M O M S M O N E Y I D
Santai

4 Drama Korea Ini Dibintangi Ahn Hyo Seop, Terbaru Ada Dr. Romantic 3

4 Drama Korea Ini Dibintangi Ahn Hyo Seop, Terbaru Ada Dr. Romantic 3
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Kembali menuai popularitas, ini dia sederet drama Korea yang dibintangi oleh Ahn Hyo Seop?

Ahn Hyo Seop merupakan salah satu aktor Korea yang sering membintangi drama Korea dengan genre romantis.

Ia menuai perbincangan setelah kembali membintangi drakor terbarunya berjudul Dr. Romantic 3.

Tak hanya itu saja, ternyata Ahn Hyo Seop juga banyak membintangi drakor romantis lainnya juga. Berikut ini beberapa di antaranya.

Baca Juga: Dari Musuh Jadi Sahabat? Simak Ceritanya Dalam 4 Drama Korea Ini

Abyss

Setelah bertemu dalam keadaan tak terduga, Cha Min yang diperankan oleh Ahn Hyo Seop dan Go Se Yeon yang diperankan Park Bo Young menyadari bahwa mereka bisa hidup lagi di tubuh orang lain.

Mereka berdua memiliki masa lalu yang membuat keduanya meninggal. Namun dengan bantuan bola Abyss keduanya bisa hidup kembali di tubuh orang lain dan menjalani kehidupan layaknya manusia biasa.

Lovers of the Red Sky

Pada drama ini, Ahn Hyo Seop berkesempatan untuk berperan dalam drama sageuk di mana ia memerankan seorang ahli astrologi di era Joseon.

Ia kemudian bertemu dengan seorang pelukis yang jenius dan bertalenta. Tanpa disangka pelukis tersebut jatuh cinta padanya walaupun mengetahui bahwa ia buta dan tidak bisa melihat.

Baca Juga: Tak Hanya Bo Ra! Deborah, Ini 5 Drakor Terpopuler Aktris Yoo In Na

Dr. Romantic

Kali ini Ahn Hyo Seop juga masih bermain dalam drama dengan genre romantis. Namun kisahnya berlatar dalam dunia kedokteran di mana ia berperan sebagai dokter dengan keahlian bedah.

Ia bertemu dengan seorang dokter wanita yang juga pandai dalam menangani pasien. Kemudian mereka berdua menjadi sering menangani banyak pasien bersama dengan seorang dokter yang mendapat julukan Dr. Romantic. Drakor ini baru saja tayang dengan musim ketiganya, loh.

A Business Proposal

Drama populer Ahn Hyo Seop yang tayang di Netflix ini merupakan drama dengan genre komedi romantis yang komikal.

Dalam drama ini Ahn Hyo Seop berperan sebagai Kang Tae Mu, seorang CEO dari sebuah perusahaan makanan. Ia dipaksa kakeknya untuk mengikuti kencan buta dan bertemu dengan Shin Ha Ri yang menyamar sebagai temannya yaitu Jin Young Seo.

Itulah tadi serangkaian drama Korea yang dibintangi Ahn Hyo Seop. Sudah nonton Dr. Romantic 3?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

12 Buah yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Apa saja buah yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat, ya? Cek selengkapnya di sini!             

Loteng Jadi Kamar Tidur? Solusi Hemat Ruang Ini Bikin Rumah Anti Sempit

Simak yuk, inspirasi rumah mungil modern yang cerdas, nyaman, dan relevan untuk hunian modern kamu dengan ruang terbatas.

Film Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlinale 2026

Film terbaru dari Joko Anwar, Ghost in the Cell, resmi terpilih dalam Berlin International Film Festival (Berlinale) 2026​.

Mengejutkan! Denah Terbuka Ditinggalkan, Desain Ruang Tertutup Kembali Primadona

Yuk cek tren desain rumah 2026 yang menghidupkan kembali fitur lama agar rumah Anda terasa hangat, fungsional, dan kekinian.

8 Jenis Sayur yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Intip daftar jenis sayur yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat berikut, yuk! Tertarik mencobanya?

Strategi Pensiun Dini: Karyawan Swasta Wajib Tahu 4 Kunci Keuangan Ini, Simak Yuk

Simak cara cerdas menyiapkan pensiun dini agar keuangan tetap aman dan stabil, berikut strategi yang relevan untuk kondisi saat ini.

Warna Netral Dominasi Rumah 2026, Intip Palet Hijau Zaitun dan Biru Tua

Simak tren dekorasi rumah 2026 ini yang fokus pada kehangatan, warna natural, dan desain berkarakter agar hunian makin nyaman.

Wajib Tahu! Ini 6 Ikan untuk Ibu Hamil yang Rendah Merkuri Aman Bagi Janin

Kekurangan Omega-3 saat hamil berisiko menghambat perkembangan otak janin. 6 jenis ikan ini terbukti kaya nutrisi penting.  

Jenuh Hidup? Tonton 6 Film Petualangan Ini, Kisah Pelarian Penuh Makna

Bosan dengan rutinitas? Dapatkan inspirasi kebebasan dari beberapa film bertema petualangan berikut ini.

7 Promo HokBen Exclusive Deals dari Bank Saqu hingga BSI Diskon sampai 50%

Selama Januari 2026, sederet promo HokBen dengan beberapa partner hadirkan promo spesial. Mulai dari Bank Saqu sampai BSI beri diskon sampai 50%.