M O M S M O N E Y I D
Keluarga

3 Rutinitas Malam untuk Meningkatkan Produksi Kolagen, Terapkan Yuk!

3 Rutinitas Malam untuk Meningkatkan Produksi Kolagen, Terapkan Yuk!
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Supaya kulit awet muda, terapkanlah 3 rutinitas malam untuk meningkatkan produksi kolagen ini.

Kolagen merupakan elemen penting untuk menunjang performa kulit. Sayangnya, produksi kolagen cenderung menurun seiring bertambahnya usia.

Jika tidak diimbangi dengan perawatan yang sesuai, bukan tidak mungkin kulit akan lebih cepat terlihat tua.

Sebagai solusi, ada 3 rutinitas malam untuk meningkatkan produksi kolagen yang patut Anda coba. Melansir MindBodyGreen, berikut uraiannya:

Baca Juga: Kenapa Jerawat Tak Sembuh-Sembuh? Inilah 6 Penyebab Jerawat Tak Kunjung Sembuh

1. Pakai retinol

Retinol
Retinol

Retinol telah terbukti mampu meningkatkan produksi kolagen pada kulit untuk membantu mengurangi munculnya garis-garis halus dan kerutan. Berikatan dengan reseptor retinoid di dalam sel kulit, retinol dapat mengaktifkan gen yang mengatur produksi kolagen.

Retinol juga bisa membantu mempercepat siklus pergantian alami kulit. Itu artinya, bahan aktif skincare yang satu ini mampu membantu melepaskan sel-sel kulit mati dan mengungkap sel-sel kulit baru yang sehat. Adapun sel-sel kulit baru ini lebih mampu menghasilkan kolagen.

Kendati demikian, tidak semua orang dapat menoleransi retinol. Jadi, pastikan untuk melakukan patch test atau uji tempel sebelum menggunakan produk skincare apapun yang mengandung retinol.

Selalu ingat juga untuk menggunakan retinol hanya pada malam hari dan memakai sunscreen pada keesokan paginya karena retinol bisa menyebabkan fotosensitifitas.

2. Minum suplemen kolagen

Suplemen kolagen hydrolyzed
Suplemen kolagen hydrolyzed

Suplemen kolagen dapat membantu meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh, mendukung elastisitas kulit, dan mengurangi tampilan garis-garis halus.

Untuk mendapatkan manfaatnya, Anda bisa mengonsumsi suplemen kolagen kapan saja sepanjang hari.

Namun, suplemen kolagen akan bekerja dengan baik ketika diminum pada pagi hari atau sebelum tidur, menurut seorang profesor farmakologi dan toksikologi di Michigan State University College of Human Medicine bernama James Galligan, Ph.D.

Supaya tidak terasa membosankan, Anda dapat mencampurkan bubuk kolagen ke dalam susu hangat favorit Anda.

Baca Juga: 5 Makanan Khas Korea yang Bagus untuk Kulit, Salah Satunya Favorit Banyak Orang!

3. Tidur

Tidur di ruangan gelap
Tidur di ruangan gelap

Kurang tidur dapat meningkatkan kadar hormon stres kortisol. Adapun hormon ini bisa memecah kolagen dari waktu ke waktu.

Penelitian telah menunjukkan hubungan antara tidur dengan produksi kolagen. Dan, jika Anda kurang tidur dari malam ke malam, itu dapat menurunkan pertahanan antioksidan.

Pada gilirannya, tubuh dan kulit Anda akan lebih rentan terhadap kerusakan oksidatif.

Guna memudahkan tidur pada malam hari, pastikan Anda mengurangi penggunaan gadget menjelang waktu tidur, menghindari kafein pada sore hari, dan menerapkan rutinitas yang menenangkan sebelum tidur seperti meditasi.

Itulah 3 rutinitas malam untuk meningkatkan produksi kolagen. Semoga bermanfaat ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kenyamanan Rumah Sirna? Cek Ulang Feng Shui Kamar Mandi Anda

Simak cara cerdas memperbaiki feng shui kamar mandi yang posisinya kurang ideal agar rumah tetap nyaman dan energinya seimbang.  

11 Obat Herbal Alami untuk Turunkan Gula Darah yang Tinggi

Ini dia beberapa obat herbal alami untuk turunkan gula darah yang tinggi. Apa sajakah itu? Cek selengkapnya di sini!  

Dompet Kaget! Jangan Sampai Kehilangan Diskon Chigo di Promo Pick Your Flip Ini

Promo Chigo Pick Your Flip bikin ngiler! Dapatkan minuman gratis Kopi Kenangan dengan tambah Rp 10 ribu. Lihat daftar menu lengkapnya.

4 Resep Hidangan Imlek Praktis, Sajikan Menu Istimewa Tanpa Ribet

Rayakan Imlek dengan sajian lezat buatan sendiri. 4 resep mudah dan otentik ini siap jadi andalan, dijamin disukai keluarga. Ini cara praktisnya.

7 Kesalahan Tata Letak Ini Bikin Ruang Tamu Anda Tidak Nyaman, Cek Sekarang!

Ruang tamu kaku dan interaksi hambar? Kebiasaan menempel sofa ke dinding ternyata salah besar. Ketahui cara memperbaiki untuk suasana lebih hidup.  

7 Manfaat Jalan Kaki setelah Makan, Raih BB Ideal & Tidur Nyenyak Setiap Malam

Alih-alih langsung tidur, kebiasaan jalan kaki setelah makan terbukti melancarkan pencernaan. Ketahui cara mudahnya agar perut tak lagi kembung.  

Pria Wajib Tahu! 5 Alasan Penting Pakai Sunscreen Demi Kulit Sehat

Tak hanya wanita, pria juga harus pakai sunscreen. Berikut 5 alasan pria harus pakai sunscreen yang wajib Anda tahu.

Fitur AI Samsung A56 HP 5G: Best Face Hingga Circle to Search Wajib Dicoba

Fitur AI canggih seperti Best Face dan Circle to Search ada di Samsung A56. Cari tahu bagaimana AI ini mengubah pengalaman ponsel Anda.

Keamanan Instagram: Wajib Tahu 5 Cara Mudah Agar Akun Tak Dibobol

Ingin Instagram tetap aman dari tangan jahil? Cukup 5 langkah mudah ini, akun Anda terlindungi dari ancaman phishing dan pembobolan.

Daftar Mengejutkan: 12 Karier Ini Terancam Hilang Akibat AI, Cek Sekarang!

Perubahan dunia kerja makin nyata lo, yuk cek daftar karier kelas menengah yang berisiko hilang sebelum 2030 akibat AI ini.