M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Cara Alami Merawat Kulit Kering di Cuaca Dingin biar Tetap Lembab

5 Cara Alami Merawat Kulit Kering di Cuaca Dingin biar Tetap Lembab
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ada beberapa cara untuk merawat kulit kering agar tetap sehat dan terawat dengan baik. Ini beberapa di antaranya.

Masalah kulit kering adalah masalah umum yang sudah banyak dirasakan baik wanita dan pria.

Kulit kering sendiri biasanya terjadi karena beberapa faktor salah satunya adalah faktor cuaca dingin dan bersalju.

“Jika kulit Anda kurang lembap dibandingkan udara, kulit akan menyerap air,” jelas Dr. Dawn Davis, profesor dermatologi dan pediatri di Mayo Clinic.

Baca Juga: Alasan Kenapa Wajib Pakai Tawas Sebagai Deodoran Alami Penghilang Bau Badan

“Jika kulit Anda berada di lingkungan kering dengan kelembapan udara yang lebih sedikit, kulit Anda akan mengeluarkan air.”

Oleh karena itu kulit Anda mungkin kenyal dan terhidrasi di musim panas yang lembab, tetapi kering seperti tulang di musim dingin.

Nah, untuk merawat kulit kering terutama di cuaca dingin agar tetap terjaga kelembabannya, cara-cara ini bisa dicoba.

Minum cukup

Penyebab utama yang sering menyebabkan kulit menjadi kering adalah karena kurangnya hidrasi dalam tubuh. Minum cukup minimal 8 gelas setiap hari bisa membantu meningkatkan hidrasi dalam tubuh.

Dari situ kemudian tubuh dan organ bisa berfungsi dengan baik untuk memproduksi bahan-bahan pelembab kulit alami.

Gunakan humidifier

Berguna sebagai pelembab udara, humidifier juga sebaiknya digunakan di dalam ruangan. Cuaca panas, kering, dan kontaminasi udara dalam ruangan bisa membuat gatal dan iritasi yang mungkin muncul pada pemilik kulit sensitif dan kering.

Maka dari itu, cobalah untuk memasang beberapa pelembab ruangan atau humidifier di beberapa ruangan di dalam rumah. Tujuannya, untuk menjaga kelembaban ruangan dan membantu sirkulasi udara dalam ruangan.

Baca Juga: 5 Manfaat Es Batu untuk Perawatan Kulit Wajah Anda, Bikin Pori-Pori Mengecil

Mandi dengan air hangat

Melansir dari laman American Academy of Dermatology Association, sebaiknya mandi dengan menggunakan air hangat dibanding air panas saat kulit terasa kering.

Air panas bisa melunturkan minyak alami dalam kulit yang berguna untuk melembabkan kulit. Pastikan juga untuk mengurangi durasi mandi. Hindari mandi dengan durasi lebih dari 10 menit.

Maksimalkan pelembab

Setelah selesai mandi, ada baiknya untuk menggunakan pelembab seperti minyak, krim, maupun lotion tubuh secara langsung. Tujuannya, agar produk pelembab tersebut bisa mengunci kelembaban kulit yang kering setelah aktivitas mandi.

Pastikan untuk langsung melembabkan kulit setelah mandi dan juga setelah mencuci muka atau tangan untuk mengembalikan kelembabannya.

Pilih produk anti alergen

Produk yang mengandung bahan anti alergen akan membuat kulit menjadi tidak mudah kering. Laman Mayo Clinic menyarankan, agar menggunakan produk mandi seperti sabun batang atau sabun cair yang tidak mengandung parfum.

Gunakan sabun pada area yang dibutuhkan dengan jumlah yang cukup. Hindari juga menggunakan loofah dan batu mandi untuk menghindari kulit menjadi makin kering.

Itulah tadi beberapa cara untuk menjaga kelembaban kulit secara alami agar kulit tidak kering yang bisa dicoba di rumah. Mudah, kan?

Selanjutnya: Ditangkap September, OJK Masih Lakukan Penyidikan ke Eks CEO Investree Adrian Gunadi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Olahraga untuk Mengencangkan Payudara Kendur, Bisa Dilakukan di Rumah!

Payudara mulai kendur? Ini 5 olahraga untuk mengencangkan payudara kendur yang bisa Anda coba di rumah.

Hasil Malaysia Open 2026, 3 Ganda Indonesia Melaju ke Babak 16 Besar

Hasil Malaysia Open 2026 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (7/1), tiga ganda Indonesia melaju ke ronde 16 besar.

Tayang 5 Februari, Film Check Out Sekarang, Pay Later Rilis Official Poster & Trailer

Scovi Films dan RAPI Films segera merilis film Check Out Sekarang, Pay Later (CAPER) di layar lebar pada 5 Februari 2026.​

Promo Alfamart Body Care Fair 1-15 Januari 2026, Body Lotion-Sampo Diskon hingga 30%

Manfaatkan promo Alfamart Body Care Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja produk perawatan tubuh.

Promo Holland Bakery Diskon Spesial 20% untuk Menu Baru

Promo Holland Bakery menawarkan diskon spesial sebesar 20% untuk dua menu baru, Snow White Milk Bund dan Korean Salt Bread.

Daftar 6 Film China Paling Sedih dengan Cerita Mengharukan

Jika suka film-film melodrama dengan cerita sedih dan menyentuh, maka film asal China bisa dipilih sebagai alternatifnya.

8 Promo Minuman dan Makanan Hari Ini 7 Januari 2026, Starbucks sampai McD Lebih Hemat

Sederet promo minuman dan makanan favorit hadir dengan penawaran spesial pada 7 Januari 2026. Dari Starbucks hingga McD berikan harga lebih hemat.

Promo Alfamart Noodle Fair Periode 1-15 Januari 2026, Paldo Bibimmen Beli 1 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Noodle Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja kebutuhan mi instan lebih untung.

Promo Indomaret Harga Spesial 1-12 Januari 2026, Mama Lemon-Autan Diskon hingga 55%

Promo Indomaret Harga Spesial Periode 30 Desember 2025-12 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

7 Aktor Korea Ini Bintangi Film Dewasa dan Beradegan Panas dengan Lawan Main

Ini dia daftar nama aktor Korea yang dengan berani membintangi film dewasa dan beradegan panas dengan lawan main.