M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Wisata Museum yang Wajib Dikunjungi di Yogyakarta Saat Liburan Panjang

5 Wisata Museum yang Wajib Dikunjungi di Yogyakarta Saat Liburan Panjang
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ada beragam museum yang bisa dikunjungi ketika sedang liburan di Yogyakarta. Yuk, coba kunjungi beberapa rekomendasi Momsmoney ini saja.

Liburan ke Yogyakarta sudah banyak menjadi favorit anak-anak muda masa kini. Selain karena berjamuran kafe-kafe lucu, Yogyakarta juga terkenal karena museumnya.

Jika ingin menghabiskan waktu untuk berlibur ke Yogyakarta, luangkan waktu untuk berkunjung ke beberapa museum ini, yuk.

Baca Juga: 6 Destinasi Wisata Wajib Dikunjungi Ketika Liburan Ke China

Jogja National Museum

Berbeda dari kebanyakan museum di Yogya yang menyimpan banyak barang bersejarah, museum ini adalah museum kontemporer seni Yogyakarta. JNM, singkatannya, adalah tempat yang menjadi lokasi Art Jog dilangsungkan.

Selain bisa menikmati seni kontemporer dari para seniman Yogyakarta, lingkungan sekitar JNM juga menyediakan tempat yang asri untuk nongkrong, loh.

Museum Affandi

Bagi para pecinta seni lukis, tentu wajib mengunjungi salah satu museum seni Affandi yang berlokasi di Yogyakarta ini. Museum Affandi merupakan museum yang menampilkan koleksi lukisan pelukis maestro Indonesia, Affandi.

Dalam lingkungan museum tersebut juga ditemukan sanggar dan juga rumah dari pelukis Affandi. Pecinta seni tentu akan menyukai berkunjung ke Museum Affandi, terutama ketika mengetahui sejarah lukisan dari pelukis maestro Indonesia ini.

Baca Juga: Ketahui Beda Paspor Elektronik Polikarbonat dan Elektonik Biasa Sebelum Liburan

Museum Sonobudoyo

Terbagi menjadi dua gedung, lokasi Museum Sonobudoyo juga masih berdekatan dan mudah dijangkau, loh. Beberapa meter dari Vredeburg, Anda bisa mengunjungi museum Sonobudoyo yang juga populer di kalangan muda-mudi masa kini.

Museum seni ini menyimpan banyak peninggalan sejarah Jawa, dari mulai artefak hingga barang-barang kebudayaan lainnya. Selain bisa berkeliling melihat peninggalan sejarah, banyak aktivitas interaktif yang bisa dicoba dalam museum ini.

Museum Benteng Vredeburg

Merupakan museum yang menyimpan banyak barang peninggalan Belanda, museum yang terletak dekat dengan Pasar Beringharjo ini wajib dikunjungi ya. Dulunya, bangunan museum Vredeburg digunakan sebagai benteng yang berlokasi di Kota Yogyakarta.

Museum ini juga baru saja direnovasi yang semakin membuat pengunjung nyaman berjalan-jalan di dalamnya. Bagi yang tertarik untuk melihat peninggalan perang dan kisah sejarah Indonesia, museum Vredeburg buka setiap hari dari jam 8 pagi sampai 8 malam, ya.

Museum Ullen Sentalu

Museum selanjutnya berlokasi di dataran tinggi Kaliurang di Yogyakarta. Museum Ullen Sentalu merupakan museum yang mendapatkan kepopuleran tinggi dan viral di Tiktok.

Museum ini banyak menampilkan tentang peninggalan sejarah kuno dari keraton-keraton lama di Yogyakarta, Pakualam, Surakarta, dan Mangkunegaran.

Menariknya selama tur berlangsung, para pengunjung dilarang untuk mengambil foto dari barang-barang bersejarah tersebut. Nantinya akan ada spot foto khusus yang bisa digunakan untuk berfoto di akhir tur.

Demikian rekomendasi museum di Yogyakarta yang wajib masuk daftar kunjungan saat liburan untuk menambah pengetahuan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ternyata, 6 Film Ini Punya Plot Berani Angkat Isu Kekerasan Seksual

Trauma korban pelecehan seksual bisa bertahan lama. Simak daftar 6 film yang menggambarkan dampak mengerikan dari kekerasan seksual.

HP Murah dengan Helio G99: Skor AnTuTu 400 Ribuan, Baterai Lebih Awet

Membeli HP murah kini tak perlu takut boros baterai. Helio G99 (6nm) terbukti efisien. Lihat model mana yang punya RAM hingga 12 GB!

Diskon 45% di Imperial Kitchen: Promo Paket Ayam Komplit Cuma Rp 50 Ribuan

Diskon 45% Imperial Kitchen berlaku paket Combo Mantap di seluruh outlet. Jangan lewatkan kesempatan makan hemat di bulan Januari 2026 ini.

Trik Makan Daging Sapi Tanpa Takut Asam Urat, Turunkan Purin Hingga 35%

Membeli daging sapi bukan lagi risiko asam urat jika tahu potongannya. Rib eye terbukti 84% lebih rendah purin dari hati sapi.

Samsung Galaxy A37 Siap Meluncur, Performa Exynos Siap Ungguli Samsung A36

Samsung Galaxy A37 diprediksi kembali ke chipset Exynos demi performa lebih stabil. Simak peningkatan signifikan dibanding Galaxy A36 di sini.

5 Alasan Ilmiah Membersihkan Rumah Jadi Kunci Meningkatkan Mood dan Kontrol Diri

Ingin hidup lebih sehat secara fisik dan mental? Orang dengan rumah bersih cenderung lebih sehat secara umum, lo.

Keluarga Tercinta Pasti Suka: 4 Resep Olahan Kepiting Lezat Paling Dicari

Punya stok kepiting tapi bingung mau masak apa? Dari Saus Padang hingga Sup, ini 4 resep kepiting paling favorit yang mudah dibuat.  

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Sabtu 17 Januari 2026

Simak ramalan keuangan dan karier 12 zodiak hari ini Sabtu 17 Januari 2026, cek peluang kerja, strategi profesional, dan arah finansialmu.

Promo JSM Alfamart 15-18 Januari 2026, Diskon Biskuit Kaleng Jelang Ramadan

Cek katalog promo JSM Alfamart periode 15-18 Januari 2026 di sini untuk belanja hemat akhir pekan ini.

Promo JSM Indomaret 16-18 Januari 2026, Cadburry-Lifebuoy Cair Diskon 25%

Promo JSM Indomaret periode 16-18 Januari 2026 hadir. Ada Diskon hingga 30% dan Harga Spesial untuk berbagai produk.