M O M S M O N E Y I D
Santai

Siapkan Tisu, 5 Film Korea Sedih Bakal Bikin Penontonnya Nangis

Siapkan Tisu, 5 Film Korea Sedih Bakal Bikin Penontonnya Nangis
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Lagi mood untuk nonton cerita sedih? Coba tonton rekomendasi film Korea sedih ini aja.

Cerita menyentuh dan bisa membuat penonton menangis adalah mayoritas cerita yang disuguhkan dalam film Korea.

Banyak judul film Korea yang memiliki cerita sedih di setiap adegannya dan dapat dengan mudah membuat penontonnya menangis.

Simak dulu, yuk, beberapa film Korea sedih berikut ini dijamin bakal bikin penontonnya ikutan sedih dan nangis:

Baca Juga: Love to Hate You dan 6 Judul Drama Korea Terbaru Ini Tayang Februari 2023, Catat Ya

Be With You

Film sedih dengan tema keluarga asal Korea ini juga wajib ditonton bagi pecinta film melodrama. Film berjudul Be With You adalah film yang mengisahkan tentang sebuah keluarga yang ditinggalkan oleh ibunya karena sakit.

Sang ayah dan anak laki-lakinya mengalami kesulitan untuk menjalani hidup. Hingga sang anak dan ayahnya melihat seorang perempuan tergeletak yang ternyata memiliki rupa seperti ibunya tanpa mengenal satu pun dari mereka.

Unforgettable

Bersama dengan aktris Kim So Hyun, D.O juga membintangi film berjudul Unforgettable yang bergenre romantis. Meski memiliki cerita romantis, ending dan cerita sedih juga dominan pada film ini.

Sehingga, tentu akan membuat penonton ikut merasakan emosi sedihnya. Ceritanya dimulai dari munculnya sebuah surat di stasiun radio dari 23 tahun yang lalu. Surat tersebut kemudian mengungkap sebuah kisah cinta pertama dan persahabatan dari lima teman di masa lalu.

Baca Juga: Daftar Top Series Netflix Hari Ini, Crash Course In Romance Teratas

Pawn

Selanjutnya ada Pawn, drama keluarga ini menceritakan tentang seorang anak kecil yang terpaksa dijadikan jaminan karena hutang ibunya. Dua rentenir ini tadi kemudian yang merawat dan menjaga anak kecil tersebut hingga ia dewasa.

Film melodrama dengan cerita unik ini menunjukkan bahwa ikatan keluarga bisa datang bahkan dari orang asing yang tulus baik hati kepada siapapun. Harus benar-benar menyiapkan tisu, ya, jika ingin menonton film yang satu ini.

Birthday

Tragedi tragis tenggelamnya kapal Sewol di Korea pada 16 April 2014 menyisakan luka mendalam bagi keluarga korban yang ditinggalkan. Kisah dari tragedi tersebut kemudian diabadikan menjadi sebuah film yang berjudul Birthday.

Film ini menceritakan tentang kisah sebuah keluarga yang anaknya menjadi korban tragedi kapal Sewol.

Setelah anak laki-lakinya menjadi korban dalam tragedi kapal Sewol, keluarga Suho masih diliputi kesedihan dan kerinduan akan kehadiran Suho, terutama mendekati hari ulang tahunnya.

20th Century Girl

Film Korea 20th Century Girl merupakan film dengan genre drama romantis remaja dengan ending yang menyedihkan. Film ini mengisahkan tentang kisah cinta remaja di sekolah yang penuh kepolosan dan kebingungan saat pertama kali menyukai lawan jenis.

Tapi, permasalahan persahabatan, cinta, dan juga cita-cita harus dihadapi juga oleh pemeran utama dalam drama ini. 20th Century Girl dibintangi oleh Kim You Jung, Byeon Woo Seok, dan Park Jung Woo sebagai bintang utamanya.

Itulah tadi daftar beberapa rekomendasi film Korea sedih yang dijamin bikin sedih dan nangis. Jangan lupa siapkan tisu, ya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

10 Manfaat Konsumsi Tape Singkong untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Ini dia manfaat konsumsi tape singkong untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui. Apa saja?               

Perencana Keuangan: Ini 3 Keunggulan Manusia yang Tak Dimiliki Teknologi AI

Cek perbandingan pakar keuangan dan AI, ini kelebihan, risiko, serta solusi paling aman untuk mengelola keuangan kamu kedepan.

Kartu Kredit Ditolak Lagi? Cek 5 Risiko Ini Sebelum Moms Ajukan Ulang

Pengajuan kartu kredit Moms sering ditolak? Cek penyebab paling umum dan solusi logis agar peluang disetujui bank makin besar, yuk.

Bikin Kulit Glowing, Ini 4 Manfaat Buah Kiwi Jika Dikonsumsi Setiap Hari

Suka buah kiwi? Ada 4 manfaat buah kiwi jika dikonsumsi setiap hari. Simak sampai akhir, berikut informasi selengkapnya.  

7 Makanan yang Kandungan Lemak Sehatnya Tinggi, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, beberapa makanan yang kandungan lemak sehatnya tinggi. Intip selengkapnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1/2026) Kompak Turun

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.688.000, emas UBS 1 gr Rp 2.739.000

Android 17 Rilis Fitur App Lock, Bisa Sembunyikan Detail Chat Saat HP Dipinjam

Terobosan privasi terbaru! Android 17 bakal otomatis sensor isi chat di bilah notifikasi. Tak perlu lagi takut pesan pribadi diintip orang.

MIN- Sudut Belajar Minim Distraksi Jadi Fokus Utama Kamar Anak di Tahun 2026

Simak tren desain kamar anak 2026, mulai dari warna alami, furnitur fleksibel, hingga konsep aman yang mendukung tumbuh kembang anak.

Infinix Hot 60 Pro+ Dirilis, Cetak Rekor Ponsel Layar Lengkung Tertipis di Dunia

Inovasi gila dari Infinix Hot 60 Pro+! Ketebalan cuma 5,95 mm tapi punya baterai 5160mAh. Simak rahasia teknologi baterai tipis terbarunya di sini

Praktis dan Lezat, 4 Resep Camilan Berbahan Kentang yang Mudah Dibuat di Rumah

Kentang bisa Moms olah menjadi berbagai camilan lezat. Dari kroket kentang sampai pizza kentang akan menemani momen ngemil bersama keluarga.