M O M S M O N E Y I D
Santai

4 Buku Populer Tentang Gaya Hidup Minimalis Ini Wajib Dibaca Sekali Seumur Hidup

4 Buku Populer Tentang Gaya Hidup Minimalis Ini Wajib Dibaca Sekali Seumur Hidup
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Untuk menambah referensi mengubah gaya hidup menjadi lebih minimalis, berikut ini beberapa rekomendasi buku yang bisa dipelajari.

Gaya hidup sederhana atau hidup minimalis sudah menjadi tren dalam beberapa tahun terakhir.

Namun, untuk memulainya tentu saja diperlukan banyak riset dan juga panduan yang tepat agar tidak menjadi salah.

Berikut beberapa rekomendasi buku tentang hidup minimalis yang bisa digunakan sebagai referensinya:

Baca Juga: Trend Bookstagram Lagi Viral, Cek Cara Join Tren Para Kutu Buku di Sini

Minimalism

Buku yang satu ini merupakan karya dari penulis Joshua Fields Millburn dan juga rekannya Ryan Nicodemus. Duo penulis ini merupakan salah satu pegiat yang kerap membagikan pemikiran dan ide mereka dalam dunia minimalis.

Mereka berdua berhasil mencetak buku dengan judul Minimalism untuk membagikan pemikiran mereka tentang untungnya memiliki kehidupan tersebut.

Tak hanya melalui buku saja, duo penulis ini bahkan memiliki podcast The Minimalist untuk memberikan panduan bagaimana menjalani hidup minimalis.

The Life-Changing Magic of Tidying Up

Buku karya penulis minimalis, Marie Kondo, ini adalah salah satu buku yang wajib dibaca jika ingin mempelajari hidup minimalis.

Dalam buku ini akan diajarkan beberapa cara yang dapat dijadikan panduan untuk membersihkan rumah dari hal-hal yang tidak penting dan mulai hidup minimalis.

Tak hanya buku, Marie Kondo juga memiliki serial dengan tema yang sama tentang membagikan ilmunya dalam menjadi minimalis.

Baca Juga: Pelajari Cara Mengasuh Anak Lewat 4 Buku Parenting Populer Ini Moms

Goodbye, Things

Rekomendasi buku minimalis selanjutnya juga masih berasal dari penulis Jepang yaitu Fumio Sasaki. Ia merupakan seseorang yang berhasil menerapkan ilmu minimalis dalam kehidupannya dan kemudian menulis buku ini untuk dijadikan panduan bagi minimalis lainnya.

Tak perlu khawatir, buku Goodbye, Things juga tersedia dalam versi terjemahan bahasa Indonesia. Sehingga tentu saja dapat lebih mudah dipahami dan dipraktikkan bagi orang-orang Indonesia yang ingin mempelajari hidup minimalis.

The Year of Less

Dalam buku karya penulis Cait Flanders ini pembacanya akan diajak mengetahui bagaimana kisah sang penulis untuk melepaskan obsesinya pada konsumerisme.

Konsumerisme sendiri juga menjadi salah satu tantangan terberat jika ingin menerapkan hidup minimalis.

Namun cara-cara dan tips yang dibagikan penulis dalam buku ini dapat digunakan sebagai jawabannya. Tak hanya itu saja, buku ini juga tentunya akan menginspirasi para pembacanya untuk menerapkan hidup minimalis yang penuh arti.

Demikianlah tadi beberapa rekomendasi buku-buku bacaan untuk menambah pengetahuan tentang hidup minimalis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Holland Bakery Diskon Spesial 20% untuk Menu Baru

Promo Holland Bakery menawarkan diskon spesial sebesar 20% untuk dua menu baru, Snow White Milk Bund dan Korean Salt Bread.

Daftar 6 Film China Paling Sedih dengan Cerita Mengharukan

Jika suka film-film melodrama dengan cerita sedih dan menyentuh, maka film asal China bisa dipilih sebagai alternatifnya.

8 Promo Minuman dan Makanan Hari Ini 7 Januari 2026, Starbucks sampai McD Lebih Hemat

Sederet promo minuman dan makanan favorit hadir dengan penawaran spesial pada 7 Januari 2026. Dari Starbucks hingga McD berikan harga lebih hemat.

Promo Alfamart Noodle Fair Periode 1-15 Januari 2026, Paldo Bibimmen Beli 1 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Noodle Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja kebutuhan mi instan lebih untung.

Promo Indomaret Harga Spesial 1-12 Januari 2026, Mama Lemon-Autan Diskon hingga 55%

Promo Indomaret Harga Spesial Periode 30 Desember 2025-12 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

7 Aktor Korea Ini Bintangi Film Dewasa dan Beradegan Panas dengan Lawan Main

Ini dia daftar nama aktor Korea yang dengan berani membintangi film dewasa dan beradegan panas dengan lawan main.

Bikin Pengen Jalan-Jalan, Ini 7 Rekomendasi Film Tentang Travelling Penuh Petualangan

Dijamin jadi auto pengen jalan-jalan, simak beberapa rekomendasi film yang bertema travelling berikut ini.

Sinopsis People We Meet on Vacation, Film Romantis Adaptasi Novel Tayang di Netflix

Simak dulu sinopsis lalu jadwal tayang dan daftar pemain film People We Meet on Vacation sebelum tayang di Netflix. 

Promo CFC Paket Rame Lewat Ojol, Makan Berdua sampai Berempat Mulai Rp 33.000-an

CFC hadirkan promo Paket Rame melalui ojol kesayangan. Tersedia paket makan berdua hingga berempat mulai Rp 33.000-an saja.

Angka Pasien Kanker Serviks Masih Tinggi, Radioterapi Jadi Satu Pilar Utama Terapi

Kasus kanker serviks di Indonesia masih tinggi. Salah satu metode pengobatan utama adalah radioterapi.