M O M S M O N E Y I D
Santai

Samsung S23 FE punya Fitur Unggulan, Simak Harga Terbaru April 2025 Berikut

Samsung S23 FE punya Fitur Unggulan, Simak Harga Terbaru April 2025 Berikut
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Samsung S23 FE yang rilis tahun 2023 punya fitur unggulan dan berbagai inovasi canggih. Desain yang elegan dan performa yang andal menjadikan Samsung S23 FE masih sangat diminati oleh banyak pengguna.

Salah satu fitur unggulan yang dimiliki oleh Samsung S23 FE adalah kehadiran layar dynamic AMOLED 2X yang memanjakan mata dengan kualitas tampilan yang jernih dan tajam. Bagi Anda yang penasaran dengan harga terbaru Samsung S23 FE di April 2025, jangan khawatir! 

Dengan berbagai keunggulan yang dimilikinya, Samsung S23 FE tetap menjadi pilihan yang menarik karena harga yang ditawarkan saat ini aman di kantong. Bersumber dari Samsung Official Store di Tokopedia, berikut ini harga dan fitur unggulan Samsung S23 FE:

Baca Juga: Harga Samsung A54 Terbaru April 2025 Turun! Manfaatkan Kesempatan Emas Ini

1. Harga

  • Samsung S23 FE 8/256GB: Rp9.999.000
  • Samsung S23 FE 8/128GB: Rp8.999.000

2. Desain 

Samsung Galaxy S23 FE mengusung desain ikonik yang elegan dan modern, mirip dengan seri Galaxy S23. Dengan bingkai aluminium yang kokoh dan perlindungan dari Corning® Gorilla® Glass 5 di bagian depan dan belakang, smartphone ini sangat tangguh dan tahan lama. 

Tidak hanya itu, Galaxy S23 FE juga dilengkapi dengan peringkat IP68, menjadikannya tahan terhadap debu dan air. Anda bisa mengandalkannya dalam berbagai kondisi, bahkan dalam cuaca yang ekstrem.

3. Layar 

Galaxy S23 FE dilengkapi dengan layar dynamic AMOLED 2X yang memberikan tampilan yang cerah, bahkan di bawah sinar matahari yang terik. Resolusi FHD+ dan kedalaman warna hingga 16 juta warna membuat setiap detail pada layar terlihat tajam dan realistis. 

Dengan adanya vision booster, layar ini dapat beradaptasi dengan cahaya sekitar untuk memberikan pengalaman visual terbaik, baik di luar ruangan maupun di lingkungan yang minim cahaya.

Baca Juga: Harga Samsung A15 Terbaru April 2025, Simak Ulasan Lengkapnya di Sini!

4. Kamera 

Salah satu keunggulan utama Galaxy S23 FE adalah kameranya. Ditenagai oleh kamera belakang 50MP dengan sensor resolusi tinggi, 12MP ultra wide, dan 8mp 3x optical zoom telefoto kamera. Anda bisa menangkap momen dengan kualitas yang luar biasa baik di siang maupun malam hari. 

Kamera ini juga didukung oleh fitur nightography yang memungkinkan Anda mendapatkan foto dan video yang jernih, terang, dan bebas noise meskipun dalam kondisi cahaya rendah. Selain itu, kamera depan 10MP memungkinkan Anda mengambil selfie yang tajam dan alami, bahkan dengan berbagai angle. 

Samsung juga menghadirkan fitur Photo Remaster untuk memperbaiki foto lama yang buram dan gelap, menjadikannya lebih terang dan jelas.

5. Performa

Samsung S23 FE hadir dengan prosesor octa core Exynos 2200 yang memiliki kecepatan CPU hingga 2,8 GHz, memungkinkan Anda untuk menjalankan berbagai aplikasi dan game dengan lancar. 

Ponsel ini memiliki kapasitas RAM 8GB dan penyimpanan internal hingga 256GB. Dengan dukungan untuk bermain game dan perekaman video 8K, Samsung S23 FE adalah pilihan tepat bagi Anda yang mencari ponsel dengan performa tinggi.

