M O M S M O N E Y I D
Santai

3 Siklon Tropis Kepung Indonesia, Waspada Cuaca Hujan Lebat di Provinsi Ini

3 Siklon Tropis Kepung Indonesia, Waspada Cuaca Hujan Lebat di Provinsi Ini
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - BMKG mendeteksi keberadaan 2 siklon tropis dan 1 bibit siklon tropis mengepung Indonesia yang berefek cuaca hujan lebat di sejumlah provinsi.

Selain Siklon Tropis Yinxing dan Siklon Tropis Toraji, BMKG memantau keberadaan Bibit Siklon Tropis 94W di utara Indonesia timur.

Sesuai analisis BMKG pada Senin (11/11), Badai Siklon Tropis Yinxing terpantau di Laut China Selatan sebelah timur Pulau Hainan China.

Tepatnya, di sekitar 17.3 derajat LU 118.8 derajat BT atau sekitar 1.530 km sebelah utara timur laut Natuna.

Badai Siklon Tropis Yinxing memiliki kecepatan angin maksimum mencapai 45 knots atau 80 km per jam dan tekanan udara minimum 994 hPa bergerak ke arah barat daya menjauhi wilayah Indonesia.

Baca Juga: Hujan Turun Merata di Siang Hari, Ini Prakiraan Cuaca Besok (12/11) di Jakarta

"Prediksi: Siklon Tropis Yinxing akan melemah dan punah dalam 24 jam ke depan menjadi kategori Low," tulis BMKG di akun Instagram-nya, Senin (11/11).

Siklon Tropis Yinxing, menurut BMKG, bergerak ke arah barat daya menuju Laut China Selatan sebelah timur Pulau Hainan China.

Tapi, sejumlah perairan di Indonesia masih mengalami gelombang laut tinggi 1,25 m-2,5 m:

  • Perairan Utara Kepulauan Natuna
  • Perairan utara Kepulauan Anambas
  • Laut Natuna Utara

Sementara Badai Siklon Tropis Toraji masih terpantau di Laut Filipina, tepatnya, di sekitar 16.2 derajat LU 122.6 derajat BT atau sekitar 1.460 km utara Tahuna, Sulawesi Utara.

Badai Siklon Tropis Toraji memiliki kecepatan angin maksimum mencapai 70 knots atau 130 km per jam dan tekanan udara minimum 980 hPa bergerak ke arah barat-barat laut menjauhi wilayah Indonesia.

Baca Juga: Daerah Ini Alami Hujan Ringan, Berikut Prediksi Cuaca Besok (12/11) di Jawa Timur

"Prediksi: Siklon Tropis Toraji akan melemah dalam 24 jam ke depan menjadi kategori 2," kata BMKG.

Siklon Tropis Toraji, BMKG menyebutkan, bergerak ke arah barat-barat laut menuju Laut Filipina Timur.

Akibatnya, beberapa provinsi di Indonesia berpotensi mengalami hujan sedang-lebat sebagai dampak Badai Siklon Tropis Toraji:

  • Kalimantan Utara
  • Kalimantan Timur

Perairan di Indonesia masih mengalami gelombang laut tinggi 1,25 m-2,5 m:

  • Samudra Pasifik bagian utara Maluku

Kemudian, Bibit Siklon Tropis 94W terpantau di Laut Filipina sebelah timur Filipina, tepatnya sekitar 11,7 derajat LU 139,9 derajat BT dengan kecepatan angin maksimum 30 knots atau 56 km per jam.

Tekanan udaranya minimum 1004 hPa bergerak ke arah barat-barat laut.

Baca Juga: Hujan Petir Guyur Daerah Ini, Cek Ramalan Cuaca Besok (12/11) di Jawa Barat

"Prediksi: dalam 24 jam ke depan Bibit Siklon Tropis 94W berpeluang tinggi untuk menjadi siklon tropis," sebut BMKG.

Bibit Siklon Tropis 94W, BMKG mengungkapkan, bergerak ke arah barat-barat laut menuju Laut Filipina Timur.

Buntutnya, beberapa provinsi di Indonesia berpotensi mengalami hujan sedang-lebat sebagai dampak Bibit Badai Siklon Tropis 94W:

  • Maluku Utara
  • Maluku
  • Papua Barat
  • Papua Barat Daya
  • Papua
  • Papua Tengah
  • Papua Pegunungan
  • Papua Selatan

Demikian dampak dari keberadaan Siklon Tropis Yinxing dan Toraji dan Bibit Siklon Tropis 94W yang ada di utara Indonesia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

7 Daftar HP Murah dengan Kapasitas Baterai 7000 mAh, Mulai Rp 3 Jutaan

HP murah dengan baterai 7000mAh saat ini sedang digandrungi banyak pengguna. Mulai dari iQOO Z10, Realme 15 & iQOO Neo 10 jadi pilihan terbaik.

Pocky Kolaborasi dengan Hololive Indonesia, Sasar Pasar Muda Penggemar VTuber

Glico, produsen makanan di balik merek camilan Pocky, resmi mengumumkan kolaborasi spesial dengan hololive Indonesia

iQOO Z10R HP Murah Harga Rp 3 Jutaan, Hadirkan Sensor Sony IMX882 di Kamera Utama

 iQOO Z10R merupakan salah satu gadget murah yang menyediakan kapasitas baterai raksasa yakni 6500 mAh yang lebih besar dari milik Vivo V40. 

Ini Cara Mewariskan Kekayaan Keluarga Turun Menurun

Ingin aset berkembang turun-temurun? Simak panduan lengkap investasi real estat, diversifikasi, dan perencanaan warisan dari Bank DBS Indonesia.

OCBC NISP Hadirkan Tap Kartu Kredit, Tingkatkan Pembayaran Digital

OCBC NISP memperkenalkan Tap Kartu Kredit untuk pembayaran nirsentuh yang aman dan efisien. Dukung ekosistem pembayaran digital di Indonesia.

Promo PSM Alfamart Periode 8-15 November 2025, Susu Milku Rp 5.500 Dapat 2

Promo PSM Alfamart periode 8-15 November 2025 berlaku di Alfamart seluruh Indonesia kecuali wilayah NTT.

Investasi Obligasi FR, Amankan Dana Pensiun dengan Imbal Hasil Tetap

Ingin pensiun nyaman? Pelajari simulasi investasi Obligasi FR dari Bank DBS Indonesia, instrumen aman berjaminan negara dengan imbal hasil tetap.

Promo HokBen Hari Pahlawan 10 November, Beli Paket Menu Berdua Gratis Chicken Katsu

Promo HokBen Hari Pahlawan 10 November 2025. Tiap pembelian Hokkaido Miso dan Tori Paitan bisa mendapatkan gratis Chicken Katsu.

Katalog Promo Alfamidi Hemat Satu Pekan 10-16 November 2025, Kanzler Harga Spesial!

Hingga 16 November 2025 mendatang, ada promo Alfamidi Hemat Satu Pekan yang dapat Anda manfaatkan dengan baik.

Poco M7 Punya Refresh hingga 144 Hz dan Dilengkapi Fitur Low Blue Light

Poco M7 andalkan kecepatan refresh yang lebih tinggi dari Redmi 14C yaitu 144 Hz. Redmi hanya gunakan kecepatan 120 HZ yang standar di kelasnya.