M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

4 Ide Dekorasi Mushola yang Minimalis, Ibadah Ramadan Jadi Nyaman

4 Ide Dekorasi Mushola yang Minimalis, Ibadah Ramadan Jadi Nyaman
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Mushola adalah salah satu area yang biasanya ditemui di rumah-rumah yang penghuninya beragama Islam.

Salah satu tujuan menyediakan mushola di rumah adalah memastikan Anda dapat melakukan sholat atau mengaji dengan khusyuk.

Apalagi, di bulan Ramadan yang akan datang sebentar lagi, ibadah merupakan hal yang kerap dilakukan banyak orang untuk mengisi waktu luang sambil menunggu waktu berbuka puasa. Jadi, masuk akal bila mushola perlu didesain senyaman mungkin.

Nah, supaya terlihat nyaman, Anda bisa mendesain mushola dengan gaya minimalis yang simpel. Tak perlu menggunakan banyak ornamen, mushola di rumah Anda bisa tampil cantik dan siap menunjang kegiatan ibadah sehari-hari.

Baca Juga: Ibadah Ramadan Makin Khusyuk, Berikut 4 Tips Menata Mushola di Rumah

Berikut ini ada beberapa contoh desain mushola minimalis yang bisa Anda tiru. Yuk, tengok seperti apa penampilan mushola-mushola di bawah ini!

Warna-warna hangat yang nyaman

Supaya terlihat minimalis, Anda bisa menggunakan warna-warna yang senada di mushola. Jadi, Anda bisa menambahkan ornamen atau dekorasi lainnya tanpa takut terlihat terlalu norak atau mencolok.

Contohnya seperti mushola pada gambar di atas. Walaupun menggunakan beragam ornamen seperti marmer, mozaik, dan kaligrafi yang terlihat klasik pada dinding, mushola tersebut tetap nyaman dipandang berkat penggunaan warna-warna netral seperti coklat, krem, dan hitam yang hangat.

Sederhana tapi berkesan

Jika Anda menginginkan mushola yang terlihat simpel tapi tetap berkesan, coba tengok desain mushola minimalis yang satu ini.

Menggunakan perpaduan warna putih dan abu-abu dengan dinding semen, mushola pada gambar di atas benar-benar terlihat sederhana. Salah satu sisi dinding dibuat agak menjorok ke dalam supaya berfungsi sebagai tempat penyimpanan yang minimalis. Supaya nuansa Islami makin terasa, pemiliknya menggunakan kaligrafi di bagian dindingnya.

Baca Juga: Ide Dekor Rumah Minimalis Bernuansa Islami, Cocok untuk Sambut Ramadan

Sentuhan yang elegan

Mushola yang minimalis tidak selamanya harus membosankan. Jika ingin, coba tambahkan sentuhan yang elegan supaya mushola Anda tetap tampil cantik.

Mushola pada gambar di atas menggunakan layout ruangan yang simpel dengan warna-warna netral yang hangat. Namun, mushola tersebut sama sekali tidak terlihat membosankan berkat penggunaan elemen-elemen yang terlihat elegan, seperti lampu gantung, cermin, dan lampu berwarna warm white yang dipasang pada area penyimpanan.

Baca Juga: Interior Rumah Makin Seru, Simak 5 Tips Dekorasi Menggunakan Motif Garis-Garis

Homey dan simpel

Mushola yang satu ini memang terlihat simpel, tapi Anda dapat beribadah dengan khusyuk karena ada kesan homey dan nyaman yang hadir dari mushola ini.

Menggunakan wood slat atau bilah kayu sebagai pembatas antara mushola dan ruangan lain di rumah, lantai mushola ini dilapisi karpet yang lembut dengan pencahayaan yang temaram supaya lebih nyaman. Dekorasinya pun simpel, hanya berupa kaligrafi sederhana yang dipasang pada dinding yang polos.

Nah, itulah beberapa contoh mushola yang didekorasi dengan gaya minimalis. Bagaimana, tertarik meniru salah satu dari keempat mushola di atas?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

6 Resolusi Keuangan Keluarga di 2026 agar Sang Anak Lebih Siap Mengelola Uang

Yuk simak resolusi keuangan keluarga ini agar anak lebih paham mengatur uang, tidak konsumtif, dan siap menghadapi masa depan.    &l

9 Warna Cat Ini yang Bisa Membuat Kamar Mandi Terasa Lebih Luas dan Nyaman

Simak pilihan warna cat kamar mandi yang terbukti bikin ruangan kecil kamu terasa lebih luas, terang, dan enak dipakai sehari hari.  

Cara Praktis Memilih Leasing Kendaraan agar Cicilan Tetap Aman di Kantong

Simak yuk, cara cerdas memilih leasing kendaraan agar cicilan tetap ringan, aman, dan tidak mengganggu kondisi keuangan bulanan.  

Dekorasi Kitsch Lagi Trendy? Ini Caranya Bikin Rumah yang Hangat dan Penuh Makna

Dekorasi kitsch kembali hits dan penuh warna, yuk cek cara mudah menerapkannya agar rumah Anda terasa hidup dan berkarakter.  

Ini 8 Barang di Kamar Tidur yang Bikin Waktu Istirahat Anda Terganggu, Atur Segera

Cek yuk sebelum terlambat, cara atur kamar tidur yang tepat bisa membuat tidur Anda lebih nyenyak dan bangun lebih segar setiap hari.  

WFH Kelihatan Hemat? Padahal Bisa Bikin Uang Cepat Habis Tanpa Kamu Sadari Lo

WFH sering terlihat lebih irit, padahal ada kebiasaan harian yang bikin dompet bocor. Yuk, simak penjelasan lengkapnya di sini.  

Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026: Big Match Persaingan Juara di Premier League

Simak big match Arsenal vs Liverpool Jumat 9 Januari 2026 pukul 03.00 WIB di Emirates Stadium, duel penentu puncak Premier League.

5 Aturan Makan Malam untuk Menurunkan Berat Badan dengan Cepat, Diet Jadi Maksimal!

Ingin berat badan cepat turun? Jangan lupa untuk menerapkan 5 aturan makan malam untuk menurunkan berat badan dengan cepat ini.

Benarkah Kadar Gula Darah yang Tinggi Sudah Pasti Diabetes atau Bukan? Ini Jawabannya

Banyak ditanyakan, benarkah kadar gula darah yang tinggi sudah pasti diabetes atau bukan? Ini dia jawabannya.  

Anak Suka Ngupil? Ini 5 Cara Menghentikan Kebiasaan Ngupil pada Anak

Tak perlu khawatir kalau anak suka ngupil. Berikut MomsMoney bagikan 5 cara menghentikan kebiasaan ngupil pada anak.