M O M S M O N E Y I D
Bugar

3 Kebiasaan yang Harus Diubah untuk Mencegah Gula Darah Tinggi Penderita Diabetes

3 Kebiasaan yang Harus Diubah untuk Mencegah Gula Darah Tinggi Penderita Diabetes
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Harus Anda coba, ada tiga kebiasaan yang harus diubah untuk mencegah gula darah tinggi penderita diabetes. Gula darah tinggi bisa berakibat fatal.

Seiring waktu berjalan, tubuh mungkin tidak bisa menurunkan gula darah secara efektif, yang dapat menyebabkan diabetes tipe 2. Lonjakan gula darah tinggi juga dapat menyebabkan pembuluh darah mengeras dan menyempit, yang bisa jadi pemicu serangan jantung atau stroke.

Melansir Healthline, jika Anda ingin mengurangi lonjakan gula darah, ada tiga kebiasaan yang harus diubah untuk mencegah gula darah tinggi penderita diabetes: 

1. Stres

Kebiasaan pertama yang harus diubah untuk mencegah gula darah tinggi adalah stres. Stres dapat memengaruhi kesehatan secara negatif dalam beberapa cara, menyebabkan sakit kepala serta peningkatan tekanan darah dan kecemasan.

Stres juga telah terbukti memengaruhi gula darah. Saat tingkat stres naik, tubuh melepaskan hormon tertentu. Efeknya adalah melepaskan energi yang tersimpan dalam bentuk gula ke dalam aliran darah untuk respons fight-or-flight.

Satu studi terhadap 241 pekerja Italia menemukan peningkatan stres terkait pekerjaan secara langsung terkait dengan peningkatan kadar gula darah.

Mengatasi stres secara aktif juga terbukti bermanfaat bagi gula darah Anda. Dalam sebuah penelitian terhadap mahasiswa keperawatan, latihan yoga ditemukan dapat mengurangi stres dan lonjakan gula darah setelah makan.

Baca Juga: Promo Traveloka Staycation Week hingga 3 November, Diskon Sewa Mobil Rp 75.000

2. Tidur

Kebiasaan yang harus diubah selanjutnya adalah tidur. Terlalu sedikit dan terlalu banyak tidur telah dikaitkan dengan kontrol gula darah yang buruk. Bahkan, mengalami satu atau dua malam yang buruk bisa memengaruhi kadar gula darah.

Sebuah penelitian terhadap sembilan orang sehat menunjukkan, tidur terlalu sedikit, atau hanya selama 4 jam, meningkatkan resistensi insulin dan kadar gula darah.

Kualitas tidur sama pentingnya dengan kuantitas. Sebuah penelitian menemukan tingkat tidur terlama menjadi yang paling penting dalam hal mengendalikan gula darah. 

3. Alkohol

Kebiasaan yang harus diubah untuk mencegah gula darah tinggi lainnya adalah alkohol. Minuman beralkohol sering mengandung banyak gula tambahan.

Hal ini terutama berlaku untuk minuman campuran dan koktail, yang bisa mengandung hingga 30 gram gula per sajian.

Gula dalam minuman beralkohol akan menyebabkan lonjakan gula darah dengan cara yang sama seperti gula tambahan dalam makanan.

Sebagian besar minuman beralkohol juga memiliki nilai gizi yang sedikit atau tidak sama sekali. Seperti halnya gula tambahan, mereka secara efektif mengosongkan kalori.

Selanjutnya, dari waktu ke waktu, minum alkohol berlebihan bisa menurunkan efektivitas insulin, yang menyebabkan gula darah tinggi dan akhirnya dapat menyebabkan diabetes tipe 2.

Tapi, penelitian menunjukkan, minum moderat dan terkontrol sebenarnya bisa memiliki efek perlindungan dalam hal kontrol gula darah dan juga dapat menurunkan risiko terkena diabetes tipe 2.

Satu studi menemukan, minum alkohol dalam jumlah sedang dengan makanan bisa mengurangi lonjakan gula darah hingga 37%.

Itulah tiga kebiasaan yang harus diubah untuk mencegah gula darah tinggi bagi penderita diabetes. Mulai terapkan pola hidup sehat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Apakah Timun Bisa Menurunkan Kolesterol Tinggi atau Tidak? Ini Jawabannya

Sebenarnya, apakah timun bisa menurunkan kolesterol tinggi atau tidak, ya? Cari tahu di sini, yuk!  

5 Ide Dapur Biofilik Modern Ini untuk Rumah Lebih Sehat dan Nyaman, Simak yuk

Simak bagaimana konsep dapur biofilik mampu membuat dapur lebih sehat, menenangkan, dan estetis untuk kebutuhan rumah modern masa kini.

Moto G67 Power Bersaing dengan Samsung S25 FE, Andalkan Vegan leather yang khas!

Moto G67 Power cukup bersaing dengan Samsung S25 FE, sama-sama bawa kamera 50 MP di lensa utamanya. 

5 Alasan Kenapa Traveler Wajib Punya Asuransi Perjalanan di Tahun 2025

Simak alasan traveler wajib punya asuransi perjalanan di 2025 agar liburan makin aman dan nyaman, detailnya ada pada uraian berikut.

7 Tren Kamar Mandi yang Kekinian, tapi Bikin Menyesal dalam Beberapa Tahun

Ini tren kamar mandi yang kelihatannya menarik, tapi sebenarnya bisa bikin ribet dan merugikan dalam jangka panjang jika tak direncanakan matang.

4 Manfaat Buah Nanas untuk Kolesterol Tinggi yang Tak Banyak Orang Tahu

Ini, lho, beberapa manfaat buah nanas untuk kolesterol tinggi yang tak banyak orang tahu!           

Kenapa Banyak Orang Sekarang Tidak Mau Bawa Uang Tunai? Ini 5 Alasannya

Alasan kenapa sekarang banyak orang malas bawa uang tunai dan simak bagaimana tren digital sekarang bikin cara bayar berubah total.

7 Sayuran yang Cepat Turunkan Kadar Kolesterol Tinggi, Ada Kubis!

Intip beberapa sayuran yang cepat turunkan kadar kolesterol tinggi di sini, yuk. Ada apa saja, ya?  

Rahasia Resep Keripik Singkong yang Renyah & Gurih, Bikin Susah Berhenti Ngemil

Resep kerip singkong yang renyah dan gurih ternyata gampang banget bikinnya. Bisa juga dijadikan keripik balado pedas-manis yang nagih banget.

10 Tips Pola Makan ala Jepang yang Bikin Umur Panjang

Yuk, intip beberapa tips pola makan ala Jepang yang bikin umur panjang. Tertarik coba?