehat.

Seseorang dapat mengurangi risiko terkena kanker payudara dengan mengonsumsi makanan yang mengandung antioksidan dalam jumlah tinggi.

Untuk tahu apa saja makanan yang bantu melawan sel kanker payudara, simak artikel yang dilansir dari Lompoc Valley Medical Center dan Health Shots, berikut ini

Baca Juga: Trik Belanja Bahan Makanan Tanpa Takut Kena Kuman, Moms Wajib Ketahui

Sayuran berdaun

Sawi hijau

Sayuran berdaun hijau seperti bayam, kubis, hingga sawi hijau dapat melawan sel kanker payudara.

Sayuran berdaun hijau mengandung antioksidan karotenoid, termasuk beta-karoten, lutein, dan zeaxanthin. Kadar antioksidan ini dikaitkan dengan penurunan risiko kanker payudara.

Sebuah analisis pada tahun 2012, yang dilansir dari Healthline, terhadap 8 penelitian pada 7.011 wanita menemukan bahwa mereka yang memiliki kadar karotenoid tinggi memiliki risiko kanker payudara yang lebih rendah.

Beberapa penelitian juga menemukan bahwa asupan folat yang terkonsentrasi pada sayuran berdaun hijau, dapat membantu melindungi diri dari kanker payudara.

Baca Juga: Hindari Termakan, Ikuti 3 Cara Mudah Hilangkan Ulat Pada Brokoli

Ikan berlemak

Ikan berlemak (fatty fish) memiliki kandungan lemak sehat dan antioksidan yang dapat melawan kanker payudara dan mengurangi peradangan yang terkait dengan kanker payudara.

Menurut sebuah studi tahun 2020 yang diterbitkan In Vivo mengatakan bahwa wanita yang makan ikan berlemak dalam jumlah tinggi memiliki risiko lebih rendah terkena kanker payudara dibandingkan wanita yang tidak mengonsumsi ikan berlemak.

Beberapa jenis ikan yang tergolong ke dalam fatty fish di antaranya: ikan teri, ikan haring, kembung, salmon, sarden, tuna, dan trout. Ikan berlemak ini paling baik dimasak dengan cara dipanggang atau diasap,

Baca Juga: 9 Makanan yang Menghidrasi Tubuh saat Puasa, Punya Kandungan Air yang Tinggi

Sayuran crucifereous

Brokoli

Baca Juga: 5 Tips Simpan Sayur Tanpa Kulkas, Kesegaran Sayuran Tetap Terjaga!

Sayuran crucifereous juga merupakan salah satu jenis makanan yang bisa bantu melawan kanker payudara.

Menurut National Cancer Institute yang dilansir dari Lompoc Valley Medical Center sayuran crucifereous dapat mencegah kerusakan sel, mengurangi peradangan, dan menghancurkan sel kanker yang dapat kerbahaya bagi tubuh. Sayuran crucifereous juga dapat menonaktifkan zat karsinogen (zat penyebab kanker).

Yang tergolong ke dalam sayuran crucifereous adalah: bok choy, brokoli, kubis, kol, sawi, lobak, dan selada air.

Produk kedelai

Produk kedelai (contoh: susu kedelai, tahu, dan tempe) tergolong ke dalam jenis makanan yang dapat melawan kanker payudara.

Berdasarkan studi yang dikutip dari Mayo Clinic, dikatakan bahwa diet yang kaya akan makanan kedelai lebih berpotensi mengurangi risiko kanker payudara pada wanita.

Ini karena kedelai mengandung isoflavon, protein, dan serat yang seluruhnya memberi dampak kesehatan yang baik bagi tubuh, terutama untuk melawan kanker payudara.

Baca Juga: 5 Makanan Murah yang Ampuh Cegah Stunting Pada Anak, Ibu Baru Wajib Simak!

Makanan berserat

Makanan berserat dapat membantu Anda melawan sel kanker payudara.

Wanita yang mengonsumsi lebih banyak makanan berserat –baik sebelum maupun sesudah didiagnosis terkena kanker payudara– memiliki peluang lebih rendah untuk meninggal akibat kanker payudara.

Beberapa sumber serat yang menyehatkan tubuh dan bantu melawan kanker payudara di antaranya ada alpukat, biji chia, sayuran, buah-buahan, gandum, kentang, biji bunga matahari, dan minuman prebiotik.

Buah berry

Blueberry

Baca Juga: Kenali Ciri Membusuknya, Ini 6 Tips Memilih dan Menyimpan Tempe Agar Tahan Lama

Konsumsi buah beri secara teratur dapat membantu turunkan risiko kanker tertentu, termasuk kanker payudara.

Antioksidan dalam buah beri, termasuk zat flavonoid dan antosianin, telah terbukti melindungi tubuh dari kerusakan, perkembangan, dan penyebaran sel kanker.

Penelitian tahun 2013 yang melibatkan 75.929 wanita menyatakan bahwa asupan buah beri (terutama blueberry) yang tinggi berkaitan erat dengan risiko kanker payudara yang lebih rendah.

Mulai sekarang, konsumsilah aneka makanan sehat yang bisa bantu melawan semua jenis sel kanker, terutama sel kanker payudara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News