MOMSMONEY.ID - Inilah 3 rekomendasi bedak tabur yang efektif untuk mengunci makeup. Simak detailnya di bawah ini, yuk.
Bedak termasuk komponen penting untuk menghasilkan makeup yang paripurna. Selain mampu menghilangkan kilap pada wajah, beberapa jenis bedak juga dapat mengunci makeup supaya tidak mudah bergeser, tampak lebih halus, dan tahan lama.
Salah satu jenis bedak yang memiliki kemampuan-kemampuan tersebut adalah loose powder atau bedak tabur. Sebagai rekomendasi, berikut MomsMoney pilihkan 3 produk bedak tabur untuk membantu mengunci makeup dengan efektif:
Baca Juga: Mengenal Teknik Baking Makeup, Bikin Wajah Tampil Mulus
1. Make Over Powerstay Mattifying Transparent Powder
Rekomendasi bedak tabur pertama untuk membantu mengunci makeup adalah Make Over Powerstay Mattifying Transparent Powder. Sesuai namanya, ini merupakan bedak tabur transparan dengan finish matte yang cocok untuk semua warna kulit.
Dilengkapi dengan Optical Blur-Translucent Technology, bedak tabur ini mampu memberikan efek soft focus sehingga wajah terlihat lebih halus tanpa gumpalan.
Make Over Powerstay Mattifying Transparent Powder memiliki formula Oil Control untuk menyerap minyak berlebih sekaligus mengunci makeup agar lebih tahan lama hingga 4 jam.
Shade: Transparan
Harga normal: Rp 139.000 (11gr)
Baca Juga: 3 Rempah-Rempah yang Bisa Menurunkan Gula Darah Penderita Diabetes, Apa Saja?
2. ESQA Flawless Micro Setting Powder
Selanjutnya, ada ESQA Flawless Micro Setting Powder. Ringan dan mudah diaplikasikan, bedak tabur ini dapat mengunci makeup dengan sempurna sembari mengaburkan pori-pori dan garis-garis halus pada wajah.
ESQA Flawless Micro Setting Powder bisa digunakan untuk baking dan highlight bagian bawah mata tanpa terlihat cakey. Bedak tabur ini memiliki bubuk mikro yang halus, mudah menyatu dengan kulit, dan memberikan efek bercahaya.
Selain itu, bedak tabur ini juga terbukti bebas Paraben, Pthalates, Triclosan, SLS, maupun Gluten.
Shade: Custard, Vanilla, Caramel
Harga normal: Rp 135.000 (12gr)
Baca Juga: Jangan Salah, Ini 3 Cara Mengatasi Tanaman Layu Akibat Hama dan Penyakit
3. Mother Of Pearl Microblur Translucent Loose Powder
Rekomendasi bedak tabur untuk mengunci makeup yang ketiga adalah Mother Of Pearl Microblur Translucent Loose Powder.
Bedak tabur kepunyaan Tasya Farasya ini memiliki butiran halus translucent yang tidak akan mengubah warna complexion atau pun menyebabkan white cast. Formulanya juga ringan, tahan lama, mampu mengontrol minyak, serta bisa menghidrasi kulit.
Cocok untuk semua jenis kulit, Mother Of Pearl Microblur Translucent Loose Powder dilengkapi dengan teknologi No Flashback sehingga tidak memantul saat terkena flash kamera.
Plus, ada Soft-Focus Effect yang menciptakan soft blurring finish untuk menyamarkan garis-garis halus pada wajah. Anda dapat menggunakan bedak tabur ini untuk mengunci makeup, baking, maupun touch-up.
Shade: Transparan
Harga normal: Rp 159.000 (8.5gr)
Sekian 3 rekomendasi bedak tabur dari MomsMoney yang efektif untuk membantu mengunci makeup dan menjadikannya lebih tahan lama. Selain bagus, ketiga bedak tabur di atas juga merupakan karya anak bangsa, lo, Moms.
Jadi, apakah Anda tertarik untuk mencobanya?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News