M O M S M O N E Y I D
Santai

Samsung A54 5G: Harga dan Spesifikasi, Januari 2024

Samsung A54 5G: Harga dan Spesifikasi, Januari 2024
Reporter: Prihastomo Wahyu Widodo  |  Editor: Prihastomo Wahyu Widodo


MOMSMONEY.ID - Tidak lama lagi Samsung Galaxy A55 5G sepertinya akan segera hadir di Indonesia. Meskipun begitu, Samsung Galaxy A54 5G jelas masih sangat layak untuk diandalkan.

Usianya yang sudah hampir satu tahun belum membuat performanya menurun. Sampai saat ini pun Samsung Galaxy A54 5G masih jadi salah satu yang terbaik di kelas menengah.

Satu hal lagi yang membuatnya semakin menarik adalah harganya yang kini semakin murah.

Baca Juga: Samsung S23 vs Samsung S24: Perbandingan Spesifikasi dan Harga

Harga 

Di Samsung Official Store yang ada di Tokopedia, harga Samsung A54 5G kerap dipangkas secara signifikan, termasuk pada bulan Januari 2024 ini.

Harga varian 8/128GB kini turun dari Rp 5.999.000 menjadi hanya Rp 5.375.500, sementara varian 8/256GB turun dari Rp 6.399.000 menjadi Rp 5.795.500 saja.

Pemotongan harga ini sepertinya hanya berlaku untuk sementara, jadi Anda harus membelinya sekarang juga.

Baca Juga: Daftar Harga HP Samsung Galaxy S24 Series Indonesia: Galaxy S24, S24+, S24 Ultra

Spesifikasi

Sebelum membelinya, wajib bagi Anda untuk mengetahui spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G.

Samsung Galaxy A54 5G menggunakan chipset Exynos 1380. Salah satu prosesor baru dari Samsung ini mendapatkan dukungan dari RAM 8GB serta memori internal 128GB dan 256G untuk mengolah data. 

Samsung Galaxy A54 5G dibekali baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan fast charging 25W untuk menyempurnakan semua performanya.

Mata Anda akan dimanjakan oleh layar Super AMOLED yang digunakan. Bukan cuma itu, layarnya juga sudah mendukung refresh rate di level 120Hz.

Panel Super AMOLED berukuran 6,4 inci ini juga sudah mampu menampilkan resolusi hingga FHD+, membuat segala kebutuhan multimedia jadi lebih maksimal.

Baca Juga: Samsung A15 5G vs Samsung A25 5G: HP Rp 3 Jutaan Terbaru Samsung

Kamera Samsung Galaxy A54 5G juga masih mendapatkan banyak pujian hingga akhir tahun ini, bahkan ketika ada banyak rival yang telah muncul di pasaran.

Samsung Galaxy A54 5G memiliki kamera utama beresolusi 50MP dengan lensa wide angle. Tersedia juga dukungan lensa ultrawide angle 12MP dan macro 5MP di bagian belakang.

Kamera utamanya ini sudah mampu merekam video dengan kualitas hingga 4K@30fps. Proses pengambilan video juga dijamin akan sangat stabil berkat fitur OIS.

Berikutnya, Anda bisa mengandalkan kamera depan beresolusi 32MP yang sudah memiliki fitur wide angle untuk kebutuhan selfie dan video call. Kamera depannya ini juga sudah mampu merekam video dengan kualitas hingga 4K@30fps.

Secara umum, spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G memang masih sangat layak diandalkan di tahun 2024, bahkan sampai beberapa tahun ke depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Thailand Masters 2026, 12 Wakil Indonesia Melaju ke Perempatfinal

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 12 wakil Indonesia menembus partai perempatfinal turnamen BWF Super 300 ini.

4 Tips Parenting Anak Gen Alpha, Bantu Anak Tumbuh Seimbang di Era Digital

Membesarkan anak Gen Alpha menghadirkan tantangan unik yang belum pernah dihadapi generasi orang tua sebelumnya.

Estetika Ruangan Semakin Meningkat Drastis, Ini Rekomendasi Model Tirai Modern

Cek tren tirai jendela yang sudah usang dan temukan solusi modern agar rumah terasa lebih terang, nyaman, dan relevan dengan gaya hidup sekarang.

Beberapa Kesalahan Fatal Ini Akan Hancurkan Keuangan Pengantin Baru, Catat Sekarang

Kesalahan mengatur keuangan sering dialami pengantin baru. Simak panduan ini agar finansial rumah tangga kamu lebih stabil sejak awal.  

Hujan Turun Sejak Subuh, Ini Prakiraan Cuaca Besok (30/1) di Jakarta dari BMKG

Cek prakiraan BMKG cuaca besok Jumat (30/1) di Jakarta dengan hujan intensitas sedang berpotensi kembali turun di subuh dan pagi hari.

Data Pribadi Kamu Terancam? Hindari 7 Kebiasaan Buruk saat Pakai Mobile Banking

Simak yuk, panduan agar transaksi mobile banking Anda tetap aman dari penipuan digital dan kebocoran data di era serba online.

Rumah Terlihat Kuno Tanpa Disadari? Ini 7 Detail Interior yang Perlu Segera Diganti

Rumah terasa jadul padahal tak direnovasi? Ini solusi cerdas mengganti detail interior yang bikin tampilan terlihat tua, yuk simak.

Kebutuhan Mendesak: KTA atau Multiguna, Mana yang Paling Tepat untuk Anda?

Punya aset tapi bingung mau jaminan atau tidak? Kredit multiguna tawarkan plafon besar. Hitung keuntungannya sebelum mengajukan.

Tren Warna Cat Rumah 2026 yang Diprediksi Mendominasi, Lebih Cozy dan Menonjol

Tren warna cat rumah 2026 hadir lebih hangat dan berani, yuk, cek inspirasi lengkapnya agar hunian Anda terasa hidup dan kekinian.

4 Fakta Menarik Tentang Gen Z, Generasi Blak-Blakan yang Peduli Kesehatan Mental

Gen Z punya 4 fakta menarik yang tak banyak diketahui. Pelajari cara mereka mengubah tren pasar dan komunikasi global.