M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Cara Mudah untuk Mulai Hidup Hemat, Sebaiknya Kurangi Nongkrong

5 Cara Mudah untuk Mulai Hidup Hemat, Sebaiknya Kurangi Nongkrong
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Sedang mempertimbangkan untuk hidup hemat namun tak tahu harus mulai dari mana? Ikuti cara berikut ini, yuk.

Beberapa orang mungkin merasakan kesulitan untuk menghemat pengeluaran, sehingga berdampak pada tabungan dan investasi di masa depan.

Menyisihkan uang untuk berhemat menjadi hal yang makin sulit untuk dilakukan di era kemajuan zaman ini.

Namun, tak perlu khawatir, MomsMoney telah merangkum beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengurangi pengeluaran uang jika ingin berhemat.

Baca Juga: Siapkan 4 Investasi Penting Masa Depan Ini Selain Uang

Kurangi nongkrong

Kebiasaan baru yang menjadi gaya hidup masa kini adalah nongkrong. Biasanya, banyak anak muda yang akan menghabiskan uangnya untuk nongkrong di satu kafe atau tempat makan baru setiap hari.

Terkadang, tujuan nongkrong juga hanya untuk mencoba ngopi atau pun ngobrol dalam waktu yang lama dengan teman. Cobalah untuk membatasi intensitas nongkrong atau ngopi mahal untuk menghemat pengeluaran.

Jangan ikuti tren

Sesuatu yang menjadi tren pasti tidak akan bertahan lama. Tren akan selalu berputar dan akan selalu ada tren baru yang tak ada habisnya untuk diikuti. Mengeluarkan uang untuk membeli barang yang trendi dalam jumlah yang besar tentunya bukan pilihan yang tepat.

Selain karena tidak ada habisnya, mengikuti tren juga dapat membuat keuangan menjadi boros dan tidak hemat.

Baca Juga: Atasi Nyeri Pergelangan Tangan saat Kerja dengan Cara Mudah Ini

Hindari membeli barang lucu

Para wanita biasanya menyukai hal-hal yang lucu. Tak jarang, mereka membeli suatu barang hanya karena barang tersebut terlihat lucu.

Sebaiknya, hindari membeli barang atau mengeluarkan uang untuk membeli barang lucu. Sebab, tak semua barang lucu memiliki manfaat dan kegunaan yang sesuai dengan kebutuhan saat ini.

Perhatikan koleksi

Selain untuk fungsi investasi, membeli barang-barang koleksi sebaiknya juga mulai dikurangi. Membeli barang koleksi yang tidak memiliki nilai investasi hanya akan membuat pengeluaran terbuang sia-sia.

Ada baiknya jika ingin mengoleksi sesuatu, pastikan terlebih dahulu bahwa barang tersebut memiliki nilai jual dan investasi yang baik. Agar uang yang dikeluarkan untuk membeli barang tersebut tidak sia-sia.

Lakukan perawatan sendiri

Jika perawatan kecantikan dapat dilakukan di rumah, maka ada baiknya untuk melakukan perawatan tersebut dari rumah saja. Daripada harus menghabiskan uang lebih untuk membayar perawatan, yang sebenarnya bisa dilakukan sendiri.

Dengan melakukan hal tersebut maka pengeluaran tidak akan terbuang banyak dan tentunya akan membuat pengeluaran lebih hemat.

Nah, itulah beberapa cara yang bisa diterapkan agar bisa mulai hidup berhemat. Cobain, yuk!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Harga Bitcoin Bergerak Liar, Investor Disarankan Berhati-hati

Volatilitas tinggi menandakan pasar belum sepenuhnya tenang setelah gelombang jual atau likuidasi besar. 

Aset Kripto Ini Bertahan di Puncak Kripto Top Gainers saat Pasar Rontok

Kripto Canton, salah satu yang bertahan naik dan menghuni kripto top gainers 24 jam terakhir.       

Harga Emas Pekan Ini Ditutup Ambles di bawah US$ 5.000, Ini Penyebabnya!

Pada perdagangan intraday Jumat, emas sempat ambles 12%, penurunan terbesar dalam empat dekade atawa awal 1980-an.

Musikal Perahu Kertas Resmi Berlayar, Tampil hingga 15 Februari di Ciputra Artpreneur

Musikal Perahu Kertas resmi berlayar, tampil hingga 15 Februari 2026 di Ciputra Artpreneur Jakarta dengan total 21 pertunjukan.​

Samsung Galaxy A55: Desain Mewah Mirip S24, Performa Ngebut di Kelas Menengah

Samsung Galaxy A55 hadir dengan desain bingkai logam dan layar OLED adaptif 120Hz, sangat mirip S24+.  

7 Khasiat Konsumsi Buah Melon untuk Kesehatan Tubuh yang Luar Biasa

Ternyata ini, lho, khasiat konsumsi buah melon untuk kesehatan tubuh yang luar biasa. Apa saja?        

Rekomendasi HP Kamera 200 MP: Pilihan Terbaik Januari 2026, Foto Sejernih DSLR

HP kamera 200 MP menjanjikan lompatan kualitas foto. Ketahui bagaimana teknologi ini akan mengubah pengalaman fotografi Anda.

Harga Emas Antam Sabtu 31 Januari 2026 Turun

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.860.000 Sabtu (31/1/2026), turun Rp 260.000 dibanding harga Jumat (30/1/2026).

Anjlok Parah Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Sabtu (31/1/2026)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (31/1/2026) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram jadi Rp 3.171.000, emas UBS Rp 3.186.000

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Hari Sabtu 31 Januari 2026, Waktunya Refleksi

Simak ramalan keuangan dan karier 12 zodiak hari ini Sabtu 31 Januari 2026, lengkap dengan peluang kerja, kolaborasi, dan strategi profesional.