M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Manfaat dan Alasan Harus Pakai Lip Balm saat Sedang Berpuasa

5 Manfaat dan Alasan Harus Pakai Lip Balm saat Sedang Berpuasa
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Baik digunakan saat sedang berpuasa, ini sederet alasan mengapa penting menggunakan lip balm dan manfaatnya.

Lip balm adalah pelembab bibir yang bisa memberikan banyak manfaat untuk kesehatan bibir. Terutama, ketika sedang berpuasa yang membuat bibir menjadi rentan kering.

Bagi yang belum tahu, ini dia sederet alasan dan manfaat mengapa penting menggunakan lip balm untuk bibir:

Baca Juga: Cocok Dilakukan saat Ramadan, Ini 3 Tips Ampuh Lakukan Defisit Kalori

Melembapkan bibir

Tentu saja, manfaat utama dari menggunakan lip balm adalah untuk melembapkan bibir. Saat puasa, bibir menjadi rentan kering karena berkurangnya hidrasi ke dalam tubuh.

Dengan menggunakan lip balm secara rutin, maka kelembapan bibir bisa lebih terjaga. Ditambah, lip balm bisa membuat bibir menjadi lebih kenyal dan tentunya lembut.

Melindungi dari sinar UV

Dengan semakin berkembangnya jaman, banyak lip balm yang kini sudah dilengkapi dengan sun protection.

Menurut laman My Glamm, area bibir juga rentan terpapar sinar UV yang kemudian membuat kulit di sekitar bibir mengalami hyperpigmentasi dan menjadi kering.

Menggunakan lip balm dengan tambahan kandungan sunscreen bisa membantu untuk melindungi kulit bibir dari sinar UV dan tetap ternutrisi dengan baik walau sedang berpuasa.

Baca Juga: 4 Manfaat Air Mawar untuk Rambut, Bisa Bantu Tumbuhkan Rambut

Mengatasi bibir pecah-pecah

Manfaat lain dari menggunakan lip balm adalah bisa membantu mengatasi bibir yang pecah-pecah. Dengan rutin menggunakan lip balm, maka bibir yang pecah-pecah bisa menjadi lembap dan ternutrisi kembali.

Sebab lip balm juga bisa digunakan untuk eksfoliasi yang bermanfaat untuk menghilangkan kulit mati pada area bibir. Hasilnya, bibir menjadi lebih cerah, kenyal, segar, dan tidak terlihat kering.

Melindungi pertumbuhan sel kulit baru

Lip balm bagus digunakan ketika menjelang tidur saat mengaplikasikan skincare malam. Hal tersebut disebabkan karena ketika tidur banyak sel-sel dalam tubuh yang beregenerasi.

Laman We Heart This menjelaskan, regenerasi sel kulit bisa terjadi ketika tubuh tetap terhidrasi dengan baik. Maka dari itu, jika ingin menjaga pertumbuhan sel kulit baru di bibir, cobalah gunakan lip balm secara rutin sebelum tidur.

Digunakan sebagai primer lipstick

Sering kali lipstick menjadi lebih mudah geser dan tidak awet. Bahkan terkadang lipstick bisa membuat bibir menjadi lebih kering setelah digunakan. Lip balm bisa menjadi jawabannya.

Lip balm bisa digunakan sebagai primer lipstick sebelum mengaplikasikan lipstick di bibir.

Dengan begitu, lipstick bisa lebih mudah diaplikasikan di bibir karena bibir sudah berada di kondisi lembap. Tak perlu khawatir, lip balm juga bisa membantu meningkatkan coverage lipstick di bibir.

Nah, itulah sederet alasan dan manfaat menggunakan lip balm terutama di masa puasa ini. Mulai rutin gunakan, yuk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Alfamart Frozen Food Fair 1-15 November 2025, So Good Beli 2 Diskon Rp 10.000

Manfaatkan promo Alfamart Frozen Food Fair periode 1-15 November 2025 untuk belanja nugget dan sosis lebih hemat.

Harga Emas Hari Ini Rebound di tengah Pasar Saham Global Rontok

Investor mencari keamanan dalam emas, menyusul kemerosotan saham global akibat kekhawatiran seputar valuasi yang tinggi.

Tingkatkan Nilai Jual, BCA Edukasi Penenun Songket Pakai Pewarna Alam

Meningkatkan nilai jual songket: BCA ajarkan penenun Sumut teknik pewarna alam.                          

Promo Weekday Superindo & Hypermart 3-6 November, Es Krim Beli 1 Gratis 1-Diskon 50%

Promo Weekday hadir di Superindo dan Hypermart lo. Cek promo selengkapnya di sini sebelum belanja, Moms.

7 Manfaat Take Over Kredit untuk Ringankan Cicilan

Ingin cicilan lebih ringan? Temukan 7 manfaat take over kredit, dari suku bunga kompetitif hingga fasilitas bank baru. 

Cicilan KPR Berat? Ini Cara Take Over KPR untuk Angsuran Optimal

Meringankan angsuran KPR kini lebih mudah. Pelajari penawaran take over KPR BCA, bunga kompetitif, dan keuntungan lainnya untuk keuangan stabil. 

Ini Sederet Kesalahan Dropshipper yang Bikin Bisnis Gagal Cuan

Pelajari 7 kesalahan umum dropshipper pemula yang sering membuat bisnis online gagal cuan.                   

Karyawan Kontrak Bisa Punya Rumah? Ini 2 Program KPR Subsidi

Karyawan kontrak dan outsourcing kini bisa punya rumah! Pahami syarat KPR FLPP dan BP2BT, program subsidi pemerintah untuk MBR. 

Cara Edit Foto Setara DSLR Hanya di Smartphone yang Hasilkan Foto Lebih Aesthetic

Ara edit foto setara DSLR di smartphone bisa dilakukan dengan menambahkan kontras dan bereksperimen dengan kejernihan. 

Panduan Keuangan untuk Pekerja Outsourcing, Jaga Arus Kas Tetap Sehat

Strategi finansial penting bagi pekerja outsourcing. Temukan tips cerdas agar tetap stabil, punya dana darurat, dan terhindar dari utang.