M O M S M O N E Y I D
Bugar

5 Cara Mencerahkan Kulit dengan Skincare Routine yang Benar di Sini

5 Cara Mencerahkan Kulit dengan Skincare Routine yang Benar di Sini
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Banyak wanita yang menginginkan kulit cerah, inilah cara mencerahkan kulit dengan skincare routine yang benar. Kulit cerah bagi wanita dapat memberikan kepercayaan diri. 

Biasanya, penyebab kulit kusam yang sering dialami karena menumpuknya sel kulit mati, stres, dan kulit kekurangan nutrisi. 

Oleh karena itu, Anda harus merawat kulit wajah agar mendapatkan kulit cerah salah satunya dengan produk skincare.

Simak lima cara mencerahkan kulit dengan skincare routine dilansir dari blog.avoskinbeauty.com, yaitu: 

1. Rutin Membersihkan Wajah

Pertama, skincare routine yang harus Anda lakukan adalah rutin membersihkan wajah dua kali sehari. Hal ini karena salah satu penyebab kulit kusam adalah tersumbatnya pori-pori. Kegiatan ini membantu mencegah tersumbatnya pori-pori akibat kotoran dan minyak.

Ketika mandi maupun mencuci muka, pilihlah sabun pembersih yang sesuai dengan jenis kulit. Gunakan sabun berbahan lembut yang minim bahan kimia tambahan agar kulit tidak menjadi kering.

Baca Juga: 5 Cara Menghilangkan Kulit Bertekstur dengan Benar, Simak yuk

2. Memakai Pelembab

Cara mencerahkan kulit selanjutnya adalah memakai pelembab. Pelembap sangat penting untuk mendapatkan kulit yang bercahaya.

Gunakan pelembap dalam 2 – 3 menit setelah mandi dan mencuci muka agar kandungan di dalamnya bisa langsung memerangkap sisa air yang masuk ke dalam kulit.

Pastikan Anda memilih pelembap yang sesuai dengan jenis kulit. Meskipun Anda memiliki kulit berminyak, Anda tetap harus menggunakan pelembap.

Namun, Anda harus pilih pelembap untuk kulit berminyak yang tidak menyumbat pori. Pilih pelembap yang mengandung silitol yang meningkatkan kelembapan dan kecerahan kulit. 

3. Pilih Skincare dengan Kandungan Vitamin C

Perlu diingat, Anda harus memilih skincare dengan kandungan vitamin C. Vitamin C membantu mencegah penuaan kulit serta menyamarkan bercak hitam dan cokelat pada kulit.

Vitamin ini juga mengurangi produksi melanin berlebih yang mungkin memperparah masalah kulit kusam pada beberapa orang.

Jadi, jangan lupa untuk menambahkan vitamin C ke dalam rutinitas skincare. Pilihlah produk dengan kandungan vitamin C tinggi dan gunakan secara rutin untuk mendapat hasil yang optimal.

Penggunaan pelembab dan serum wajah yang sesuai secara rutin dapat memberikan hasil yang optimal.

Selain melembabkan, formula pada rangkaian skincare yang mengandung Niacinamide dapat membantu mencerahkan warna kulit dan mengurangi terlihatnya bintik hitam. 

Baca Juga: 8 Manfaat Daun Sirih Cina untuk Kesehatan dan Cara Konsumsinya

4. Pilih Skincare dengan Kandungan Asam Kojic

Selain vitamin C, Anda juga bisa memilih skincare dengan kandungan asam kojic. Banyak orang mencerahkan dan memutihkan kulit dengan cara memanfaatkan asam kojic.

Senyawa ini digunakan sebagai zat pencerah kulit karena mampu menahan fungsi enzim tertentu yang diperlukan dalam pembentukan melanin.

Anda bisa menemukan asam kojic dalam berbagai produk, termasuk masker dan sabun cuci muka. 

5. Rutin Lakukan Eksfoliasi Kulit

Cara mencerahkan kulit dengan skincare routine lainnya adalah rutin melakukan eksfoliasi kulit. Eksfoliasi adalah hal yang sangat penting dalam mencerahkan kulit.

Dengan melakukan eksfoliasi, Anda mengangkat lapisan sel kulit mati yang membuat kulit tampak kering dan kusam.

Anda dapat melakukan eksfoliasi dengan dua cara, yakni secara mekanik memakai scrub atau secara kimiawi dengan toner mengandung AHA dan BHA.

Lakukan secara rutin satu kali dalam seminggu untuk mendapatkan wajah yang lebih putih. 

Tidak sulit, kan? Itulah beberapa cara mencerahkan kulit dengan skincare routine dengan benar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

HP Murah buat Ngojol: Baterai 6500 mAh & Awet 5 Tahun, Bikin Ngojol Makin Cuan

Kaget melihat HP murah bisa sekuat ini? Temukan 5 rekomendasi ponsel tahan banting dan air yang cocok untuk driver ojol. 

Wajib Tonton! 9 Drama Kerajaan Korea Penuh Sejarah hingga Romansa

Sarat budaya dan sejarah, drakor kerajaan Korea atau sageuk ini sajikan intrik politik, romansa, dan komedi. Pilih tontonan Anda malam ini!

Ini 4 Tanda Tak Terduga Hormon Seks Tinggi pada Tubuh Anda

Jerawat dan rambut berlebihan bisa jadi tanda hormon seks tinggi pada Anda. Ketahui selengkapnya untuk membedakan dengan hiperseksualitas.

Rahasia Instagram! Matikan Balasan Story Cuma Butuh 3 Menit

Ingin Story Instagram bebas dari komentar tak diinginkan? Cukup dengan cara ini, Anda bisa mengontrol siapa yang bisa membalas Story Anda.

Kepercayaan Tak Datang Instan, Ini 4 Kunci Bangun Fondasi Hubungan Aman

Membangun kepercayaan tak mudah, bahkan butuh waktu lama. Psikolog Sabrina Romanoff jelaskan kunci hubungan aman.

Sinopsis Film Sim F, Surat untuk Masa Mudaku Ungkap Cara Berdamai dengan Masa Lalu

Kisah tak terduga antara remaja dan pengurus panti. Film Surat untuk Masa Mudaku ajak Anda menyusuri perjalanan hidup.

Jari Sering Terkunci? Kenali Trigger Finger dan Cara Atasinya Sekarang

Jari terkunci saat ditekuk atau diluruskan? Itu tanda trigger finger lo. Pahami penyebab, gejala, & langkah pencegahan agar tangan tetap optimal.

Kuasai 3 Cara Mudah Bikin Twibbon Sendiri, Dijamin Auto Viral

Ingin twibbon Anda ramai dipakai? Ikuti panduan 3 cara mudah ini agar desain menarik Anda siap dibagikan. Pelajari langkah-langkahnya di sini.

Harga Emas di Pegadaian Hari Ini Rabu (28/1): Galeri 24 Stagnan, UBS Turun

Gerak harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Rabu (28/1/2026) bervariasi. Emas Galeri 24 stagnan, smentara emas UBS turun.

Hadiah Imlek Istimewa: Promo Bakmi GM Beri Diskon Hampers dan Tas Eksklusif

Rayakan Imlek dengan hidangan Bakmi GM! Hoki Hampers hadir dengan menu Hot Food dan Frozen spesial. Intip promo dan cara pesannya di sini.