Baca Juga: Daftar Harga HP Samsung 2025, Mana yang Paling Worth It?

6. Baterai

Samsung S23 FE dibekali dengan baterai 4500mAh yang mampu bertahan hingga 22 jam untuk pemutaran video dan 69 jam untuk mendengarkan musik. Fitur super fast charging memungkinkan pengisian daya yang cepat, sehingga Anda tidak perlu menunggu lama untuk kembali menggunakan ponsel.

Dengan pengisian daya nirkabel yang lebih cepat, Samsung S23 FE memberikan kenyamanan lebih bagi penggunanya.

7. Galaxy AI 

Samsung S23 FE juga dilengkapi dengan berbagai fitur canggih yang didukung oleh teknologi AI, seperti circle to search untuk mempermudah pencarian objek dengan google, live translate untuk terjemahan langsung saat berbicara, dan photo assist untuk pengeditan foto berbasis AI yang memungkinkan Anda menyesuaikan gambar dengan lebih mudah. 

8. One UI

Dengan sistem operasi One UI, Samsung S23 FE memberikan pengalaman pengguna yang sangat personal. Anda bisa membuat kustomisasi tampilan layar kunci, widget, dan notifikasi sesuai keinginan. 

Samsung juga menawarkan fitur smart switch yang memudahkan Anda untuk memindahkan data dari perangkat lama ke Samsung S23 FE tanpa repot.

Itulah pemaparan detail mengenai harga dan fitur unggulan Samsung S23 FE.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Petir Dini Hari, Ini Prakiraan BMKG Cuaca Besok (31/1) di Jakarta

Berikut ini prakiraan BMKG cuaca besok Sabtu (31/1) di Jakarta dengan hujan petir bisa mengguyur sejumlah wilayah saat dini hari.

Hasil Thailand Masters 2026: 2 Tunggal Putra RI ke Semifinal, Kunci 1 Tiket Final

Hasil Thailand Masters 2026 Babak Perempatfinal Jumat (29/1), 2 tunggal putra Indonesia melaju ke partai semifinal, kunci 1 tiket final.

Promo Cokelat Valentine di Hypermart sampai 5 Februari 2026, Ada Beli 1 Gratis 1

Jelang Valentine, Hypermart obral cokelat pilihan! Cek daftar merek seperti SilverQueen dan Cadbury. Jangan sampai kehabisan promo menarik ini.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Sabtu 31 Januari 2026, Kuatkan Komunikasi

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier besok Sabtu 31 Januari 2026, dari peluang kerja hingga strategi profesional yang tepat.

Promo Superindo Hari Ini 30 Januari-1 Februari 2026, Durian Monthong Harga Spesial

Cek promo Superindo hari ini periode 30 Januari-1 Februari 2026 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.

IHSG Masih Melemah, Simak Proyeksi dan Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Jumat (30/1)

IHSG diperkirakan masih rawan mengalami koreksi pada perdagangan Jumat (30/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas ​

Produk Modena Ini Jadi Pilihan Konsumen di 6 Kota, Simak Kelebihannya!

​Produk kompor listrik dan water heater Modena digunakan konsumen di enam kota besar, seiring kebutuhan rumah tangga akan perangkat yang efisien

Anak Mudah Cemas hingga Sulit Fokus? Ini Tips Psikolog untuk Orang Tua

​Psikolog RS Premier Bintaro mengingatkan orang tua untuk lebih peka terhadap perubahan perilaku anak yang jadi tanda gangguan kesehatan mental

Bukan Hanya Teknis! 5 Soft Skill Ini Kunci Sukses Karier 2026

Sukses di dunia kerja 2026 butuh lebih dari kemampuan teknis. Kuasai 5 soft skill ini agar karier Anda melesat, termasuk adaptasi dan etika AI.

Dirut BEI Mudur Terimbas Sentimen MSCI dan Net Sell Asing

Sebagai bentuk tanggung jawab atas kondisi Pasar Modal Indonesia beberapa waktu ke belakang, Jumat (30/1), Direktur Utama BEI mengundurkan diri