M O M S M O N E Y I D
Santai

Total Transaksi Lewat Access by KAI Capai 2,2 Juta kali Selama Angkutan Lebaran

Total Transaksi Lewat Access by KAI Capai 2,2 Juta kali Selama Angkutan Lebaran
Reporter: Lidya Yuniartha  |  Editor: Lidya Yuniartha


MOMSMONEY.ID - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat kinerja positif aplikasi Access by KAI selama masa Angkutan Lebaran 2025 yang berlangsung pada 21 Maret hingga 11 April. Pada periode ini total transaksi melalui Access by KAI mencapai 2.202.452 kali, dengan volume penggunaan menyentuh angka 3.593.012.

Peningkatan ini selaras dengan tingginya mobilitas masyarakat selama musim mudik dan arus balik.

Selama periode Lebaran tahun ini pun, Access by KAI mencatat 577.452 download dan 466.271 pendaftaran baru.

"Angka ini menunjukkan semakin banyak pelanggan yang memilih kemudahan dalam genggaman untuk mengatur perjalanan mereka,” ujar Vice President Public Relations KAI Anne Purba dalam keterangan tertulis, Selasa (15/4).

Access by KAI kini bukan sekadar aplikasi beli tiket. Lewat satu platform, pelanggan bisa memesan tiket KA Antar Kota, KA Lokal serta terhubung ke layanan pemesanan Commuter Line, LRT, KA Bandara, hingga Whoosh.

Baca Juga: Kredivo Catat Kenaikan Nilai Transaksi Paylater Selama Ramadan 2025

Selain layanan transportasi, pelanggan juga bisa melakukan pemesanan hotel, beli pulsa, token listrik, hingga paket data langsung dari aplikasi. Layanan KAI Logistik, Eporter, dan top up Kartu Multi Trip pun tersedia di sana. Bahkan, proses reschedule dan pembatalan tiket kini bisa dilakukan langsung melalui aplikasi, tanpa harus datang ke stasiun.

“Kami terus mendengarkan pelanggan dan mengembangkan fitur-fitur yang benar-benar dibutuhkan. Tujuannya jelas, supaya perjalanan pelanggan makin nyaman dan efisien,” tambah Anne.

Adapun, KAI juga mengedepankan keberlanjutan melihat Access by KAI kini dilengkapi fitur Carbon Footprint yang menampilkan estimasi penghematan emisi karbon jika pelanggan bepergian dengan kereta api dibandingkan kendaraan pribadi.

“Kami ingin mendorong gaya hidup yang lebih ramah lingkungan. Fitur Carbon Footprint ini menjadi salah satu langkah kami untuk mengedukasi pelanggan bahwa naik kereta itu bukan hanya nyaman, tapi juga lebih sehat dan ramah lingkungan,” ujar Anne.

Sejak awal tahun hingga akhir Maret 2025, Access by KAI mencatat 2.029.641 download baru dan 1.366.815 user register. Secara keseluruhan, hingga 31 Maret 2025, jumlah downloader telah mencapai 28.534.074, dan pengguna terdaftar mencapai 22.586.106. Pengguna aktif per 31 Maret 2025 tercatat sebanyak 7.682.930.

Access by KAI juga rutin memberikan berbagai promo yang bisa diakses pelanggan langsung dari aplikasi. Promo ini mencakup diskon tiket, potongan layanan logistik, dan penawaran menarik lainnya dari KAI Group.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Thailand Masters 2026, 12 Wakil Indonesia Melaju ke Perempatfinal

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 12 wakil Indonesia menembus partai perempatfinal turnamen BWF Super 300 ini.

4 Tips Parenting Anak Gen Alpha, Bantu Anak Tumbuh Seimbang di Era Digital

Membesarkan anak Gen Alpha menghadirkan tantangan unik yang belum pernah dihadapi generasi orang tua sebelumnya.

Estetika Ruangan Semakin Meningkat Drastis, Ini Rekomendasi Model Tirai Modern

Cek tren tirai jendela yang sudah usang dan temukan solusi modern agar rumah terasa lebih terang, nyaman, dan relevan dengan gaya hidup sekarang.

Beberapa Kesalahan Fatal Ini Akan Hancurkan Keuangan Pengantin Baru, Catat Sekarang

Kesalahan mengatur keuangan sering dialami pengantin baru. Simak panduan ini agar finansial rumah tangga kamu lebih stabil sejak awal.  

Hujan Turun Sejak Subuh, Ini Prakiraan Cuaca Besok (30/1) di Jakarta dari BMKG

Cek prakiraan BMKG cuaca besok Jumat (30/1) di Jakarta dengan hujan intensitas sedang berpotensi kembali turun di subuh dan pagi hari.

Data Pribadi Kamu Terancam? Hindari 7 Kebiasaan Buruk saat Pakai Mobile Banking

Simak yuk, panduan agar transaksi mobile banking Anda tetap aman dari penipuan digital dan kebocoran data di era serba online.

Rumah Terlihat Kuno Tanpa Disadari? Ini 7 Detail Interior yang Perlu Segera Diganti

Rumah terasa jadul padahal tak direnovasi? Ini solusi cerdas mengganti detail interior yang bikin tampilan terlihat tua, yuk simak.

Kebutuhan Mendesak: KTA atau Multiguna, Mana yang Paling Tepat untuk Anda?

Punya aset tapi bingung mau jaminan atau tidak? Kredit multiguna tawarkan plafon besar. Hitung keuntungannya sebelum mengajukan.

Tren Warna Cat Rumah 2026 yang Diprediksi Mendominasi, Lebih Cozy dan Menonjol

Tren warna cat rumah 2026 hadir lebih hangat dan berani, yuk, cek inspirasi lengkapnya agar hunian Anda terasa hidup dan kekinian.

4 Fakta Menarik Tentang Gen Z, Generasi Blak-Blakan yang Peduli Kesehatan Mental

Gen Z punya 4 fakta menarik yang tak banyak diketahui. Pelajari cara mereka mengubah tren pasar dan komunikasi global.